M O M S M O N E Y I D
Santai

Mudik Gratis 2025 bersama Pelindo Group Ditutup 18 Maret 2025, Buruan Daftar

Mudik Gratis 2025 bersama Pelindo Group Ditutup 18 Maret 2025, Buruan Daftar
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Mudik gratis 2025 bersama Pelindo Group ditutup 18 Maret 2025, Anda harus segera mendaftarkan diri jika ingin mengikuti program ini. Mudik gratis ini bertujuan untuk membantu para perantau yang ingin mudik dengan nyaman tanpa biaya.

Link pendaftaran mudik gratis bersama Pelindo ini bisa Anda akses melalui HP atau laptop yang terhubung dengan jaringan internet. Anda bisa melakukan pemesanan tiket sejak tanggal 17 hingga 18 Maret atau sampai kuota terpenuhi.

Sebelum mendaftar, Anda harus menyiapkan dokumen seperti kartu keluarga. Selain itu, ukuran file yang Anda unggah harus di bawah 5 MB.

Baca Juga: Mudik Gratis Nusantara Kemenhub 2025 Sudah Bisa Diakses! Simak Cara Daftar Berikut

Pendaftaran mudik gratis oleh Pelindo group ini hanya bisa dilakukan oleh anggota keluarga yang berada dalam satu kartu keluarga. Jika ingin mendaftarkan anggota dari kartu keluarga yang berbeda, Anda harus membuat akun baru.

Dilansir dari akun Instagram resmi @pelindo, berikut ini cara mudah mendaftar mudik gratis 2025 bersama Pelindo group:

Cara mendaftar mudik gratis 

1. Anda bisa mengakses tautan berikut: https://simudipelindo.id atau https://simudipelindo.id/auth/registration 

2. Lalu, Anda harus melakukan pendaftaran akun (sign up). Jika berhasil mendaftar, Anda akan mendapat notifikasi (ukuran berkas maksimal 5 MB)

3. Selanjutnya, Anda harus membuka pesan masuk di email yang sudah terdaftar untuk melakukan aktivasi akun. Pilih tulisan “activated”. 

Jika tidak ada notifikasi email untuk aktivasi, Anda bisa membuka menu spam yang ada di email Anda. 

4. Anda akan diarahkan ke halaman pemberitahuan bahwa akun Anda telah aktif. Pilih menu login.

5. Anda akan diminta untuk memasukkan kode captcha, email dan kata sandi dengan benar. 

6. Pilih menu “sign in”. Anda akan diarahkan menuju halaman beranda website simudi.

7. Anda harus memilih menu "pendaftaran mudik” dan pilih menu “plus (+)”.

8. Pada tahap ini Anda akan diminta mengisi data sesuai dengan kartu tanda penduduk.

9. Ulangi langkah tersebut untuk menambahkan anggota keluarga yang ingin Anda daftarkan.

10. Menu pendaftaran tiket akan tersedia saat periode war tiket yaitu tanggal 17-18 Maret 2025.

11. Setelah data Anda diverifikasi oleh admin, maka akan muncul pemberitahuan “approved” pada halaman pendaftaran mudik.

12. Jika data Anda ditolak, akan muncul pemberitahuan “rejected” disertai alasan data Anda ditolak. Lakukan revisi sesuai dengan perintah dan submit ulang data Anda sampai muncul tanda “revisi” pada halaman pendaftaran mudik.

Baca Juga: 15 Program Mudik Gratis 2025 yang Bisa Anda Ikuti! Ini Link pendaftarannya

Itulah informasi lengkap mengenai mudik gratis 2025 bersama Pelindo group. Semoga membantu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Libur Panjang Isra Mikraj, 564.272 Tiket Kereta Telah Terjual

KAI mencatat, hingga Jumat, 16 Januari 2026 pukul 10.00 WIB,  564.272 tiket kereta telah terjual di periode libur panjang Isra Mikraj.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 16-23 Januari 2026, Sensodyne Diskon Rp 15.600

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.

Promo PSM Alfamart Periode 16-23 Januari 2026, Frisian Flag Isi 6 Jadi Rp 14.500

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung. Cek promonya di sini.

Hasil India Open 2026: Jonatan Tembus Babak 4 Besar, Semifinal Beruntun

Hasil India Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (16/1), tunggal putra Indonesia Jonatan Christie tembus semifinal.

5 Manfaat Konsumsi Kubis secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Yuk, ketahui beberapa manfaat konsumsi kubis secara rutin bagi kesehatan tubuh di sini! Kira-kira apa saja, ya?

7 Manfaat Minum Kombucha Setiap Hari bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum kombucha setiap hari bagi kesehatan tubuh? Cek pembahasan lengkapnya di sini, yuk.

7 Makanan Tinggi Protein untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi

Intip beberapa rekomendasi makanan tinggi protein untuk menurunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk.

Gebyar Diskon Tahun Baru Indomaret 15-21 Januari 2026, Sirup-Biskuit Kaleng Murah!

Promo Indomaret Gebyar Diskon Tahun Baru Periode 15-21 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Manfaat Minum Jus Bit dan Chia Seeds bagi Kesehatan Tubuh

Mari intip beberapa manfaat minum jus bit dan chia seeds bagi kesehatan tubuh berikut ini. Ada apa saja?​

7 Tips Memilih Selai Kacang yang Paling Sehat, Apa Saja?

Ini, lo, beberapa tips memilih selai kacang yang paling sehat. Penasaran? Yuk, cek selengkapnya di sini.