M O M S M O N E Y I D
Santai

Rahasia Tiket Pesawat Murah, Simak 7 Tipsnya di Sini

Rahasia Tiket Pesawat Murah, Simak 7 Tipsnya di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Menjelang musim liburan akhir tahun, penting untuk mengetahui cara agar bisa mendapatkan tiket pesawat murah.

Seperti yang sudah diketahui, para pelancong yang ingin berlibur dengan menggunakan pesawat kini harus merogoh kocek lebih dalam. Pasalnya, harga tiket pesawat sudah tak lagi semurah yang dulu.

Menurut IATA, kenaikan harga tiket pesawat disebabkan karena harga bahan bakar jet telah meningkat hampir 150% pada tahun lalu.

Maskapai penerbangan juga menghadapi kenyataan tidak memiliki cukup pilot dan pramugari untuk menjalankan penerbangan mereka, serta biaya tenaga kerja yang lebih tinggi.

Meskipun mengalami kenaikan harga tiket signifikan, namun Henry Harteveldt, analis industri perjalanan di Atmospheric Research Group dalam laman CNBC, mengatakan “meskipun permintaan perjalanan kembali meningkat, kapasitas kursi masih turun 6% dibandingkan dengan angka sebelum pandemi.”

Lalu, adakah cara untuk menghemat pengeluaran liburan dan mendapatkan harga tiket pesawat yang murah? Yuk coba gunakan beberapa tips berikut untuk dapatkan tiket pesawat murah.

Baca Juga: Destinasi Wisata Wajib Kunjungi Liburan Ke China, Lihat Panda di Chengdu Yuk

Gunakan aplikasi pembanding harga

Aplikasi pembanding harga tiket pesawat perlu digunakan agar Anda bisa mengetahui harga tiket pesawat pada tanggal dan tujuan berlibur Anda. Selain itu, Anda juga dapat mengetahui harga tiket termurah yang disediakan layanan penyedia tiket online.

Sehingga Anda tak perlu mengeluarkan biaya lebih untuk tiket penerbangan Anda.

Tukarkan poin dan mil

Sekarang bisa dibilang adalah salah satu waktu terbaik untuk menggunakan poin dan mil yang Anda peroleh dengan bepergian atau dengan memiliki kartu kredit travel rewards terpercaya.

Meskipun harga penghargaan juga meningkat akhir-akhir ini, uang yang tersimpan di dompet Anda selalu merupakan solusi terbaik. CNBC Select juga menyatakan bahwa ada banyak kartu kredit dengan hadiah perjalanan terbaik untuk membantu Anda mengimbangi meroketnya harga penerbangan.

Baca Juga: 5 Museum Indonesia yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan, Dari Seni Hingga Sejarah

Pesan tiket jauh jauh hari

Memesan tiket penerbangan jauh sebelum tanggal keberangkatan dapat membuat Anda memperoleh manfaat yaitu memperoleh harga lebih murah. Cara ini kerap digunakan banyak traveler yang menyukai kegiatan traveling.

Di samping itu, pesan tiket jauh jauh hari pada saat low season agar Anda bisa memperoleh harga yang pastinya jauh lebih murah.

Pesan tiket di atas pukul 10 malam

Harga yang ditawarkan aplikasi penyedia layanan tiket pada siang hari  dan malam hari ternyata berbeda. Karena banyaknya aktivitas booking yang sering dilakukan pada jam kerja membuat harga tiket menjadi lebih mahal dibanding saat malam hari.

Maka dari itu, jika ingin memperoleh tiket penerbangan murah, ada baiknya untuk mengecek harga di atas pukul 10 malam.

Baca Juga: 3 Tanda Anda Alami Burnout di Kantor, yuk Ambil Waktu Liburan Sejenak

Gunakan incognito

Fitur incognito pada browser ternyata bisa digunakan untuk memperoleh tiket murah. Jendela rahasia ini tidak akan bisa terlacak oleh sistem website maskapai atau agen maskapai online. Sehingga sejarah pencarian atau history pencarian terdahulu Anda tidak akan terlacak.

Gunakan fitur filter

Menggunakan fitur filter yang disediakan pada layanan penyedia tiket penerbangan online dapat membantu Anda mendapatkan harga tiket yang lebih murah. Pastikan untuk menyalakan atau menggunakan filter harga termurah atau bulan termurah.

Agar Anda bisa mengetahui kapan waktu yang tepat bagi Anda agar bisa memperoleh diskon untuk penerbangan Anda.

Demikian beberapa tips cara agar bisa mendapatkan tiket pesawat murah untuk persiapan liburan Anda.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Minggu 11 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier Minggu 11 Januari 2026 ini, cek peluang kerja, stabilitas finansial, dan arah rezekimu.

11 Daftar Makanan yang Tinggi Kandungan Kolesterolnya

Ternyata ini, lho, daftar makanan yang tinggi kandungan kolesterolnya. Cek selengkapnya di sini!       

Spesifikasi Gila! Tecno Camon 40 Pro Bawa Helio G100 dan Sertifikasi IP69

Tecno Camon 40 Pro hadir dengan Helio G100 Ultimate, RAM 8GB, dan sertifikasi IP68/IP69. Simak ulasan mendalam kualitas layar AMOLED & kamera 50MP

Promo Pepper Lunch Awal Tahun 2026, Diskon Delivery sampai 40% Lewat Ojol

Awal tahun makin hemat! Pepper Lunch tawarkan diskon delivery hingga 40% untuk menu andalan di berbagai aplikasi ojek online.