M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Raena Kembangkan Bisnis, dari Reseller hingga Exclusive Labels

Raena Kembangkan Bisnis, dari Reseller hingga Exclusive Labels
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Bisnis kecantikan kian berkembang pesat. Raena, platform yang membantu reseller, dropshipper, dan brand untuk memulai serta mengembangkan bisnis kecantikan, melihat potensi yang sangat cantik dari industri kosmetik Indonesia.

Romi Yandika, Head of Marketing Raena, menjelaskan, bisnis Raena adalah bermitra dengan pemilik merek dan membantu mereka menjangkau pelanggan melalui jaringan reseller Raena.

"Kami membantu mereka memahami cara memasuki pasar Indonesia yang memiliki nuansa tersendiri," ujar Romi, Kamis (17/11).

Menurut Romi, hingga kini Raena sudah memiliki 300.000 lebih reseller di Indonesia serta menaungi lebih dari 250 brand kecantikan dalam dan luar negeri.

Baca Juga: Raena Kenalkan Beausta, Skincare Bentuk Pouch Harga Ekonomis

Reseller yang bergabung di Raena pun tak sembarangan. "Kami memilih kualitas mereka dalam usaha. Setidaknya transaksinya minimal Rp 10 juta per bulan," ungkapnya.

Tak hanya itu, sebagai platform yang memasarkan produk kecantikan, Romi mengatakan, Raena selalu mengkurasi brand untuk menjadi bagian dari jajaran exclusive labels dan mendistribusikannya secara tunggal. Beausta adalah salah satu dari exclusive labels di Raena.

Romi menambahkan, Raena memiliki beberapa pertimbangan dalam memilih exclusive labels. Misalnya, kualitas produk yang baik, harga, dan kemampuannya dalam mengisi kesenjangan pasar.

Baca Juga: Pahami 5 Cara Mengatasi Kulit Kombinasi dengan Pemakaian Produk Skincare

"Dalam hal ini, Beausta dapat mengisi celah bagi kategori konsumen yang memiliki kesadaran merawat kulit dan menggunakan skincare, namun mementingkan faktor ekonomis dan kepraktisan," ujar dia.

Exclusive labels berperan penting dalam memperkuat bisnis Raena. Brand yang didistribusikan secara eksklusif dapat membantu Raena memberikan margin yang lebih baik bagi reseller dan mencapai visinya untuk menyediakan beragam produk berkualitas kepada konsumen di Indonesia.

Ke depan, Raena akan terus mengkurasi dan menggandeng lebih banyak lagi reseller. Romi bilang, rencananya Raena juga akan memperkenalkan brand- brand terbaik dari jajaran exclusive labels-nya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini Cerita di Balik Cita Rasa Bali yang Berhasil Raih Penghargaan Internasional

​Beberapa chef dan peracik minuman di The Apurva Kempinski Bali baru saja meraih penghargaan internasional​.

Harga Emas Berfluktuasi di atas US$ 4.100, Setelah Rebound Tiga Hari

Harga emas kemungkinan akan terkonsolidasi lebih lanjut sebelum kenaikan berikutnya pada tahun 2026.

Hasil Kumamoto Masters 2025, Dua Tunggal Putri Indonesia Melenggang ke Babak 16 Besar

Hasil Kumamoto Masters Japan 2025 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (12/11), dua tunggal putri Indonesia melenggang ke babak selanjutnya.

Promo Alfamart Home Care 12-15 November 2025, Mama Lemon Mulai Rp 5.900 Saja!

Promo Alfamart Home Care periode 1-15 November 2025. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

Yuk Cicipi Ragam Makanan Dunia di SIAL Interfood 2025

​Pameran kuliner terbesar se-Asia Tenggara kembali hadir di Jakarta dengan berbagai kegiatan mulai dari demo masak hingga kompetisi kopi

Tips Desain Kamar Mandi Terjangkau dari IKEA

Membuat kamar mandi dengan lebih tertata bukan perkara yang mudah. Intip tips desain kamar mandi berikut dari IKEA. 

Masuk ke Dunia Wicked: For Good, Airbnb Ajak Tamu Menginap di Elphaba’s Retreat

Airbnb membuka pintu Elphaba's Retreat, mengundang para penggemar masuk ke dalam tempat persembunyian di hutan yang jadi ruang pribadi Elphaba.

Strategi Atasi DBD Tangerang, Libatkan Jumantik & 3M Plus

Pentingnya pencegahan DBD di Tangerang. Zurich Indonesia adakan kampanye edukasi, vaksinasi, dan pembentukan bank sampah. Pelajari selengkapnya.

Promo HokBen Hari Ayah Nasional 12-14 November, Paket Makan Berdua Hemat Cuma Rp 60K

HokBen hadirkan promo Hari Ayah Nasi mulai 12-14 November 2025. Nikmati paket makan berdua yang hemat hanya Rp 30.000-an per orang.

Promo Alfamart Kebutuhan Dapur 12-15 November 2025, Kewpie Mayonais Diskon Rp 13.600

Kebutuhan dapur habis? Ada promo Alfamart Kebutuhan Dapur yang bisa Anda manfaatkan. Berlaku sampai 15 November 2025.