M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Punya Kepala Seperti Ular, Ikan Channa Jadi Ikan Hias Predator yang Istimewa

Punya Kepala Seperti Ular, Ikan Channa Jadi Ikan Hias Predator yang Istimewa
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Ada banyak jenis ikan predator yang menjadi ikan hias favorit. Salah satunya adalah ikan hias channa. 

Ikan channa adalah satu dari sekian banyak jenis ikan predator. Ikan ini biasa dipelihara di dalam akuarium besar seperti halnya ikan arwana.

Dilansir dari Wikipedia, channa adalah sebuah genus ikan predator dalam keluarga Channidae yang berasal dari habitat air tawar di Asia. Salah satu negara Asia yang banyak ditemukan ikan channa adalah negara Indonesia, yang tersebar di Kepualuan Melayu, Sumatera, Kalimantan, dan Jawa.

Baca Juga: 5 Manfaat Kayu Manis untuk Anjing Peliharaan

Ikan channa ini juga dikenal dengan snakehead emperor (kaisar kepala ular) karena memiliki kepala menyerupai kepala ular. Cirinya sama seperti ikan gabus pada umumnya. Dilansir dari Britannica, snakeheads bertubuh panjang dan kurang lebih silindris pada penampang, memiliki mulut besar dan panjang, sirip punggung dan dubur tunggal, serta panjangnya berkisar 10 hingga 90 cm.

Namun, berbeda dengan ikan gabus konsumsi, ikan channa memiliki bentuk penampilan yang menawan karena coraknya yang warna-warni. Mereka cukup beragam bergantung jenisnya. Misalnya, Channa Marulioides yang memiliki motif totol bulat di tubuhnya, Channa Stewartii yang bersirip biru, dan Channa Aurantimaculata yang memiliki kombinasi warna cokelat oranye dengan bentuk garis vertikal.

Selain keindahan dari sirip dan sisik, ikan channa memiliki toleransi hidup dalam air beroksigen rendah. Sebab, mereka memiliki organ labirin yang dilapisi dengan epitel pernapasan (untuk menyerap oksigen atmosfer), sehingga memungkinkan ikan channa dapat menggunakan oksigen atmosfer. Ikan channa bahkan dapat bertahan selama 72 jam dalam tingkat pH dari 4,3 hingga 9,4 karena kondisi kolam yang buruk.

Kemampuan ini sebenarnya didasari oleh habitat asli mereka yang banyak ditemukan di air-air tawar yang bergerak lambat, seperti sungai, danau, kolam, kanal, anak sungai, sawah yang tergenang air, waduk irigasi, dan rawa-rawa. Oleh karena itu, terkadang saat banjir, ikan channa atau gabus ini sering kali muncul.\

Sebagai ikan peliharaan, ikan channa membutuhkan akuarium yang cukup luas, tetapi perawatannya sangat mudah. Anda tak perlu benar-benar memberikan oksigen tambahan atau instalasi aerator lainnya. Namun, Anda perlu melengkapi dengan penutup akuarium karena ikan ini bisa melompat.

Baca Juga: Bisakah Sugar Glider Peliharaan Dimandikan? Nah, Simak Bagaimana Cara Memandikannya

Kendati demikian, ikan channa bukan perenang yang aktif. Mereka biasanya cenderung bergerak ke permukaan untuk mencari udara, melayang-layang di tengah air, atau beristirahat di dasar air dalam perlindungan sebagai predator penyergap. Ikan Channa merupakan ikan karnivora yang mana artinya mereka memakan daging ikan-ikan kecil dan beberapa cacing.  

Ikan channa atau gabus belang, sering digunakan manusia sebagai pengobatan tradisional dengan dikonsumsi. Ini dipercaya dapat memberikan kemampuan penyembuhan dari penyakit. Beberapa budaya bahkan menggunakan jaringan otot kepala ular dan minyaknya untuk menyembuhkan luka, mencegah jaringan parut, dan memulihkan luka pascaoperasi.

Padahal ikan ini tergolong dalam kelompok ikan hias mahal loh, Mom. Harga ikan channa berukuran 5-6 cm bisa dihargai Rp 50.000 per ekor. Semakin besar dan semakin indah motifnya harga per ekor bisa mencapai jutaan rupiah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Obat Asam Urat Allopurinol atau Febuxostat, Mana yang Bisa Cegah Kambuhan?

Beberapa obat asam urat bisa digunakan untuk mencegah kekambuhan. Ada dua nama yang paling populer yaitu allopurinol & febuxostat.

Cara Mengetahui Nomor WhatsApp Masih Aktif atau Tidak, Cek dan Ikuti Langkah Ini

Cara mengetahui nomor WhatsApp masih aktif atau tidak membantu menjaga keamanan, membatasi pengguna, dan melindungi privasi. 

BCA Hadirkan myBCA di Smartwatch, Transaksi Pembayaran Lewat Jam Pintar

Inovasi terbaru BCA: myBCA on Smartwatch hadirkan pengalaman perbankan digital yang efisien. Cocok untuk gaya hidup serba cepat.

Promo J.CO Tasty Duo 17-21 November 2025, Paket 3 Donuts + 3 J.CLUB Cuma Rp 72.000

J.CO hadirkan promo Tasty Duo mulai 17-21 November 2025. Nikmati paket hemat 3 Donuts dan 3 J.CLUB favorit hanya Rp 72.000.

Redmi 15 Janjikan Kesehatan Baterai hingga 80% Setelah 1.600 Siklus Pengisian

Xiaomi meluncurkan Redmi 15 di kelas harga Rp 2 jutaan, sama dengan Itel Super 26 Ultra. Gadget tersebut andalkan baterai besar yaitu 7000 mAh.

Promo BGM Day Bakmi GM 17-19 November, Nikmati Bakmi Favorit Mulai Rp 20.000 Saja

Bakmi GM hadirkan promo BGM Day dengan menu-menu hematnya. Advance Order tanggal 17-19 November bisa dapat minuman gratis. 

5 Rekomendasi Eyeshadow yang Aman di Kulit, Begini Tips Untuk Memilihnya!

Milih eyeshadow yang aman di kulit bisa dilakukan dengan beberapa langkah. Eyeshadow berkualitas bisa nyiptain tampilan menawan yang tahan lama.

Naik Lagi ke Level 8.414, IHSG Kembali Mendekati Level Tertinggi (17/11)

 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali mendekati rekor tertingginya dalam perdagangan intrahari pada Senin pagi, 17 November 2025

Promo KFC Petoook Duo sampai Januari 2026, Makan Berdua Mulai Rp 18.000-an Per Orang

Promo KFC Petoook Duo yang hemat sampai Januari 2026. Nikmati paket makan berdua ayam goreng dan nasi mulai Rp 18.000-an per orang.

IHSG Berpeluang Menguat, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (17/11)

IHSG berpeluang menguat pada perdagangan Senin (17/11/2025). ​Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas ​hari ini.