M O M S M O N E Y I D
Santai

Rayakan Gerakan Black Lives Matter dengan Tonton 5 Black Movies Terbaik Ini

Rayakan Gerakan Black Lives Matter dengan Tonton 5 Black Movies Terbaik Ini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Rayakan gerakan Black Lives Matter dengan nonton rekomendasi black movies terbaik ini, yuk.

Gerakan Black Lives Matter adalah gerakan untuk memberantas keadilan rasial bagi pemilik kulit hitam atas kulit putih.

Cara yang bisa dilakukan untuk memberantas supremasi kulit putih, banyak orang berkulit hitam yang menyuarakannya lewat film yang disebut dengan black movies.

Black movies adalah sebutan untuk film-film yang mengangkat kisah kehidupan orang berkulit hitam atau film-film yang memiliki karakter orang berkulit hitam di dalamnya.

Jika penasaran dengan kehidupan orang berkulit hitam, termasuk tindakan rasial yang dialami, beberapa rekomendasi black movies berikut cocok ditonton untuk rayakan gerakan Black Lives Matter.

Baca Juga: Suka Kasus Kriminal? Coba Tonton 6 Dokumenter True Crime India Ini di Netflix

King Richard

Film yang tayang di tahun 2021 ini merupakan film yang mengangkat kisah petenis dunia Serena Williams. Black movies biopik ini menceritakan kehidupan petenis Serena dan Venus Williams yang dilatih oleh ayahnya Richard Williams untuk menjadi petenis dunia. 

Perjuangan sang ayah untuk mewujudkan impian bagi anak-anaknya tersebut tentu saja harus menghadapi beragam hal. Baik dari kehidupan sosial, keluarga, hingga pendidikan. Film ini merupakan film yang dibintangi oleh Will Smith.

Get Out

Black movies selanjutnya adalah film dengan genre horor thriller yang juga memiliki pemeran dengan keturunan Afrika Amerika. Chris memiliki seorang kekasih wanita berkulit putih dan sedang dalam kunjungan ke rumah sang kekasih. 

Film ini menceritakan tentang bagaimana hubungan antara ras kulit putih dan kulit gelap di Amerika, dengan sentuhan kisah horor misteri dan juga thriller yang dapat disaksikan hingga akhir cerita film ini.

Baca Juga: Penuh Plot Twist, 5 Film Ini Punya Ending Cerita Tak Tertebak Bikin Bingung

Hidden Figures

Hidden Figures menceritakan tentang kisah tiga orang wanita berkulit hitam yang memiliki peran penting di NASA sekitar tahun 60-an. Untuk bisa menunjukkan potensi yang mereka miliki tentunya bukanlah hal yang mudah. 

Mereka harus menghadapi serangkaian permasalahan ras, gender, dan juga diskriminasi di dunia kerja. Film yang dibintangi Janelle Monae Taraji P. Johnson, dan OCtavia Spencer ini bisa ditonton di Disney+, loh.

Girls Trip

Film Girls Trip merupakan salah satu film komedi yang memiliki cerita seru tentang persahabatan empat wanita keturunan Afrika Amerika.

Mereka merencanakan sebuah perjalanan liburan ke New Orleans untuk mendatangi sebuah festival. Tapi, persahabatan mereka menjadi lebih dalam ketika mereka menghabiskan waktu untuk hangout, berpesta, dan bersenang-senang di tempat tersebut.

Black Panther

Tak banyak film superhero yang memiliki karakter dari ras kulit hitam. Namun, film Black Panther menjadi salah satu film superhero Marvel yang mengangkat kisah pahlawan super dari ras kulit hitam.

Film ini menceritakan tentang raja baru di Wakanda yang ditunjuk setelah kematian ayahnya. Tak hanya permasalahan dalam negeri yang dipimpinnya, ia juga harus berusaha untuk menyelamatkan rakyatnya dari serangan musuh jahat bernama Klaw.

Sarat nilai dan inspirasi tentang kehidupan ras kulit hitam, itulah rekomendasi black movies terbaik yang cocok banget ditonton untuk rayakan gerakan Black Lives Matter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tak Perlu Catat Manual, Aplikasi Kumo Siap Bantu Simpan Data Kesehatan

​Kumo menjadi salah satu platform yang menyediakan sistem pencatatan kesehatan digital terintegrasi.

IHSG Anjlok, Ini Proyeksi dan Rekomendasi Saham dari MNC Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG diperkirakan masih akan melanjutkan koreksi pada perdagangan Kamis (29/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

Tak Hanya Es Gabus lo, 7 Jajanan Jadul Ini Masih Eksis sampai Sekarang

Membawa Anda kembali ke masa kecil, 7 jajanan jadul ini masih eksis. Bentuk dan cita rasa khasnya siap membangkitkan kenangan manis!

Harga Emas Antam Kamis 29 Januari 2026 Naik

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 3.163.000 Kamis (29/1) pagi, naik Rp 165.000 dibanding harga Rabu (28/1/2026) sore.

IHSG Lanjut Turun Lebih dari 8% Begitu Trading Halt Dicabut (29/1)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali bergerak setelah perdagangan dibekukan sementara atau terkena trading halt selama 30 menit.

Film Komedi Indonesia Paling Absurd dan Lucu dari Agak Laen hingga My Stupid Boss

Butuh hiburan segar? Deretan film komedi Indonesia ini siap mengocok perutmu! Temukan tontonan paling lucu di sini.

Jadwal Konser EXO PLANET #6 EXhOrizon di Jakarta 2026, Catat Tanggalnya!

Setelah 7 tahun, EXO akhirnya kembali ke Indonesia. Ini jadwal lengkap konser EXO PLANET #6 EXhOrizon di Jakarta yang dinanti!

Saksikan Aksi Ma Dong Seok dalam Film Terbaik Sang Aktor Legendaris Korea Ini

Aksi Ma Dong Seok selalu memukau, dari Train to Busan hingga Eternals. Jangan sampai ketinggalan, lihat film-film terbaiknya sekarang!

IHSG Masih Rawan Koreksi, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG berpotensi melanjutkan pelemahan pada perdagangan Kamis (29/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​.

IHSG Diproyeksi Lanjut Melemah, Berikut Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG diproyeksi masih akan melanjutkan koreksi pada perdagangan hari ini, Kamis (29/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​