M O M S M O N E Y I D
Santai

Sinopsis Film Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba The Movie-Infinity Castle

Sinopsis Film Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba The Movie-Infinity Castle
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Penggemar anime bersiap-siap! Film terbaru dari franchise terkenal Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba The Movie-Infinity Castle akhirnya akan tayang perdana di bioskop Indonesia.

Tayang di Jepang pada 18 Juli 2025, film ini menjadi bagian pertama dari trilogi epik yang akan mengadaptasi arc terpenting dalam serial ini, diumumkan oleh studio Ufotable.

Pernyataan dari akun resmi Demon Slayer di X, "Film Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba-Infinity Castle, menarik 3.843.613 penonton (dengan pendapatan box office sebesar 5.524.298.500 yen) dalam tiga hari pertama peluncurannya, dan 5.164.348 penonton (dengan pendapatan box office sebesar 7.315.846.800 yen) selama empat hari, termasuk hari Senin dan hari libur."

Film aksi, fantasi gelap, dan supernatural garapan Haruo Sotozaki ini dijadwalkan tayang tanggal 15 Agustus di bioskop Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis Panggilan dari Kubur, Film Horor Terbaru Tayang 14 Agustus 2025

Sinopsis cerita Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba The Movie-Infinity Castle

Setelah peristiwa Demon Slayer: Swordsmith Village Arc dan Entertainment District Arc, kembalinya Akaza dan munculnya ancaman baru dari iblis-iblis kuat memaksa Tanjiro Kamado dan rekan-rekannya dalam Korps Pembasmi Iblis untuk menghadapi pertempuran paling berbahaya sepanjang sejarah.

Setelah serangkaian misi menegangkan, markas besar Korps Pembasmi Iblis diserang secara tiba-tiba oleh Muzan Kibutsuji dan pengikut setianya.

Para Hashira dikerahkan untuk melindungi pemimpin mereka, Kagaya Ubuyashiki, tetapi dengan cepat terpencar di seluruh Infinity Castle (Kastil Tak Terbatas)—sebuah benteng dimensi ajaib yang tidak beraturan dan terus berubah bentuk.

Baca Juga: Sinopsis Weapons Film Horor Terbaru yang Tuai Pujian Joko Anwar

Sementara itu, Tanjiro, Zenitsu, dan Nezuko berjuang untuk bertahan dari serangan iblis sambil mencari jalan untuk menyelamatkan rekan-rekannya yang terperangkap.

Tidak seperti arc sebelumnya, Infinity Castle adalah titik balik utama dalam pertarungan melawan Muzan.

Setiap pertarungan di sini penuh dengan tragedi, pengorbanan, dan kekuatan luar biasa. Beberapa Hashira harus mengorbankan segalanya untuk melindungi umat manusia.

Demon Slayer: Infinity Castle adalah klimaks dari perjalanan Tanjiro melawan kegelapan. Dengan pertarungan hidup-mati, pengorbanan heroik, dan misteri yang terungkap, film ini tercatat menjadi salah satu anime terbesar tahun 2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

4 Tanda Tidak Cocok dengan Ceramide, Muncul Jerawat hingga Kemerahan

Tiba-tiba jerawatan setelah pakai ceramide? Waspada, berikut ini 4 tanda tidak cocok dengan ceramide.

Kolaborasi NIVEA–Grab Sabet Dua Penghargaan di MMA SMARTIES APAC 2025

Kolaborasi antara NIVEA dan Grab Indonesia berhasil meraih dua penghargaan internasional di ajang MMA SMARTIES™ APAC 2025  

4 Buah Tinggi Kalori yang Harus Dibatasi Saat Diet, Wajib Tahu!

Sedang diet menurunkan berat badan? Ketahui 4 buah tinggi kalori yang harus dibatasi saat diet berikut ini.  

3 Warna Cat yang Harus Dibuang biar Ruangan Bagian Utara Terlihat Hidup

Ruangan utara sering terasa gelap dan dingin? Ini dia 3 warna cat yang justru memperburuk kondisi tersebut. Pelajari caranya agar terlihat cerah.

Jangan Sampai Salah Desain! Ini 5 Risiko Dapur Terbuka yang Mengganggu

Desainer ungkap alasan konsep dapur terbuka mulai ditinggalkan. Dapur tertutup terbukti efektif meredam bau dan suara. Cek manfaat utamanya.  

Intip Kesalahan Fatal Memasang Bingkai TV yang Bikin Ruangan Kaku

Ingin TV menyatu dengan dekorasi? Jangan buru-buru pakai bingkai. Ahli desain menyarankan solusi custom lemari atau penempatan strategis.  

Kesalahan Finansial Ini Bikin Tabungan Rp50 Juta Anda Mustahil Tercapai

Pengeluaran kecil harian yang sering menggerus tabungan Rp50 juta Anda. Evaluasi catatan keuangan Anda sekarang juga. Temukan caranya di sini, ya.

Stop Panik! Kenali Risiko Keuangan Jika Abaikan Sinking Fund

Merasa pengeluaran besar bikin stres? Sinking Fund solusinya. Pelajari cara hitung alokasi dana agar tujuan Rp45 juta terasa ringan dan terukur.

Trik Buat Aktivitas Agar Anak Lepas dari Gadget

Ajak anak bermain lilin dan permainan hands on untuk cegah anak lepas dari pegang gadget. Bisa jadi rekomendasi orangtua  

11 Alasan Berat Badan Bisa Berubah dari Hari ke Hari

Ternyata ini, lho, beberapa alasan berat badan bisa berubah dari hari ke hari. Apa sajakah itu?