M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Sedang Diet? Konsumsi 5 Buah untuk Mencegah Berat Badan Naik Ini

Sedang Diet? Konsumsi 5 Buah untuk Mencegah Berat Badan Naik Ini
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Inilah 5 buah untuk mencegah berat badan naik yang cocok dimakan saat diet.

Buah menjadi salah satu makanan yang sangat disarankan untuk membantu menjaga atau menurunkan berat badan.

Dari banyaknya buah-buahan yang ada, beberapa di antaranya terbukti mampu mencegah kenaikan berat badan.

Selengkapnya, berikut 5 buah untuk mencegah berat badan naik yang cocok dimakan saat diet sebagaimana dilansir dari The Healthy.

Baca Juga: Meski Cantik, Ternyata Ada 3 Efek Samping Nail Art Bagi Kesehatan Kuku

1. Apel

Buah untuk mencegah berat badan naik yang pertama adalah apel. Apel kaya akan polimer flavonoid dan serat, sehingga menjadikannya sebagai salah satu buah paling sehat untuk menurunkan berat badan.

Mengonsumsi apel dengan kulitnya dapat memberikan Anda lebih banyak serat dan antioksidan. Plus, memberikan Anda kontrol yang lebih baik atas gula darah guna mencegah lonjakan dan penurunan gula darah.

Saat lonjakan dan penurunan gula darah bisa tercegah, itu akan membantu menghilangkan keinginan makan dan makan berlebihan serta mencegah diabetes.

2. Pir

Buah untuk mencegah berat badan naik yang kedua adalah pir. Menurut studi BMJ, pir dapat mencegah penambahan berat badan dan hal ini sebagian besar disebabkan oleh adanya polimer flavonoid.

Setiap tambahan 138 miligram polimer flavonoid, itu bisa menghasilkan lebih sedikit penambahan berat badan selama masa studi empat tahun.

Sama dengan apel, pir juga mengandung banyak serat yang mampu menciptakan rasa kenyang. Untuk mendapatkan manfaat yang maksimal, pastikan untuk mengonsumsi pir sekaligus dengan kulitnya ya Moms.

3. Blueberry

Buah untuk mencegah berat badan naik yang ketiga adalah blueberry. Dalam studi BMJ terhadap lebih dari 100.000 pria dan wanita, para peneliti menemukan bahwa subkelas antioksidan kuat yang disebut flavonoid dalam buah dan sayuran tertentu dapat mencegah penambahan berat badan.

Adapun buah tersehat dengan efek terbesar pada pemeliharaan berat badan yang dipenuhi flavonoid khususnya jenis antosianin adalah blueberry.

Seperempat cangkir blueberry bahkan mengandung 10 miligram antosianin. Dan, setiap peningkatan 10 miligram antosianin dikaitkan dengan penurunan berat badan mencapai seperempat pon selama empat tahun, menurut studi tersebut.

Baca Juga: 5 Warna Cat Rumah yang Dapat Menarik Energi Positif, Apa Saja?

4. Stroberi

Buah untuk mencegah berat badan naik yang keempat adalah stroberi. Sama seperti blueberry, stroberi juga kaya akan antosianin.

Meski tak jarang stroberi memiliki cita rasa manis, namun Anda tak perlu khawatir jika buah yang satu ini akan menyebabkan kenaikan berat badan.

Faktanya, stroberi termasuk buah terbaik untuk menjadi bagian dari rencana penurunan berat badan berkat kandungan flavonoidnya yang tinggi.

5. Paprika

Buah untuk mencegah berat badan naik yang kelima adalah paprika. Mungkin Anda mengenal paprika sebagai sayur. Faktanya, paprika termasuk jenis buah.

Berdasarkan penelitian, paprika dapat membantu mengontrol kenaikan berat badan saat dimakan setiap hari. Bahkan, paprika juga bisa mendorong penurunan berat badan lho.

Kandungan capsaicin yang terkandung dalam paprika mampu mendorong sel lemak putih untuk diubah menjadi lemak cokelat pembakar energi, menurut satu penelitian yang dilakukan pada tikus.

Itulah 5 buah untuk mencegah berat badan naik yang cocok dimakan saat diet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Genki Sushi B1G1 Gratis Chicken Curry Bowl, Berlaku 7 Hari Saja

Promo Genki Sushi B1G1 sampai 18 Januari. Jangan sampai melewatkan kesempatan makan 2 menu spesial dengan sekali bayar. Ini 17 lokasi store-nya.

Waspada! Otot Kaku dan Kram Mengintai Jika Pemanasan Terlewat

Tanpa pemanasan, otot bisa mengecil dan kaku. Kenali risiko cedera, kram, dan kerusakan otot yang muncul saat Anda tiba-tiba berolahraga.

Segera Singkirkan! Ini 4 Benda Pembawa Sial di Tahun 2026 Menurut Feng Shui

Ada 4 benda pembawa sial di tahun 2026 menurut Feng Shui. Sebaiknya disingkirkan, berikut daftarnya.

Frugal Chic: Gaya Stylish Tanpa Menguras Kantong, Ini Tips dari Mia McGrath

Apakah Anda salah satu pengguna TikTok yang kerap melihat konten tentang frugal chic? Apa sebenarnya frugal chic itu? Ini jawabannya.

5 Efek Negatif Makanan Tinggi Gula untuk Kulit, Bikin Cepat Tua dan Jerawatan!

Suka makanan manis? Awas, ini 5 efek negatif makanan tinggi gula untuk kulit yang perlu Anda ketahui sekarang juga.

Perempuan Produktif Berisiko Terkena Autoimun, Benarkah?

Deteksi gejala dan mengatasi penyakit autoimun pada perempuan yang produktif. Berikut lengkapnya    

Cara Orangtua Menghadapi Anak Terluka Tanpa Harus ada Drama

Cara baru bagi orangtua menghadapi anak yang terluka tanpa merasa perih dan tanpa drama yang panjang

Wisatawan Mancanegara yang Gunakan Layanan KA Jarak Jauh Sepanjang 2025 Naik 3,7%

KAI mencatat terdapat 694.123 wisatawan mancanegara tercatat bepergian menggunakan kereta api KAI sepanjang 2025.

5 Ciri-Ciri Akun Instagram Diblokir Seseorang, Ini Cara Mudah Mengetahuinya

Merasa akun seseorang hilang tiba-tiba? 5 ciri ini membuktikan Anda diblokir, bukan dinonaktifkan.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (13/1), Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Selasa 13 Januari 2026 dan Rabu 14 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.