M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Lapis Legit Ekonomis Takaran Sendok untuk Suguhan Natal, Lembut dan Manis!

Resep Lapis Legit Ekonomis Takaran Sendok untuk Suguhan Natal, Lembut dan Manis!
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Kali ini MomsMoney akan membagikan resep lapis legit ekonomis takaran sendok untuk suguhan Natal yang bisa Moms coba.

Lapis legit adalah salah satu varian kue basah yang populer di Indonesia. Sesuai namanya, lapis legit memiliki banyak lapisan yang terasa lembut dan manis saat digigit.

Mengutip Kompas, lapis legit dibuat oleh orang Belanda yang tinggal di Hindia (Indonesia) pada zaman penjajahan,” ujar Kepala Program Studi Belanda FIB UI, Achmad Sunjayadi.

Menurut Achmad Sunjayadi, lapis legit muncul di Indonesia (Hindia) karena menggunakan rempah-rempah Indonesia seperti kayu manis. Dulu, kue ini sering disebut spekkoek (spekuk), yang diambil dari bahasa Belanda.

Baca Juga: Jalan Kaki Setelah Makan Bisa Menurunkan Gula Darah, Ini Manfaat Lainnya!

Di pasaran, lapis legit kerap dibanderol dengan harga yang cenderung mahal. Namun, Moms tak perlu khawatir. Karena, Anda dapat membuatnya sendiri di rumah dengan bermodalkan bahan-bahan sederhana dan takaran sendok.

Cocok untuk suguhan Natal, berikut resep lapis legit ekonomis takaran sendok ala Blue Band yang bisa Anda catat.

Bahan-bahan lapis legit ekonomis takaran sendok:

  • 130 gram (8 sendok makan) Blue Band Cake and Cookie
  • 4 butir telur ayam, pisahkan putih dan kuningnya
  • 4 sendok makan tepung terigu
  • 1 sendok makan vanili bubuk
  • 15 gram (1 sendok makan) susu bubuk
  • 1 sendok teh bumbu Spekoek
  • 100 gram (7 sendok makan) gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam halus

Baca Juga: 3 Kandungan Skincare yang Tidak Boleh Dicampur dengan Alpha Arbutin, Catat Ya!

Cara membuat lapis legit ekonomis takaran sendok:

  1. Masukkan kuning telur, gula, dan Blue Band Cake and Cookie ke dalam wadah yang bersih dan kering. Kocok menggunakan mixer hingga berwarna putih atau mengembang.
  2. Tambahkan tepung terigu, susu bubuk, bumbu Spekoek, vanili, dan garam ke dalam adonan sambil diayak menggunakan saringan berlubang kecil agar hasilnya bagus.
  3. Setelah itu, aduk adonan menggunakan spatula secara perlahan dengan arah putaran yang sama. Lakukan hingga adonan tercampur rata, lalu sisihkan.
  4. Sementara itu, siapkan loyang yang sudah diolesi margarin di permukaannya hingga merata. Kemudian panaskan oven pada suhu 170 derajat Celcius.
  5. Tuangkan sedikit adonan ke dalam loyang dan ratakan. Setelah itu, panggang di dalam oven yang sudah dipanaskan selama 10 menit dalam suhu 170 derajat Celcius.
  6. Setelah matang, tekan adonan menggunakan alat yang permukaannya rata. Kemudian, tuang kembali satu sendok sayur adonan baru di atasnya.
  7. Panggang kembali seperti sebelumnya. Ulangi langkah ini sampai adonan habis.
  8. Jika adonan telah habis dan sudah matang semua, keluarkan kue dari oven dan dinginkan.
  9. Setelah dingin, lapis legit ekonomis takaran sendok pun siap disajikan.

Nah, itu dia resep lapis legit ekonomis takaran sendok ala Blue Band yang bisa Moms coba untuk suguhan Natal tahun ini. Semoga bermanfaat!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Guardian Super Hemat 8-21 Januari 2026, Tambah Rp 1.000 Dapat 2 Rexona Spray

Cek katalog promo Guardian Super Hemat periode 8-21 Januari 2026. Dapatkan 2 produk hanya dengan menambah Rp 1.000. Berlaku in-store dan online!

3 Dekorasi Alami Ini Membangkitkan Gairah di Awal 2026, Cocok untuk Hunian Modern

Awal tahun terasa hambar? Yuk cek 3 dekorasi alami ini yang bisa langsung mencerahkan rumah Anda tanpa renovasi besar.

Promo Superindo Hari Ini 9-11 Januari 2026, Ada Beli 1 Gratis 1 dan Diskon 60%

Cek promo Superindo hari ini periode 9-11 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Promo JSM Hypermart Periode 9-12 Januari 2026, Jamur Enoki-Sosis Beli 1 Gratis 1

Penuhi kebutuhan keluarga dengan promo JSM Hypermart periode 9-12 Januari 2026. Potongan harga berlaku untuk 4 hari saja!

10 Tren Desain Interior 2026 yang Diprediksi Membuka Gaya Baru Hunian Masa Depan

Tren desain interior 2026 semakin hangat dan personal, simak inspirasi berikut agar rumah Anda nyaman, relevan, dan bernilai jangka panjang.

Ini Tren Properti yang Akan Mengubah Cara Memilih Rumah di Tahun 2026

Tren properti 2026 terus bergeser, simak panduan lengkap ini agar kamu tidak salah beli atau menjual rumah sesuai kebutuhan sekarang.

Anak Dapat Gizi Selama 1.000 Hari Pertama, 10 Kali Lebih Besar Terhindar Penyakit

Anak yang dapat gizi cukup selama 1.000 hari pertama kehidupan, 10 kali lebih besar terhindar dari penyakit dan infeksi berulang.

Promo JSM Alfamidi Periode 9-11 Januari 2026, Aneka Biskuit Kaleng Harga Spesial

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 9-11 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

Marty Supreme dan 6 Film Tentang Olahraga yang Bakal Bikin Semangat Membara

Ceritanya bikin semangat hidup sehat, intip rekomendasi film yang punya tema cerita tentang olahraga berikut ini.

Jadikan Rutinitas, Ini Manfaat Rutin Baca Buku Sebelum Tidur Malam

Bagi yang belum tahu, simak dulu beberapa manfaat membaca buku sebelum tidur di malam hari berikut ini.