M O M S M O N E Y I D
Santai

Sinopsis Agency, Drakor Lee Bo Young Tayang di Netflix

Sinopsis Agency, Drakor Lee Bo Young Tayang di Netflix
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bakal bisa ditonton di Netflix akhir Mei 2023, simak dulu sinopsis drakor Agency berikut ini.

Agency adalah drama Korea dari bulan Januari 2023 yang akhirnya dijadwalkan tayang di Netflix pada akhir bulan Mei ini.

Drakor Agency merupakan drama menyentuh yang dibintangi oleh sederet bintang papan atas Korea.

Baca Juga: Bertema Olahraga, 5 Drakor Ini Tampilkan Kehidupan Atlet Korea

Sebut saja, Lee Bo Young, Son Na Eun, dan juga Cho Seong Ha adalah beberapa nama yang tercatat membintangi drakor Agency.

Jika suka dengan drakor di lingkungan kerja, maka drama Korea ini tidak boleh sampai dilewatkan.

Agency mengikuti perjalanan karier seorang perempuan yang harus menghadapi kesulitan untuk membuktikan kelayakannya menjadi pemimpin perusahaan.

Go A In (Lee Bo Young) merupakan eksekutif sukses dalam dunia periklanan yang tak mendapatkan kesuksesannya tersebut secara instan.

Ia bekerja banting tulang dari posisi bawah hingga akhirnya bisa menjadi eksekutif dalam dunia periklanan yang kejam.

Baca Juga: 6 Drakor dengan Karakter Perempuan Tangguh, Tonton yuk

Walau Go A In bukanlah lulusan dari universitas ternama, ia tetap berupaya untuk mewujudkan kesuksesannya di dunia periklanan Korea.

Itulah yang akhirnya membuat Go A In hanya fokus memikirkan uang dan kesuksesannya saja. Dia tak peduli dengan segala risiko asalkan bisa menjadi pemimpin.

Karena dedikasi dan segala hal yang sudah ia lalui, akhirnya Go A In pun berhasil menjadi pemimpin eksekutif perempuan pertama dalam dunia agensi di Korea.

Dengan cerita yang penuh motivasi, drama Korea ini juga akan mengungkap kehidupan dan lika-liku pekerjaan di dunia periklanan.

Jadi, bagi yang tertarik untuk bekerja di dunia periklanan, jangan lupa untuk menonton drakor Agency.

Agency dijadwalkan tayang di Netflix mulai tanggal 31 Mei 2023 dengan total 16 episode.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Paket 5 Pizza Favorit + 5 Minuman Hanya Rp 100.000, Siap-Siap Serbu Promo PHD

Promo PHD luncurkan paket berlima: 5 fun pizza + 5 minuman cuma Rp 100.000. Cek cara order dan pilihan topping favorit Anda.

Ancaman Dompet Jebol Minggir! 8 Promo Makanan & Minuman Berlaku Hari Ini 13 Januari

Chatime, Kopi Kenangan, dan HokBen berikan harga super hemat hari ini. Lihat daftar 8 promo yang bisa Anda serbu sebelum kehabisan kuota.

5 Beasiswa Luar Negeri Tanpa IELTS, Yuk Kuliah Gratis di Jerman hingga Korea

Tak punya skor TOEFL/IELTS? Beasiswa Jerman dan Korea Selatan ini membuka pintu S1 hingga S3. Simak syarat penggantinya.

Siaga Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (13/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Selasa (13/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut.

Didorong Saham Sektor Bahan Baku, IHSG Menguat 0,6% Pada Selasa Pagi (13/1)

Sektor saham bahan baku atau basic materials menjadi pendorong IHSG pagi ini, Selasa (13/1) Kenaikannya sampai 2,23%.

IHSG Berpeluang Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Selasa (13/1)

IHSG masih berpeluang menguat pada perdagangan Selasa (13/1/2026). ​Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas ​hari ini.

Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas untuk Perdagangan Selasa (13/1)

IHSG bergerak melemah pada penutupan perdagangan Senin (12/1/2026).​ Berikut daftar rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.

Ukir Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Selasa 13 Januari 2026 Melejit

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.652.000 Selasa (13/1/2026), naik Rp 21.000 dibanding harga Senin (12/1/2026).

IHSG Masih Berpotensi Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Selasa (13/1)

IHSG berpeluang menguat pada perdagangan Selasa (13/1), meski sebelumnya terkoreksi. Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas ​hari ini.

6 Dokumenter Netflix Ini Bongkar Fakta Kesehatan Tubuh

Beberapa tontonan Netflix ini menyediakan panduan lengkap rahasia ilmiah meningkatkan kualitas tidur hingga kesehatan usus.