M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Saham-saham Ini Mencatatkan Net Sell Asing Terbesar Kemarin (16/9), Apa Saja?

Saham-saham Ini Mencatatkan Net Sell Asing Terbesar Kemarin (16/9), Apa Saja?
Reporter: Sanny Cicilia  |  Editor: Sanny Cicilia


MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup dengan penguatan hari kelima pada perdagangan Selasa, 16 September 2025. Indeks naik 0,26% ke level 7.957,70. 

Meski naik, tekanan jual asing masih terus ada. Kemarin, nilai jual bersih asing atau net sell sebesar Rp 374,55 miliar di seluruh pasar, termasuk Rp 393 miliar di pasar reguler.

Berikut saham yang paling banyak mencatatkan net sell asing kemarin. 

- BMRI

Saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) mencatatkan net sell asing Rp 147,6 miliar kemarin. Saham BMRI tercatat turun 1,1% ke Rp 4.480, setelah reli naik empat hari berturut-turut. 

Sepanjang tahun ini, BMRI menjadi saham paling besar kedua mencatatkan net sell asing, yaitu Rp 2,93 triliun. 

 

- BBCA

Saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) menjadi sasaran jual asing dengan nilai jual bersih Rp 130,9 miliar. Saham BBCA juga ditutup turun 1,25% ke Rp 7.925 kemarin. 

Sepanjang tahun ini, BBCA menjadi saham paling besar mencatatkan net sell asing, yaitu Rp 9,59 triliun. 

 

- BUMI

Saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) juga terkena aksi jual asing dengan net sell sebesar Rp 81,4 miliar. Saham BUMI tercatat naik 0,88% ke Rp 115, penguatan hari ketiga. 

Saham BUMI menegaskan, kepemilikan saham oleh Grup Salim dan Grup Bakrie. Sementara itu, pemegang asing asal China Chengdong Invesmtment Corporation dikabarkan terus melepas kepemilikannya di emiten batubara ini. Selain itu, BUMI mengumumkan rencana diversifikasi tambang mineral di Australia dan menerbitkan obligasi Rp 350 miliar. 

 

- EMTK

Saham PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) juga terkena jual asing dengan net sell Rp 62,2 miliar kemarin. Sahamnya ditutup merosot 9,45% ke pr 1.150. 

Langkah asing yang melepas Grup Emtek ini cenderung berkebalikan dengan masuknya EMTK ke Indeks FTSE ESG Low Carbon yang berlaku 22 September mendatang. Masuknya saham ke indeks ini mencerminkan keberhasilan EMTK dalam menjaga bisnis dengan penerapan lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG). 

 

- CDIA

PT Chandra Daya Investasi Tbk (CDIA) mencatatkan net sell Rp 54,6 miliar kemarin. Sahamnya ditutup turun 2,3% ke Rp 1.485. 

Perusahaan milik konglomerat Prajogo Pangestu ini mengumumkan pertumbuhan laba 330% year on year di semester I-2025 menjadi US$ 67,84 juta dari setahun sebelumnya US$ 15,77 juta. 

 

Berikut saham-saham yang terkena aksi jual asing kemarin. Sepanjang tahun ini, tekanan jual asing masih sangat besar, yaitu Rp 60,7 triliun di seluruh pasar, termasuk Rp 45 triliun di pasar reguler dan Rp 15,6 triliun di pasar tunai. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hemat Setiap Hari, Promo King Chicken di Burger King Hadirkan Diskon hingga 50%

Burger King hadirkan promo King Chicken yang bisa dinikmati setiap hari. Tersedia menu ayam goreng khas Burger King dengan diskon sampai 50%.

Ukuran File Backup WhatsApp Terlalu Besar? Ini Cara untuk Mengurangi Ukuran File

Ada beberapa cara untuk mengatasi ukuran file backup WhatsApp terlalu besar. File cadangan tersebut akan menyisakan sedikit ruang penyimpanan. ​

Promo Say Bread Triple Treat sampai 15 Januari, Beli 2 Gratis 1 Roti Favorit

Say Bread hadirkan promo Triple Treat sampai 15 Januari 2026. Ada penawaran beli 2 gratis 1 dengan beragam pilihan roti favorit.

Oppo Find X9 Ultra Bawa Lensa Telefoto 64MP & Bisa Zoom Optik 5x

Oppo Find X9 Ultra yang merupakan penerus Oppo Find X8 Ultra meluncur bersama lensa telefoto 64MP yang bisa zoom optik 5x. 

Karyawan dengan Gaji sampai Rp 10 Juta Bebas Pajak, Apa Saja Kriterianya?

Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa mengeluarkan aturan bebas pajak untuk karyawan gaji maksimal Rp 10 juta. Beberapa kriterianya perlu diperhatikan.

Cara Menghentikan Instagram biar Tidak Posting ke Facebook, Ikuti Tipsnya

Cara menghentikan Instagram agar tidak mem-posting ke Facebook membantu pengguna membuat postingan terpisah. 

Cushion Terbaik yang Awet & Enggak Bikin Dempul, Cocok Buat Kondangan atau Kerja

Cushion terbaik yang awet menawarkan perpaduan sempurna antara perawatan kulit dan riasan dalam satu kemasan ringkas yang mudah dibawa. 

Rekomendasi HP Murah Spek Dewa, Tawarkan Daya Tahan Baterai Terbaik

HP murah spek dewa yang tawarkan daya tahan baterai terbaik cocok untuk Anda yang tidak ingin kehabisan daya saat di luar rumah. 

Jadwal Malaysia Open 2026, 5 Wakil Indonesia Berlaga Menuju Perempat Final

Jadwal Malaysia Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (8/1), lima wakil Indonesia berlaga menuju perempat final.

Kristal Asam Urat Menumpuk? Cek Daftar Makanan Pemicunya

Asam urat yang tidak terkontrol dapat mengganggu aktivitas harian Anda. Kenali daftar makanan yang memicu peningkatan kadar asam urat di tubuh.