M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Nasi Ikan Udang Kukus Sedap Gurih, Bumbunya Pakai Kaldu Ayam dan Saus Tiram

Resep Nasi Ikan Udang Kukus Sedap Gurih, Bumbunya Pakai Kaldu Ayam dan Saus Tiram
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Resep nasi ikan udang kukus bisa jadi inspirasi masak hari ini. Cara membuatnya super mudah dengan aneka bahan bergizi tinggi, seperti daging ikan kakap, udang, dan jamur shiitake.

Nasi ikan udang kukus super gurih karena dimasak dengan aneka bumbu seperti saus tiram, kecap asin Jepang, dan kaldu ayam. Sangat cocok dinikmati kapanpun dan di manapun.

Dengan menggunakan resep yang satu ini, Moms bisa membuat tiga porsi nasi ikan udang kukus sekaligus. Moms hanya perlu mangkuk tahan panas saja untuk dapat memasak nasi ikan udang kukus.

Intip resep nasi ikan udang kukus super sedap yang dilansir dari buku 30 Menu untuk 1 Bulan (2010) karya Sisca Soewitomo yang diterbitkan oleh PT Gramedia Pustaka Utama, berikut ini.

Baca Juga: Resep Ayam Kecap Mentega yang Nikmat dan Sederhana, Mudah Cara Memasaknya

Bahan:

  • 3 piring nasi putih
  • 350 gram daging ikan kakap, potong dadu
  • 150 gram udang
  • 5 buah jamur shiitake, iris
  • 2 sdm minyak goreng
  • 1 sdm minyak wijen
  • 5 siung bawang putih, cincang halus
  • 3 cm jahe, iris halus
  • 1 batang serai, iris halus, bagian putihnya
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • 2 sdm kecap asin Jepang
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 300 ml kaldu ayam

Taburan:

  • Daun ketumbar

Baca Juga: Dari Mie Kuah-Bandrek, Ini 3 Kumpulan Resep Makanan dan Minuman Penghangat Tubuh

Pelengkap:

  • Acar mentimun
  • Saus sambal

Cara memasak nasi ikan udang kukus:

  • Siapkan mangkuk tahan panas, olesi dengan minyak goreng dan dandang untuk mengukus
  • Panaskan minyak goreng bersama minyak wijen, tumis bawang putih bersama jahe dan serai.
  • Masukkan juga ikan, udang, dan jamur lalu tumis hingga berubah warna. Masukkan saus tiram, kecap manis, kecap asin Jepang, garam, dan merica bubuk. Aduk merata dan masak sebentar lalu angkat.
  • Masukkan irisan daun bawang, nasi, dan kaldu, aduk rata. Tuangkan ke dalam mangkuk dan kukus selama 20 menit, lalu angkat.
  • Sajikan Nasi Ikan Udang Kukus yang hangat dilengkapi dnegan acar mentimun, saus sambal, dan taburan daun ketumbar.
  • Nasi ikan udang kukus siap dinikmati!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Gokana x Blu 11-14 November, Nikmati Menu Favorit dan Dapatkan Cashback 50%

Gokana hadirkan promo spesial dengan Blu dari 11-14 November. Anda bisa menikmati menu favorit Gokana dan mendapat cashback sampai 50%.  

Kumpulan Ucapan HUT Brimob 2025 Penuh Apresiasi dan Dedikasi

Ucapan HUT Brimob 2025 ini dapat Anda gunakan untuk memberi apresiasi atas dedikasi dan pengabdian pasukan Brimob Polri.​  

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Jumat 14 November 2025: Ada Energi Besar!

Berikut ramalan zodiak hari ini Jumat, 14 November 2025, dinamika dunia kerja dan keuangan sangat dipengaruhi oleh energi kolaboratif.

IHSG Berpotensi Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Jumat (14/11)

IHSG berpotensi menguat pada perdagangan Jumat (14/11), setelah ditutup melemah pada sesi sebelumnya.​ Simak rekomendasi saham BNI Sekuritas​

Cek Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham dari Mirae Hari Ini (14/11)

 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan cukup lesu hari ini. Jikapun menguat, akan terbatas.

Jajan Hemat Pakai Promo A&W Weekend Deals 14-16 November, 6 Ayam Goreng Harga Spesial

A&W kembali hadirkan promo Weekend Deal mulai 14-16 November 2025. Nikmati paket hemat Aroma Chicken favorit dan dapatkan dua Cheeseburger gratis.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Jumat (14/11/2025) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Jumat (14/11) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.459.000, emas UBS 1 gr Rp 2.489.000.

IHSG Berpotensi Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Jumat (14/11)

IHSG berpeluang menguat pada perdagangan Jumat (14/11), setelah terkoreksi pada perdagangan sebelumnya.​ Berikut rekomendasi saham MNC Sekuritas​

Promo Richeese Factory Rich Steak, Cobain Chicken Steak Spesial Mulai Rp 31.000-an

Richeese Factory hadirkan promo Rich Steak hemat. Nikmati Chicken Steak lezat dengan Creamy White Gravy Sauce mulai Rp 31.000-an saja.  

Yuk, Serbu Sushi Delivery Promo dari Genki Sushi Diskon Rp 35.000 Via GrabFood

Genki Sushi hadirkan promo spesial Sushi Delivery. Nikmati Sushi favorit Anda dengan pesan melalui GrabFood dan dapatkan diskon Rp 35.000.