M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

PHD Rilis Hot Box, Inovasi Terbaru dalam Layanan Pengiriman

PHD Rilis Hot Box, Inovasi Terbaru dalam Layanan Pengiriman
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - PHD alias Pizza Hut Delivery, salah satu bagian dari PT Sarimelati Kencana Tbk, meluncurkan inovasi terbaru dalam layanan pengiriman, yakni Hot Box.

Hot Box merupakan kotak penghangat di motor layanan pesan antar, yang dirancang khusus dengan temperatur optimal 65–68 derajat Celcius untuk menjaga pizza tetap hangat dan nikmat sampai di tangan pelanggan, layaknya pizza fresh dari oven.

"Bagi kami, kualitas kepuasan pelanggan adalah yang utama. Melalui Hot Box ini, kami ingin seluruh pelanggan PHD dapat menikmati pizza yang hangat dan fresh layaknya dari oven sama seperti ketika makan di restoran," ujar Boy Lukito, Chief Executive Officer (CEO) PT Sarimelati Kencana Tbk, dalam keterangan tertulis, Rabu (29/5).

Guna menghadirkan Hot Box ini, PHD berkolaborasi dengan salah satu sekolah menengah kejuruan (SMK) negeri di Jakarta. Kolaborasi ini merupakan wujud nyata komitmen Sarimelati Kencana dalam memberikan wadah bagi generasi muda untuk tumbuh bersama perusahaan.

Baca Juga: Promo PHD Area Jabodetabek Terbaru 2024, New Bigzilla Pizza Cuma Rp 35.000

Melalui kerja sama ini, para siswa SMK diberikan kesempatan untuk terlibat dalam pengembangan teknologi inovatif, memberikan pengalaman praktis, PHD yang harap bermanfaat bagi masa depan mereka.

Selain itu, pengantaran pesanan dengan Hot Box juga didukung dengan motor listrik. Hingga saat ini, terdapat 14 motor listrik yang beroperasi di 7 outlet PHD Jakarta.

"PHD menargetkan 200 penggunaan EV di 100 outlet Jabodetabek pada akhir tahun 2025," ungkap Boy.

"Hal ini menjadi salah satu komitmen PHD sebagai bagian dari PT Sarimelati Kencana Tbk dalam mendukung penghematan energi dan peralihan ke energi terbarukan yang termasuk dalam program CSR Pizza Hut Peduli 8P," katanya.

Dengan adanya Hot Box, Boy berharap PHD dapat meningkatkan kualitas produk dan layanan pelanggan sambil menjaga keberlanjutan lingkungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Melesat Tinggi, Cek Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Selasa (13/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Selasa (13/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 Rp 2.661.000, emas UBS Rp 2.716.000.

7 Model Rambut Pria 2026 Bisa Jadi Inspirasi: Auto Keren, Stylish, dan Effortless

Berikut ini model rambut pria di 2026 yang bisa menjadi inspirasi Anda. Ada messy fringe hingga buzz cut variasi.

7 Promo KA99ET Bank Saqu 13–15 Januari 2026, Subway hingga HokBen Serba Rp 9.900

Signature Kopi Susu Janji Jiwa (R) cuma Rp9.900, irit banget buat ngopi! Simak daftar lengkap 7 brand yang ikut promo KA99ET Bank Saqu sekarang.

Infinix Note 50 Pro: Keunggulan Performa Helio G100 & AI Folax

Infinix Note 50 Pro punya fitur AI RAW dan zoom 2x lossless yang baru. Waspada, fitur flash LED kamera depan justru dihilangkan pada seri ini.

Biaya Spotify Premium Mahal? Cek Langkah Resmi Pembatalan Akun

Merasa biaya Spotify Premium terlalu mahal? Membatalkannya ternyata sangat mudah, tapi jangan cari tombolnya di aplikasi. Ini cara cepatnya.

Promo 15 Tahun Chatime Serba Rp 15.000 & Kopi Kenangan Rilis Tiramisu Series

Merayakan 15 tahun Chatime, ada promo spesial 3 minuman favorit serba Rp 15.000. Selain itu, Kopi Kenangan merilis menu barunya Tiramisu Series.

Jadwal India Open 2026, Dua Wakil Indonesia Berlaga Menuju Babak 16 Besar

Jadwal India Open 2026 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (13/1), dua wakil Indonesia bertanding memperebutkan tiket babak 16 besar.

Spring Fever dan 6 Drakor Romcom Terbaru dengan Kisah Manis Bikin Kesengsem

Bagi fans K-drama berikut ini ada beberapa rekomendasi drama Korea romcom lucu dan romantis populer yang wajib ditonton.

Katalog Promo Superindo Weekday Diskon hingga 40% Periode 12-15 Januari 2026

Pear Pakam diskon 40%, Brokoli diskon 35%! Cek semua penawaran Cumi Fresh dan Daging Rendang yang harganya turun signifikan di Superindo hari ini.

HP Oppo 2 Jutaan Terbaik Januari 2026: Spek Gahar, Mulai dari Oppo A6

Butuh HP 2 jutaan dengan Dimensity 6020 dan kamera 50 MP? Ini dia 5 daftar HP Oppo terbaik di Januari 2026 yang wajib dipertimbangkan sebelum beli