M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Gimmari, Street Food Sushi Goreng Isi Mie Ala Korea

Resep Gimmari, Street Food Sushi Goreng Isi Mie Ala Korea
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Gimmari adalah camilan dari Korea yang bentuknya mirip sushi namun dengan isian mie serta dibalut tepung dan digoreng.

Jika berkunjung ke Korea, Anda akan banyak menemukan pedagang kaki lima yang menjual Gimmari ini. Biasanya, Gimmari dijual bersama kudapan jalanan lainnya seperti tteokbokki dan odeng.

Pada resep Gimmari kali ini, Anda bisa membuat 20 buah Gimmari yang bisa Anda santap bersama teman-teman.

Langsung saja intip resep Gimmari krispi ala Korea yang dilansir dari Mi Burung Dara, berikut ini!

Baca Juga: 3 Trik Permudah Mengupas Cangkang Telur Supaya Mulus Tanpa Sisa

Bahan:

  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 bungkus mi, rebus hingga lunak
  • 1 sdt Minyak wijen
  • Garam secukupnya
  • 1/2 butir Bawang bombay, cincang halus
  • 1 buah wortel ukuran kecil, parut kasar memanjang
  • ½ sdt wijen sangrai
  • 500 ml Minyak Goreng
  • 1 sdm Soy sauce
  • 1 sdm Gula palem
  • 1 sdt Madu
  • Nori 10 lembar (10 x 10 cm)

Baca Juga: 4 Minuman yang Efektif Redakan Rasa Pedas di Mulut dan Perut

Bahan Adonan Pencelup:

  • ½ sdt Baking powder
  • 2 sdm Tepung maizena
  • 2 sdm Tepung terigu
  • ¼ sdt Garam
  • 1 butir Telur ayam
  • Air 50 ml

Bahan Saus Cocolan:

  • ½ sdt Wijen sangrai
  • 1 batang Daun bawang, iris tipis
  • 2 sdm Soy sauce
  • ½ sdt Cabai kering tumbuk atau gochugaru
  • ½ sdm Gula palem
  • ½ sdm Cuka apel

Baca Juga: Makanan yang Sebaiknya Dihindari saat Makan Prasmanan di Kondangan

Cara Membuat:

  • Potong-potong mi. Masukkan garam, minyak wijen, bawang bombay, wortel, daun bawang, wijen, gula palem, dan madu. Campur hingga rata.
  • Potong Nori menjadi 2 bagian.
  • Letakkan adonan mi memanjang, gulung dan padatkan, potong menjadi 2 bagian.
  • Adonan pencelup: Campur terigu, maizena, baking powder dan garam. Aduk rata.
  • Tuang telur di tengahnya, perlahan tuangin air dan diaduk sampai rata.
  • Celupkan gimmari dalam adonan pencelup, goreng hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan.
  • Saus Cocolan: Campur semua bahan, aduk rata dan sisihkan.
  • Sajikan gimmari dengan saus cocolannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

iQOO 15 Ultra Ungguli RedMagic Jauh? Skor AnTuTu Tembus 4,5 Juta

iQOO 15 Ultra mencetak skor AnTuTu fantastis 4,51 juta, jauh lebiih tinggi dari pesaing. Temukan rahasia performa & teknologi pendingin canggihnya

Yuk, Cek Rekomendasi Saham dari Mirae Saat Market Tertekan (29/1)

Cek proyeksi IHSG dan rekomendasi saham untuk hari ini, Kamis, 29 Januari 2026 dari Mirae Asset Sekuritas.

Intip Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Kamis 29 Januari 2026

Berikut ramalan 12 zodiak keuangan dan karier hari ini Kamis 29 Januari 2026, lengkap peluang kerja dan strategi finansial.

HokBen Tawarkan Promo Makan Berdua Cuma Rp 34 Ribuan per Orang, Gratis Burito!

Makan berdua di promo HokBen cuma Rp 34 ribuan per orang plus gratis Yakimeshi Burito. Penawaran terbatas sampai 31 Januari sayang dilewatkan!

Naik Ugal-ugalan, Cek Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini (29/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (29/1/2026) naik ugal-ugalan. Emas Galeri 24 jadi Rp 3.068.000, emas UBS Rp 3.136.000.

Manis Akhir Januari: Promo Mister Donut & Krispy Kreme Banjir Penawaran Spesial

Manjakan diri dengan donat gratis Promo Mister Donut atau Minis Krispy Kreme. Akhir bulan jadi makin manis dan hemat. Cek promonya segera!

Saham REAL Diborong Asing di Tengah Tekanan Pasar, Ini Sentimennya

​Tekanan volatilitas pasar tak membuat REAL kehilangan daya tarik, saham ini justru mencatatkan aliran dana masuk.

Wajib Tahu! 6 Film Vampir Terbaik Ini Siap Temani Malammu

Dari romansa Twilight hingga horor klasik Nosferatu, dunia vampir hadir dalam beragam cerita. Temukan favorit Anda di sini!

Jadwal Thailand Masters 2026, 13 Wakil Indonesia Tempur untuk Maju ke Perempatfinal

Jadwal Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 13 wakil Indonesia bertempur untuk maju ke perempatfinal. 

Lindungi Akun! Ekstensi Chrome Palsu Ancam Data Sensitif dan Keamanan

Data pribadi seperti sandi dan kartu rentan dicuri ekstensi Chrome. Pelajari cara cepat mengecek dan mengamankan browser Anda segera.