MOMSMONEY.ID - Garam kerap kali menjadi bahan utama yang sering digunakan dalam memasak. Walaupun sering dianggap sepele, tetapi garam bisa menjadi faktor penentu kelezatan suatu hidangan.
Namun, konsumsi garam juga tidak bisa sembarangan. Konsumsi berlebih berpotensi menimbulkan berbagai penyakit seperti hipertensi, diabetes dan kolesterol.
Bersamaan dengan dalam momentum Hari Gizi Nasional, Ajinomoto menghadirkan insiatif Ajinomoto Health Provider untuk mendampingi masyarakat melalui edukasi, inovasi, dan teknologi yang membantu keluarga memasak lebih bergizi, tetap lezat, dan lebih peduli terhadap lingkungan.
“Hari Gizi Nasional menjadi momentum bagi kami untuk terus mendampingi keluarga Indonesia hidup lebih sehat. Melalui Ajinomoto Health Provider, kami ingin memastikan edukasi dan inovasi yang kami hadirkan benar-benar relevan dan dapat diterapkan dalam keseharian masyarakat," ujar Grant Senjaya, Head of Corporate Communications PT Ajinomoto Indonesia dalam keterangan tertulisanya, Senin (26/1/2026).
Baca Juga: Tak Hanya Hemat, Memasak Sendiri Justru Jadi Obat Medis Efektif
Melalui program GEMBIRA (Gerakan Masak Bergizi Bersama Ajinomoto Health Provider), Ajinomoto membekali para ibu dengan edukasi gizi seimbang yang mudah dipahami, dilengkapi demo memasak menu sehari-hari.
Ajinomoto memperkenalkan tips bijak garam dalam memasak yaitu bagaimana mengolah masakan dengan kandungan garam yang lebih rendah. Konsumsi garam bisa diimbangi dengan penggunaan Ajinomoto.
Ambil contoh ketika memasak sup ayam, jika biasanya menggunakan 2 sendok teh garam, cukup diganti menjadi 1 sendok teh garam + ½ sendok teh Ajinomoto.
Baca Juga: Desain Dapur Modern Ini Jadi Tempat Favorit di Rumah, Bukan Soal Tempat Memasak
Seiring dengan perubahan gaya hidup dan meningkatnya pemanfaatan teknologi, Ajinomoto Health Provider juga menghadirkan solusi literasi gizi berbasis digital melalui www.dapurumami.com dan aplikasi Dapur Umami. Selama lebih dari satu dekade, platform ini menjadi rujukan keluarga Indonesia dalam mencari inspirasi masakan lezat dengan prinsip gizi seimbang.
Aplikasi Dapur Umami dapat memberikan rekomendasi resep sesuai preferensi, mengakses konten eksklusif, serta mendapatkan inspirasi memasak yang mendukung gaya hidup sehat dan ramah lingkungan. Dapur Umami dirancang sebagai pendamping memasak harian yang membantu keluarga Indonesia menyiapkan makanan sehat secara praktis dan menyenangkan.
Selanjutnya: Blokir 2 Juta Konten Judi Online pada 2025, Apa Rencana Kemenkomdigi Selanjutnya?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News