M O M S M O N E Y I D
Santai

Serial Netflix The Trauma Code: Heroes on Call Tayang 24 Januari 2025

Serial Netflix The Trauma Code: Heroes on Call Tayang 24 Januari 2025
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID - Bagi Anda pecinta serital komik dari Line Webtoon, harus pantengi serial Netflix Trauma Code: Heroes on Call yang diadaptasi dari serial Webtoon Trauma Center karya Hansanleega dan Hongbichira. Serial ini akan mulai tayang pada 24 Januari 2025 pukul 15.00 WIB.

Serial Webtoon Trauma Center adalah webtoon bergenre drama medis yang bercerita tentang seorang dokter ahli bedah trauma, Baek Kanghyuk, yang sangat bertanggung jawab dalam menjalankan profesinya. Serial webtoon ini telah dirilis di WEBTOON sejak April 2020 hingga Januari 2023, dan merupakan karya populer yang telah mencatat lebih dari 410 juta pembaca di seluruh dunia.

Trauma Center berkisah tentang konflik di tim trauma, yang berpusat pada Baek Kanghyuk, direktur pusat trauma yang juga profesor pertama di Rumah Sakit Universitas Korea. Serial webtoon ini menggambarkan kejadian medis di rumah sakit secara realistis dengan riset yang kuat dan alur cerita yang rasional sehingga diterima dengan baik oleh para pembaca. Khususnya, keinginan kuat sang protagonis untuk menyelamatkan pasien sangat menyentuh hati para pembacanya.

Baca Juga: Ringkasan Episode 1-8 Xo, Kitty Lengkap dengan Link Nonton di Netflix

Bersamaan dengan penayangan serial Trauma Code: Heroes on Call, Webtoon akan menyelenggarakan berbagai promosi agar lebih banyak pengguna yang dapat menikmati keseruan karya aslinya.

Webtoon telah mengadakan promosi BANSOS (Baca Nonstop Semuanya Gratis) di mana pembaca dapat membaca semua episode serial Webtoon Trauma Center secara gratis hingga tanggal 23 Januari 2025. Setelahnya, dari tanggal 24 Januari hingga 1 Februari 2025, Webtoon akan meningkatkan jumlah episode gratis menjadi 19 episode dan menawarkan diskon 44% untuk pembelian 20 episode sekaligus.

Selain itu, Webtoon juga memiliki berbagai karya lainnya yang telah diadaptasi menjadi serial K-drama populer seperti The Secret of Angel (True Beauty), I Am Gangnam Beauty, School Attack (All of Us Are Dead), Sweet Home dan lain sebagainya.

Baca Juga: Xo, Kitty dan 4 Tontonan Populer Garapan Sutradara Jenny Han

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 25 November 2025

Berikut ramalan zodiak besok Selasa, 25 November 2025, berbagai dinamika karier dan keuangan setiap zodiak bergerak cukup signifikan.   

Tiket KA untuk Nataru Sudah Dijual, KAI Ingatkan Pelanggan Pesan Tiket Lebih Awal

Pemesanan tiket untuk masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 telah dibuka sejak 21 November 2025 melalui seluruh kanal penjualan KAI.

Kisah Bohopanna Luncurkan Kebutuhan Baju Olahraga Anak

Minat anak akan olahraga kian tinggi, Bohopanna meluncurkan baju olahraga dengan harga yang terjangkau 

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 25 November 2025: Cukup Signifikan

Berikut ramalan zodiak besok Selasa, 25 November 2025, berbagai dinamika karier dan keuangan setiap zodiak bergerak cukup signifikan.   

Treasure Gelar Konser di Jakarta April 2026, Catat Harga dan Cara Belinya

Treasure akan menggelar konser bertajuk TREASURE TOUR [PULSE ON] IN JAKARTA 2026 pada 25 dan 26 April 2026 di Indonesia Arena, Jakarta.  

28 Camilan Sehat dan Enak untuk Diet Turun Berat Badan, Cek yuk!

Ada sejumlah camilan sehat dan enak untuk diet turunkan berat badan. Mari intip daftarnya di sini!  

10 Daftar Jus untuk Turunkan Kolesterol Tinggi dengan Cepat

Mari intip daftar jus untuk turunkan kolesterol tinggi dengan cepat berikut ini. Tertarik coba?     

Begini Cara Merebus Daun Salam untuk Obati Kolesterol Tinggi

Bagaimana cara merebus daun salam untuk obati kolesterol tinggi, ya? Yuk, cari tahu di sini!        

Inilah 18 Cara Efektif Mengecilkan Perut Buncit dan Membakar Lemak Tubuh

Ini cara efektif mengecilkan perut buncit dan membakar lemak tubuh. Apa saja, ya?                   

Apakah Buah Salak Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, apakah buah salak bagus untuk diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini!