M O M S M O N E Y I D
Santai

Sinopsis dan Jadwal Tayang The Good Bad Mother, Drakor Terbaru Lee Do Hyun

Sinopsis dan Jadwal Tayang The Good Bad Mother, Drakor Terbaru Lee Do Hyun
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bakal segera tayang di Netflix pada pekan akhir April 2023, simak dulu sinopsis lengkap drakor The Good Bad Mother.

Drama Korea terbaru kembali dijadwalkan tayang di Netflix menjelang akhir bulan April 2023 dengan judul The Good Bad Mother.

The Good Bad Mother merupakan drakor terbaru bertema drama komedi yang menyajikan cerita menyentuh dan emosional bagi penontonnya.

Baca Juga: Wajib Tonton, 5 Variety Show Korea Terbaru Lagi Ongoing Semua lo

Drakor terbaru Netflix garapan Sim Na Young dan Bae Se Young ini dibintangi oleh Ra Mi Ran, Lee Do Hyun, dan Ahn Eun Jin.

Cerita dari The Good Bad Mother bermula dari seorang ibu tunggal bernama Young Soon (Ra Mi Ran) yang bekerja di sebuah peternakan babi.

Ia membesarkan sendiri anaknya, Kang Ho (Lee Do Hyun), dengan didikan yang disiplin dan keras. Sebab, ia tak ingin sang anak memiliki nasib yang sama dengannya.

Setelah dewasa, Kang Ho pun akhirnya berhasil menjadi seorang jaksa dengan hati yang dingin dan tegas. Ia bahkan tak memiliki waktu untuk mengurus ibunya karena sibuk mengejar kariernya.

Baca Juga: Awas Jadi Kesel, 5 Serial Netflix Ini Bertema Perselingkuhan Lo

Hingga suatu hari, sebuah kejadian menimpa Kang Ho yang membuatnya kembali memiliki sifat dan sikap anak-anak.

Ia pun kembali ke desa tempatnya tinggal semasa kecil dengan sang ibu. Keduanya kemudian berusaha untuk memperbaiki masalah yang mereka miliki selama ini.

Dibantu dengan kehadiran teman kecil Kang Ho yaitu Mi Joo (Ahn Eun Jin) yang kini harus bertemu kembali dengan Kang Ho setelah ia berubah menjadi anak kecil kembali.

The Good Bad Mother dijadwalkan tayang di Netflix pada 26 April 2023 nanti dengan total 14 episode.

Nah, bagi yang penasaran dengan kehidupan Kang Ho dengan sang ibu setelah ia mengalami kejadian kecelakaan tersebut, jangan lupa tonton The Good Bad Mother di Netflix.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Vivo Y21d HP Murah Cuma 2 Jutaan, Ada Baterai BlueVolt 6500 mAh!

Vivo Y21d merupakan ponsel terbaru yang punya harga sekitar Rp 2 jutaan. Gadget ini punya kapasitas daya besar 6500 mAh yang kalahkan Oppo A54.  

iPhone 17 Pro Max Andalkan Lensa Telefotonya yang Canggih, Bisa Optical Zoom 4x!

IPhone 17 Pro Max diluncurkan September 2025. Jajaran ponsel terbaru ini mencakup iPhone 17 reguler, iPhone Air ultra tipis dan dua model Pro. ​

Promo McD Delivery 8-9 November, Nikmati Paket 5 Ayam Goreng Hanya Rp 60.000-an

McD hadirkan promo Delivery selama 2 hari dari 8-9 November 2025. Nikmati PaMer 5 dengan 5 Ayam Goreng spesial hanya Rp 60.000-an.  

Prediksi Pertandingan Tottenham vs Man United (8/11): Siapa Unggul di Derby Panas?

Berikut prediksi pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester United (MU) di Standa Sports Eirasia pada Sabtu 8 November 2025, jam 19.45 WIB.

5 Kunci Kekayaan Modern yang Tak Pernah Diajarkan di Sekolah, Ikuti Prinsip Ini

Simak cara jadi kaya tanpa bergantung pada gaji, lewat 5 prinsip modern yang jarang diajarkan di sekolah. Yuk, mulai ubah mindsetmu sekarang!  

Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 8 November 2025 Naik

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.299.000 untuk perdagangan Sabtu (8/11/2025), naik Rp 3.000 dibanding hari sebelumnya

Cara Menyembunyikan Obrolan WhatsApp, Pakai Fitur Kunci Obrolan Berikut!

Cara menyembunyikan obrolan WhatsApp bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur “sembunyikan dan tampilkan”.​  

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (8/11/2025) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (8/11/2025) kompak naik Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.378.000, emas UBS 1 gr Rp 2.381.000 

6 Ide Kostum Hari Pahlawan dari Kebaya Klasik hingga Tentara Jadul

Inspirasi kostum Hari Pahlawan 10 November dari dokter, guru, atau tentara perang untuk tampil beda dan berkesan.

Rahasia Tubuh Sehat dan Bertenaga: 7 Manfaat Buah Bit jika Teratur Dikonsumsi

Buah bit memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Mulai dari menurunkan tekanan darah hingga meningkatkan stamina.