M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Sedang Stres? Yuk, Mewarnai! Inilah 5 Manfaat Kegiatan Mewarnai untuk Orang Dewasa

Sedang Stres? Yuk, Mewarnai! Inilah 5 Manfaat Kegiatan Mewarnai untuk Orang Dewasa
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Selama ini, kegiatan mewarnai kerap diidentikkan dengan anak-anak. Padahal, kegiatan mewarnai dapat dilakukan oleh siapa saja tidak terkecuali orang dewasa.

Bagi Anda yang sedang mengalami stres atau merasa cemas dengan kehidupan sehari-hari, maka tidak ada salahnya untuk mengurangi penggunaan gadget dan mulai mengisi waktu luang Anda dengan kegiatan mewarnai.

Perlu Anda tahu, berikut 5 manfaat kegiatan mewarnai untuk orang dewasa sebagaimana dilansir dari WebMD dan Firstcry Parenting.

Baca Juga: Bagus untuk Perkembangan, Ini 6 Manfaat Kegiatan Mewarnai bagi Anak-Anak

1. Menghilangkan stres dan mengurangi kecemasan

Kegiatan mewarnai diklaim dapat menurunkan stres dan mengurangi kecemasan. Saat Anda terlibat dalam aktivitas mewarnai, itu akan membantu menenangkan amigdala (pusat ketakutan otak) sekaligus merangsang bagian otak yang bertanggung jawab atas kreativitas dan logika.

Bahkan, kegiatan mewarnai juga bisa berfungsi sebagai bentuk meditasi lho Moms. Menurut penelitian pada tahun 2005, mewarnai pola geometris atau bentuk simetris mandala memiliki manfaat meditatif serta bisa mengurangi kecemasan.

2. Menginduksi keadaan meditatif

Kegiatan mewarnai dapat menjadi terapi bagi sebagian orang. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa berfokus pada struktur kompleks pada halaman buku mewarnai bisa membantu menempatkan pikiran Anda ke dalam keadaan meditatif.

Keadaan meditatif sendiri terjadi ketika Anda berhenti fokus pada masa depan atau tidak lagi mengkhawatirkan masa lalu. Sebaliknya, keadaan meditatif akan mendorong Anda untuk hanya berfokus pada masa sekarang. Ini dikarenakan kegiatan mewarnai termasuk tindakan tunggal yang mampu menunda dialog batin dan menghilangkan emosi serta pikiran negatif dari dalam pikiran.

3. Melatih otak untuk fokus

Entah mewarnai pola hewan atau gambar mandala, tetap saja kegiatan ini dapat membantu otak Anda belajar melatih dirinya untuk fokus.

Seorang konselor klinis profesional bernama Leslie Marshall mengungkapkan bahwa kegiatan mewarnai mampu membuka lobus frontal otak (pusat pengorganisasian dan pemecahan masalah) serta membantu pikiran untuk lebih fokus. Jadi, kurangilah bermain gadget di kala senggang dan cobalah untuk mulai mewarnai supaya Anda tetap fokus dalam menjalani hidup.

4. Membuat tidur lebih nyenyak

Kegiatan mewarnai memang tidak dapat dikaitkan secara langsung dengan peningkatan kualitas tidur. Namun, kegiatan ini tetap dapat membantu Anda untuk tidur dengan lebih baik.

Dengan menyingkirkan gadget dan berfokus untuk mewarnai, itu bisa mencegah Anda begadang semalaman. Pasalnya, menyibukkan diri dengan mewarnai dibandingkan bermain gadget sebelum tidur akan mengurangi paparan blue light penyebab kesulitan tidur. Jika dibiasakan, kegiatan mewarnai tidak hanya akan meningkatkan pola tidur Anda tetapi juga akan mengurangi lingkaran hitam di bawah mata.

5. Meningkatkan keterampilan motorik

Kegiatan mewarnai mengharuskan Anda untuk mengasah koordinasi tangan-mata dan keterampilan motorik Anda .

Beberapa ahli kesehatan bahkan percaya bahwa kegiatan mewarnai tidak hanya dapat meningkatkan keterampilan motorik, tetapi juga bisa membantu menunda demensia yang berkaitan dengan warna, teka-teki silang, serta asah otak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Wingstop Hematnya Juara November 2025, 3 Paket Komplit Serba Rp 24.000-an

Promo Hematnya Juara dari Wingstop datang lagi di November 2025. Nikmati paket Juara komplit dengan 3 pilihan favorit serba Rp 24.000-an.

Hari Terakhir Promo J.CO Delivery Deals, Bundling Minuman Favorit Mulai Rp 55K

Promo J.CO Delivery Deals telah memasuki hari terakhir. Ini kesempatan untuk menikmati bundling minuman favorit mulai Rp 55.000 saja.

Dari Baby Boomers ke Gen Z: Merajut Kolaborasi Lintas Generasi di Perusahaan

Kelola perbedaan gaya komunikasi & nilai hidup antar generasi di perusahaan. Migunani & Co. berbagi tips membangun tim yang solid.

Tips Jadi Eatfluencer Sukses: Konten Kuliner Estetik ala Grab

Kembangkan bakat review kuliner Anda dengan Grab Eatfluencer. Dapatkan tips foto estetik & deskripsi rasa mendalam dari kreator profesional.

Samsung A07 Mengusung Mediatek Helio G99, Skor AnTuTu Mencapai 405 Ribuan!

Samsung A07 yang diluncurkan di tahun 2025 ini bawa prosesor Mediatek Helio G99. Kamera utamanya sama dengan Redmi 14C yakni dengan resolusi 50 MP

Cara Kerja Algoritma Instagram dan Tips untuk Memaksimalkannya, Coba Sekarang!

Cara kerja algoritma Instagram terdiri dari algoritma feed, reels, stories & explore. Masing-masing memiliki pemeringkatannya sendiri.

Bahaya! Ini Dia 6 Makanan yang Tingkatkan Risiko Kanker

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang tingkatkan risiko kanker, lho. Yuk, intip daftarnya di sini!

Intip Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Minggu 16 November 2025

Ramalan zodiak Minggu 16 November 2025 membawa energi yang besar pada dinamika astrologi dalam urusan keuangan dan karier. 

7 Jurus Mudah Melepaskan Diri dari Kecanduan Gula Tanpa Harus Tersiksa

Salah satu cara menjaga tubuh tetap sehat adalah dengan menghindari gula. Beberapa jurus ini bisa membantu Anda lebih mudah terlepas dari gula.

8 Rekomendasi Minuman Penurun Risiko Kanker Menurut Ahli

Ini dia rekomendasi minuman penurun risiko kanker menurut ahli. Ada apa saja kira-kira?