M O M S M O N E Y I D
Santai

Musim Bunga Liar di Australia Barat, Ini Berbagai Opsi Kegiatan yang Bisa Dilakukan

Musim Bunga Liar di Australia Barat, Ini Berbagai Opsi Kegiatan yang Bisa Dilakukan
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - Bila Anda ingin melihat indahnya bunga liar, Australia Barat tampaknya bisa jadi pilihan. Pasalnya, negara bagian Australia ini adalah rumah lebih dari 12.000 spesies bunga liar. Dari September hingga Oktober 2024, wisatawan pun bisa melihat berbagai bunga liar bermekaran.

Musim bunga liar pun sangat dinanti, apalagi terdapat berbagai perhelatan yang digelar, seperti Everlasting Kings’s Park Festival, EverNow Festival, dan Bloom Festival.

Bunga-bunga liar pun akan bermekaran selama enam bulan di Australia Barat. Mulai bulan Juni dari Coral Coast di Utara, dan bergerak perlahan ke Selatan, Barat Daya, dan Golden Outback Australia hingga tiba di pesisir selatan Australia.

Lantas, apa saja yang bisa dilakukan saat musim bunga liar ini?

Pengunjung dapat menikmati keindahan panorama di Australia Barat melalui berbagai pilihan aktivitas yang cocok untuk semua kalangan.

Bagi wisatawan yang ingin menjelajah dengan santai, terdapat berbagai self-guided wildflower trail, yang menawarkan pemandangan menakjubkan dan membawa ketenangan kepada pengunjungnya.

Beberapa rute yang banyak diketahui termasuk Wildflower Way di Northern Wheatbelt, Everlasting Wildflower Trail di Morawa, dan Granite Loop Wildflower Trail di Wheatbelt. Jalur-jalur ini menyuguhkan lanskap yang indah di sepanjang rutenya, cocok untuk dikunjungi atau didaki bersama teman-teman.

Baca Juga: Laki-laki Banyak Menggunakan Pakai Paylater

Bagi mereka yang lebih memilih perjalanan yang lebih terkurasi, Australia Barat menawarkan serangkaian tur lengkap dengan pemandu.

Beberapa destinasi yang wajib dikunjungi oleh para wisatawan termasuk Waterfalls, Cape to Cape Track, sebuah jalur trekking sepanjang 250 kilometer di daerah selatan Perth, dan Wildflowers & Wandoo Hiking Experience, one-day tour yang melintasi Mundy Regional Park, salah satu wilayah terindah di Perth.

Selain itu, Luxury Outback Tours juga menawarkan paket wildflower tour package, membawa para tamu menjelajahi Perth dan sekitarnya.

Jangan lupa dengan festival yang digelar selama musim bunga liar ini dan bisa Anda sambangi. Salah satunya adalah Everlasting Kings Park Festival, salah satu festival tertua di Australia yang akan berlangsung dari 13 hingga 29 September 2024 di Western Australia Botanic Garden.

Acara ini  menampilkan koleksi flora dipadukan dengan pameran kebudayaan dan kegiatan-kegiatan yang memamerkan kekayaan budaya Australia.

Di lokasi yang sama, EverNow Festival akan diselenggarakan selama musim Kambarang (musim bunga liar) dari 21 September hingga 20 Oktober 2024. Menawarkan perpaduan unik antara alam dan budaya suku Aborigin. Selain itu, Bloom Festival di Great Southern Treasure yang berlangsung sejak 21 September hingga 20 Oktober 2024, juga mengundang pengunjung untuk menjelajahi serangkaian hidden gem di area ini.

Beberapa acara lainnya seperti Ravensthorpe Wildflower Show yang dilaksanakan mulai dari 9 hingga 21 September 2024, dan Grounded Hiking Festival di Esperance pada 20-22 September 2024 juga hadir.

Tidak hanya itu, wisatawan juga bisa menikmati kekayaan alam di Woolen Station di wilayah Murchison, rumah dari 830 spesies tumbuhan.

Selain bunga daisy yang mulai bermekaran, Woolen Station memiliki padang rumput yang luas dengan bunga Eremophila, Grevillea, Cassia, Parakeelya, Solanum, dan Hakea yang sedang mekar. Ada juga Pink Everlastings, Pom Pom Heads, dan Cornflower asli Australia Barat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Miss Cimory, Jalan Ibu Rumah Tangga jadi Penggerak Ekonomi Keluarga

​Tak hanya soal tambahan uang belanja, Miss Cimory mengajak ibu rumah tangga berperan sebagai pengelola keuangan keluarga.

Pasar Tertekan Lagi, LayerZero Justru Bertahan di Puncak Kripto Top Gainers

LayerZero masih bertengger di jajaran kripto top gainers 24 jam terakhir. Simak daftar penghuni lainnya!

Turis Korea Banyak yang Suka, Sanggraloka Ubud Siapkan Ragam Layanan Ini

Sanggraloka Ubud menghadirkan ragam rekomendasi aktivitas dan layanan untuk menjangkau wisatawan asing yang suka ke Ubud.

Eka Hospital MT Haryono, Pilihan Baru Layanan Kesehatan dengan Teknologi Robot

​Rumah sakit ke-9 Eka Hospital resmi beroperasi di MT Haryono, Jakarta, dengan fokus pada penanganan medis berbasis teknologi robotik.

Promo Superindo Hari Ini 23-25 Januari 2026, Iga Potong-Cumi Fresh Harga Spesial

Cek promo Superindo hari ini periode 23-25 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Promo Indomaret Ice Cream Fair sampai 4 Februari 2026, Wall’s-Campina Beli 2 Gratis 1

Promo Ice Cream Fair Indomaret cuma sampai 4 Februari 2026. Berbagai merek es krim diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan ini!

Promo Guardian 22 Januari-4 Februari 2026, Tambah Rp 1.000 Dapat 2 Shower Oil

Hanya di Guardian! Tambah Rp1.000 dapat 2 produk pilihan. Promo berlaku hingga 4 Februari 2026. Cek daftar produk yang bisa Anda borong sekarang!

Katalog Promo JSM Alfamidi Periode 23-25 Januari 2026, Diskon Sirup ABC-Marjan

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 23-25 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

Diskon Pepper Lunch 50%: BRI Beri Promo Kilat 3 Hari

Promo Pepper Lunch dengan BRI diskon 50% cuma 3 hari. Cek kartu berlaku dan syarat transaksi minimalnya.

Bukan Cuma Hantu, 7 Film Horor Thailand Ini Punya Plot Twist Tak Terduga

Film-film horor Thailand ini menyajikan kengerian psikologis hingga plot twist mengejutkan. Temukan yang paling cocok untuk Anda.