M O M S M O N E Y I D
Bugar

Moms Wajib Tahu, Ini Gejala Awal Penyakit Kawasaki yang Rentan Terjadi pada Anak

Moms Wajib Tahu, Ini Gejala Awal Penyakit Kawasaki yang Rentan Terjadi pada Anak
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa gejala awal penyakit kawasaki yang rentan terjadi pada anak dan perlu diwaspadai oleh orang tua.

Penyakit Kawasaki adalah penyakit peradangan pada pembuluh darah yang bisa berkembang menjadi penyakit jantung. 

Penyakit kawasaki ini awalnya menyerang mulut, kulit, dan kelenjar getah bening.

Hingga saat ini, penyebab anak rentan terserang penyakit kawasaki masih belum bisa diketahui. 

Akan tetapi, teori dari para pakar menyatakan bahwa masalah kesehatan ini muncul karena adanya infeksi virus maupun bakteri yang sudah lebih dulu terjadi.  

Dirangkum dari Healthline, gejala penyakit Kawasaki muncul dalam tiga tahap dan berlangsung selama kurang lebih 1,5 bulan. Berikut penjelasannya: 

Baca Juga: Inilah Fakta Penting tentang Vaksin Cacar Monyet yang Perlu Anda Tahu

1. Tahap pertama

Tahap pertama terjadi pada minggu ke-1 sampai minggu ke-2. Pada tahap ini, gejala yang muncul adalah: 

- Demam yang berlangsung selama lebih dari 3 hari

- Bibir dan lidah kering, kemerahan, serta pecah-pecah

- Ruam kemerahan muncul di hampir seluruh bagian tubuh

- Telapak tangan dan kaki membengkak, serta memerah

- Mata memerah, tanpa disertai keluarnya cairan

- Muncul benjolan di leher akibat pembengkakan kelenjar getah bening

2. Tahap kedua

Gejala pada tahap kedua muncul pada minggu ke-2 sampai minggu ke-4. Gejala pada tahap kedua yaitu: 

- Diare

- Muntah

- Sakit perut

- Sakit kepala

- Tubuh terasa lelah

- Nyeri dan pembengkakan pada sendi

- Kulit di jari tangan dan kaki terkelupas

- Kulit dan bagian putih mata tampak menguning

- Terbisa nanah dalam urine

Baca Juga: Hati-Hati Moms! Ini 5 Penyakit yang Rentan Terjadi pada Anak

3. Tahap ketiga

Tahap ketiga terjadi pada minggu ke-4 sampai minggu ke-6, ditandai dengan mulai meredanya gejala. Meskipun demikian, kondisi anak masih lemas dan mudah lelah. 

Butuh waktu setidaknya 8 minggu sampai kondisi kembali normal. Karena penyebabnya belum pasti, maka tidak ada cara untuk mencegah penyakit tersebut. 

Akan tetapi, pemeriksaan rutin pada penderita penyakit Kawasaki penting dilakukan untuk mencegah komplikasi yang bisa timbul. 

Pemeriksaan rutin dilakukan hingga 6-8 minggu setelah timbulnya gejala pada anak yang menderita penyakit Kawasaki.

Selanjutnya, disarankan untuk kembali menjalani pemeriksaan 6 bulan setelah kontrol terakhir. 

Itulah beberapa gejala awal penyakit kawasaki yang rentan terjadi pada anak dan perlu diwaspadai oleh orang tua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Harga Bitcoin Bergerak Liar, Investor Disarankan Berhati-hati

Volatilitas tinggi menandakan pasar belum sepenuhnya tenang setelah gelombang jual atau likuidasi besar. 

Aset Kripto Ini Bertahan di Puncak Kripto Top Gainers saat Pasar Rontok

Kripto Canton, salah satu yang bertahan naik dan menghuni kripto top gainers 24 jam terakhir.       

Harga Emas Pekan Ini Ditutup Ambles di bawah US$ 5.000, Ini Penyebabnya!

Pada perdagangan intraday Jumat, emas sempat ambles 12%, penurunan terbesar dalam empat dekade atawa awal 1980-an.

Musikal Perahu Kertas Resmi Berlayar, Tampil hingga 15 Februari di Ciputra Artpreneur

Musikal Perahu Kertas resmi berlayar, tampil hingga 15 Februari 2026 di Ciputra Artpreneur Jakarta dengan total 21 pertunjukan.​

Samsung Galaxy A55: Desain Mewah Mirip S24, Performa Ngebut di Kelas Menengah

Samsung Galaxy A55 hadir dengan desain bingkai logam dan layar OLED adaptif 120Hz, sangat mirip S24+.  

7 Khasiat Konsumsi Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Ternyata ini, lho, khasiat konsumsi buah melon untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Apa saja?        

Rekomendasi HP Kamera 200 MP: Pilihan Terbaik Januari 2026, Foto Sejernih DSLR

HP kamera 200 MP menjanjikan lompatan kualitas foto. Ketahui bagaimana teknologi ini akan mengubah pengalaman fotografi Anda.

Harga Emas Antam Sabtu 31 Januari 2026 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.860.000 Sabtu (31/1/2026), turun Rp 260.000 dibanding harga Jumat (30/1/2026).

Anjlok Parah Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Sabtu (31/1/2026)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (31/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 3.171.000, emas UBS Rp 3.186.000

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Sabtu 31 Januari 2026, Waktunya Refleksi

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 31 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kolaborasi, dan strategi profesional.