Bugar

Simak 6 Manfaat Kolagen untuk Kulit, Lembab dan Kencang!

Simak 6 Manfaat Kolagen untuk Kulit, Lembab dan Kencang!

MOMSMONEY.ID - Anda mungkin sering mendengar kata 'kolagen'. Tapi apakah sudah tahu dengan manfaatnya? Inilah manfaat kolagen untuk kulit. 

Kolagen merupakan suatu protein yang menyusun tubuh manusia. Kolagen menjadi struktur pembangunan tulang, gigi, sendi, otot, khususnya pada kulit juga.

Sebenarnya, kolagen telah ada di dalam tubuh manusia. Namun, kolagen alami tersebut harus tetap dijaga dan dirawat supaya bisa selalu ada. 

Anda perlu melengkapinya dengan mengonsumsi makanan yang bisa meningkatkan kolagen tubuh dan menggunakan produk skincare yang tepat.

Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa manfaat kolagen untuk kulit dilansir dari senka.id, yaitu: 

Baca Juga: Simak 5 Manfaat Serum Wajah yang Harus Anda Pahami

1. Mengencangkan kulit

Manfaat pertama kolagen adalah dapat mengencangkan kulit. Kulit yang kendur memang sangat wajar terjadi apabila kolagen pada tubuh berkurang dan tidak dirawat dengan menggunakan produk atau suplemen kolagen yang tepat.

Oleh karena itu, kolagen berperan dalam mengencangkan kulit agar tetap kenyal dan awet muda.

2. Melembapkan kulit

Kolagen juga memiliki manfaat dapat melembapkan kulit. Setiap orang pasti selalu ingin mempunyai kulit yang lembab.

Dengan menggunakan produk perawatan yang mengandung kolagen, kelembapan alami kulit anda akan terjaga. Sehingga, tidak menjadi kering, pecah-pecah, dan kasar.

Baca Juga: Promo Tiket.com 13-23 Nov 2023, Nikmati Diskon Hotel Pilihan di Indonesia Hingga 30%

3. Mengurangi garis halus dan keriput

Tidak hanya mengencangkan kulit, kolagen bermanfaat untuk mengurangi garis halus dan keriput. Masalah kulit ini cukup ditakuti oleh banyak wanita, sehingga sejak muda usia 20-an mulai menggunakan produk skincare yang mengandung kolagen. 

Apabila memenuhi kebutuhan kolagen untuk kulit, anda dapat mengurangi garis halus dan keriput pada kulit, serta tanda penuaan lainnya. Hal ini karena kolagen mampu menjaga kekenyalan kulit yang umumnya berkurang akibat umur yang bertambah.

4. Meratakan Warna Kulit

Manfaat kolagen untuk kulit selanjutnya adalah dapat meratakan warna kulit. Masalah kulit hiperpigmentasi cukup sering dialami juga. Hiperpigmentasi merupakan kondisi di mana kulit memproduksi melanin berlebih akibat paparan sinar UV yang berlebihan.

Kolagen dikenal mampu meratakan warna kulit karena kandungan asam amino. Protein di dalam kolagen mampu menjaga lapisan epidermis kulit (lapisan terluar pada kulit) agar tetap halus, cerah dan sehat.

Baca Juga: Promo Tiket.com 13-23 Nov 2023, Diskon Hotel Nusalink Asia di Indonesia Hingga 20%

5. Mengurangi Selulit

Kolagen juga dipercaya mampu mengurangi selulit. Selulit adalah kondisi di mana terjadinya peregangan kulit yang menyebabkan robekan pada jaringan kolagen dan elastin yang anda miliki.

Untuk mengurangi selulit tersebut, dibutuhkan kolagen yang dapat merangsang percepatan regenerasi sel-sel kulit pada jaringan kulit yang rusak.

6.  Mempercepat Penyembuhan Luka

Manfaat kolagen lainnya adalah mempercepat penyembuhan luka. Ternyata, kolagen lah yang membuat luka pada kulit cepat sembuh.

Sebab, kolagen menjadi salah satu unsur yang berperan penting dalam memperbaiki jaringan ikat yang rusak pada kulit Anda.

Jadi, dengan memiliki kandungan kolagen yang cukup pada kulit dan tubuh, akan membuat proses regenerasi kulit menjadi lebih cepat dan luka menjadi cepat pulih.

Sekarang Anda sudah tahu manfaat kolagen untuk kulit, jaga kolagen di dalam tubuh dengan mengonsumsi makanan sehat dan pemakaian produk skincare yang tepat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News