M O M S M O N E Y I D
Santai

PMS Bikin Nyeri? 5 Bagian Tubuh Ini Juga Terasa saat Menstruasi lo

PMS Bikin Nyeri? 5 Bagian Tubuh Ini Juga Terasa saat Menstruasi lo
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - PMS bikin enggak nyaman? Ternyata, bukan cuma perut yang sakit. 5 bagian tubuh berikut ini juga sering merasakan nyeri saat menstruasi lo.

Beberapa kondisi seperti kram, mual dan kembung kerap dirasakan saat menjelang menstruasi.

Secara umum, rasa sakit tersebut biasa terjadi menjelang menstruasi atau pada saat siklus PMS terjadi.

Premenstrual syndrome (PMS) kemungkinan mempengaruhi setidaknya setengah wanita di seluruh dunia, menurut tinjauan penelitian tahun 2024 yang diterbitkan di Frontiers in Psychiatry.

"Gejala yang paling umum termasuk perubahan suasana hati, kecemasan, kembung, kram, nyeri payudara, dan sakit kepala." kata Dr. Meghan McGrattan, MD, OB-GYN, adalah OB-GYN bersertifikat, di laman The Healthy.

Baca Juga: 4 Tips Mengatasi Mood Swing Perempuan Saat Sedang PMS

Tentu saja, rasa sakit tersebut akan membuat para wanita menjadi tidak nyaman dalam menjalani hari-harinya.

Rasa sakit umumnya menyerang area perut bawah dan payudara pada kebanyakan wanita.

Namun, ada juga lima bagian tubuh lainnya yang kerap merasakan sakit atau pegal menjelang atau pada saat menstruasi, yaitu:

  1. Area perut
  2. Pinggul
  3. Tengkuk
  4. Paha, dan
  5. Punggung bawah

Kondisi tersebut menurut laman laman Mayo Clinic biasa terjadi pada satu atau tiga hari menjelang menstruasi. Puncaknya terjadi 24 jam setelah menstruasi terjadi hingga 2-3 hari setelahnya.

Baca Juga: Perempuan Tetap Bisa Lakukan 4 Olahraga Ini meski Lagi Datang Bulan

Penyebabnya sendiri tentu saja karena adanya kontraksi pada uterus untuk mengikis lapisannya. Kondisi tersebut juga bisa disebabkan karena meningkatnya cairan hormon prostaglandin.

Prostaglandin, menurut laman Health Line, juga memiliki peran yang menyebabkan munculnya inflamasi dan respon sakit pada proses mengeluarkan lapisan dinding uterus saat menjelang atau saat terjadi menstruasi.

Semakin tinggi level prostaglandin yang dihasilkan, maka semakin terasa juga kram atau pun sakit yang dirasakan saat menstruasi.

Selain itu, peran hormon esterogen dan progesteron juga memiliki dampak bagi wanita saat menstruasi.

Kedua hormon tersebut ternyata juga menimbulkan efek yang menyebabkan rasa pusing saat menjelang menstruasi hingga saat menstruasi terjadi. Hal tersebut disebabkan karena rendahnya hormon esterogen dalam tubuh.

Kondisi payudara yang membengkak dan sakit pun juga sering terjadi karena efek dari lonjakan kedua hormon tersebut.

Demikianlah penjelasan mengapa beberapa tubuh akan terasa sakit saat PMS atau menjelang waktu menstruasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.