M O M S M O N E Y I D
AturUang

Nggak Perlu di Sekuritas, Buka Rekening RDN Bisa Lewat BRImo

Nggak Perlu di Sekuritas, Buka Rekening RDN Bisa Lewat BRImo
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Buat moms nasabah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) ada layanan produk investasi baru pada aplikasi perbankan BRImo. Yang terbaru, BRI melalui kerjasama dengan BRI Danareksa Sekuritas menghadirkan layanan pembukaan rekening efek dan RDN BRI melalui BRImo.

Apa sih manfaat dari layanan ini? Nah, lewat layanan ini moms bisa membuka rekening efek dan RDN BRI di manapun dan kapan pun tanpa perlu bingung mencari perusahaan sekuritas. Layanan ini merupakan bentuk dukungan BRI terhadap antusiasi nasabah BRI yang ingin memulai investasi di pasar modal.

Baca Juga: Sesi Satu 20 November 2023 IHSG Ditutup Menguat, Ini Alasannya

Tertarik moms untuk buka rekening RDN via BRImo? Yuk simak caranya di bawah ini :

Proses registrasi Rekening Efek dan RDN BRI pada aplikasi BRImo juga sangat mudah, cukup login pada aplikasi dan pilih menu "Fitur Lainnya", pilih menu "Investasi", pilih "RDN”, kemudian pilih menu “Buka Rekening Dana Nasabah".

Kemudian moms dapat isi data diri dan upload e-KTP beserta foto selfie. Apabila permohonan telah disetujui, maka nasabah akan menerima pemberitahuan nomor Rekening Efek dan RDN, user ID, password, dan PIN dari BRI Danareksa Sekuritas melalui e-mail.  Seluruh proses tersebut hanya membutuhkan waktu kurang dari satu jam.

Terdapat beberapa keunggulan lain yang diperoleh nasabah jika membuka Rekening Efek dan RDN BRI. Apa saja itu?

  1. Nasabah dapat memperoleh informasi mutasi rekening secara real time.
  2. Biaya transaksi yang kompetitif.
  3. Dan bebas biaya administrasi rekening.
  4. Terdapat juga fasilitas inquiry saldo RDN pada aplikasi BRImo.
  5. Untuk top up RDN BRI juga dipermudah dengan memanfaatkan fitur transfer BRImo, menggunakan berbagai e-channel BRI maupun melalui e-wallet.

Senior Executive Vice President Treasury & Global Services BRI Achmad Royadi mengatakan, BRI terus melakukan pengembangan produk RDN, diantaranya untuk memberikan kemudahan investor dalam memantau portofolionya. S

Saat ini, BRI juga tengah bekerjasama dengan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dalam mengembangkan fitur cek portfolio efek melalui BRImo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kiat Orangtua Menyesuaikan Konten YouTube Yang Baik untuk Anak Remaja

Inilah kiat bagi para orangtua untuk menyesuaikan konten YouTube bagi anak remaja.                  

Promo Es Krim Alfamart 16-31 Januari 2026, Cornetto dan Hula-Hula Beli 2 Gratis 1

Cek promo es krim Alfamart Carnaval Ice Cream periode 16-31 Januari 2026 untuk borong es krim favorit.

Marak Penipuan Berkedok Pengiriman, Ini Imbauan dari J&T Cargo

​J&T Cargo mengedukasi pelanggan agar selalu melakukan verifikasi sebelum menanggapi pesan pengiriman.

Hindari Peretasan, Amankan WhatsApp dengan Fitur Rahasia Ini

Nomor HP terhubung ke rekening bank? Pastikan WhatsApp Anda aman dari peretas, ini cara melindungi semua aset digital Anda.

Rekor Tertinggi Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus US$ 4.700 per troi ons

Kekhawatiran potensi perang dagang antara AS dan Eropa, mendorong harga emas hari ini memperbarui rekor tertinggi sepanjang.

Ingin Rambut Lembap Saat Musim Hujan, Ellips Hadirkan Hair Mask 1 Menit

​Ellips memperluas pilihan perawatan rambut dengan menghadirkan hair mask dalam kemasan jar 200 gram dirancang bekerja hanya dalam satu menit

HP Infinix Rp 4 Jutaan Pilih yang Mana? Cek Performa Gaming & Kamera

Pilih HP Infinix paling kencang untuk gaming dan multitasking. Prosesor gahar, RAM besar, cek spesifikasi lengkapnya di sini!

Fitur iOS 26: AI Saring Spam, Ponsel Lama Makin Canggih

Lupakan cara lama menggunakan iPhone. iOS 26 memperkenalkan fitur revolusioner yang wajib Anda coba.  

Promo Hypermart Weekday Periode 20-22 Januari 2026, Fiesta Crispy Bubble Diskon Besar

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Weekday periode 20-22 Januari 2026 untuk belanja hemat di hari kerja.

HP Murah Rp 2 Jutaan: Kamera Zoom 10x Rekam 4K, Konten Auto Cuan

Mencari HP murah dengan kamera zoom canggih? Poco M7 hingga Galaxy A15 tawarkan zoom 10x dan rekam 4K.