MOMSMONEY.ID - Spesial minggu ini, J.CO hadirkan promo mingguan menu lebih lengkap yang bisa dibeli dengan harga lebih hemat.
Promo Mingguan J.CO edisi 22-28 Agustus 2022 ini tak hanya menghadirkan menu donat saja, namun juga minuman dan salad buah.
Promo J.CO berisi 1 JCool To Go + 2 Duo Donuts + 1 Milo Oreo Frappe dibanderol seharga Rp 106.000.
Baca Juga: Promo J.CO 19-28 Agustus 2022, Donat Mini JPops Harga Khusus Bisa Dibeli di Store
Menu-menu yang hadir pada Promo Mingguan J.CO edisi 22-28 Agustus 2022 tidak dapat diubah atau diganti dengan menu lainnya. Pembelian dapat dilakukan maksimal 2 paket dalam 1 transaksi.
Untuk dapat membeli Promo Mingguan J.CO ini, Anda harus melakukan transaksi lewat Aplikasi JCO Indonesia ataupun lewat website www.jcodelivery.com.
Khusus untuk promo J.CO yang satu ini, tidak tersedia pada pembelian langsung ke store ataupun lewat ojek online.
Untuk berbagai info promo menarik lainnya dari J.CO, Anda bisa mengunjungi langsung laman J.CO di www.jcodonuts.com.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News