M O M S M O N E Y I D
Bugar

Moms Wajib Tahu, Ini Alasan Ibu Hamil Tidak Dianjurkan Berpuasa

Moms Wajib Tahu, Ini Alasan Ibu Hamil Tidak Dianjurkan Berpuasa
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa alasan yang perlu Anda tahu kenapa ibu hamil tidak dianjurkan berpuasa.

Bulan Ramadan adalah bulan yang dinantikan oleh seluruh umat Islam di dunia. Pada bulan bulan Ramadan, umat muslim wajib untuk melakukan ibadah puasa.  

Namun, berdasarkan pertimbangan medis, tidak semua orang dianjurkan berpuasa. Salah satunya adalah ibu hamil.

Sebab, berpuasa selama kehamilan dikhawatirkan dapat menimbulkan masalah kesehatan, baik pada ibu maupun bayinya.  

Pasalnya, tidak mengonsumsi makanan atau minuman kurang lebih 12 jam dapat membuat Ibu hamil yang berpuasa berisiko mengalami penurunan gula darah ke tingkat yang tidak sehat. 

Selain itu, puasa juga berisiko menyebabkan kekurangan nutrisi sekaligus energi tubuh secara keseluruhan. 

Baca Juga: Bisa Sebabkan Kematian! Ini 5 Bahaya Kehamilan di Bawah Usia 20 Tahun

Namun, selama ibu dan kandungannya dinyatakan sehat oleh dokter, maka ibu hamil diperbolehkan untuk melakukan puasa. 

Asalkan, saat sahur dan berbuka, ibu hamil memastikan segala kebutuhan nutrisi bagi dirinya dan kandungannya terpenuhi dengan baik.  

Meskipun ibu hamil dalam kondisi baik, memperhatikan kesehatan janin sangat diperlukan. Jika ibu berpuasa, tetap perhatikan gizi dan nutrisi untuk kebutuhan janin. 

Asupan gizi yang harus ibu hamil dapatkan adalah 50 persen karbohidrat, 25 persen protein, 10%-15% lemak sehat, serta jangan lupa asupan vitamin dan juga mineral. 

Selain itu, saat menjalankan ibadah puasa, sebaiknya ibu memperhatikan berat badan ibu hamil.

Jika ibu mengalami penurunan berat badan secara drastis, sebaiknya ibu memperhatikan asupan nutrisi dan gizi yang dibutuhkan oleh janin. 

Penurunan berat badan secara drastis dapat membahayakan janin dalam kandungan. 

Saat berbuka dan sahur, jangan lupa untuk memilih menu makanan yang mengandung nutrisi dan gizi yang dibutuhkan oleh ibu dan janin. 

Sayuran seperti brokoli, wortel, asparagus bisa menjadi menu makanan untuk berbuka atau pun sahur. 

Baca Juga: Bisa Dicoba Moms, Inilah 4 Seafood yang Aman Dikonsumsi Ibu Hamil

Dalam beberapa kasus, terdapat beberapa kelompok ibu hamil yang tidak diperbolehkan untuk menjalankan ibadah puasa, di antaranya: 

1. Ibu hamil yang mengidap diabetes melitus.  

2. Mengalami dehidrasi, terutama para bumil yang masih mengalami morning sicknesspada kehamilan trimester pertama.  

3. Ibu hamil yang mengalami gangguan pencernaan, seperti maag.  

Menjalankan ibadah puasa saat hamil memang tidak ada salahnya. Namun, tetap perhatikan kesehatan ibu dan janin, ya. 

Di samping itu, penting untuk memenuhi segala kebutuhan nutrisi penting yang dibutuhkan selama kehamilan. 

Agar dapat memenuhinya, ibu dapat mengonsumsi makanan sehat bergizi tinggi dan suplemen kesehatan.  

Itulah beberapa alasan yang perlu Anda tahu kenapa ibu hamil tidak dianjurkan berpuasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Makanan yang Dikira Sehat Padahal Tinggi Gula

Inilah beberapa makanan yang dikira sehat padahal tinggi gula lo. Kira-kira ada apa saja, ya?          

Harga Emas Hari Ini Ambles Hampir 5%, Ini Pemicunya!

Harga emas hari ini di pasar global turun 4,8% menjadi US$ 5.115,10 per troi ons di tengah penguatan  dollar AS.

8 Makanan yang Bisa Bikin Bahagia Anda, Tertarik Mencobanya?

Ada beberapa makanan yang bisa bikin bahagia lo. Apa sajakah itu? Mari intip selengkapnya di sini.  

Hasil Thailand Masters 2026: Gebuk Unggulan, 2 Ganda Putri Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (30/1), dua ganda putri Indonesia melenggang ke semifinal dengan gebuk unggulan 1 dan 2.​

Hujan Petir Dini Hari, Ini Prakiraan BMKG Cuaca Besok (31/1) di Jakarta

Berikut ini prakiraan BMKG cuaca besok Sabtu (31/1) di Jakarta dengan hujan petir bisa mengguyur sejumlah wilayah saat dini hari.

Hasil Thailand Masters 2026: 2 Tunggal Putra RI ke Semifinal, Kunci 1 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (30/1), 2 tunggal putra Indonesia melaju ke partai semifinal, kunci 1 tiket final.

Promo Cokelat Valentine di Hypermart sampai 5 Februari 2026, Ada Beli 1 Gratis 1

Jelang Valentine, Hypermart obral cokelat pilihan! Cek daftar merek seperti SilverQueen dan Cadbury. Jangan sampai kehabisan promo menarik ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 31 Januari 2026, Kuatkan Komunikasi

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Sabtu 31 Januari 2026, dari peluang kerja hingga strategi profesional yang tepat.

Promo Superindo Hari Ini 30 Januari-1 Februari 2026, Durian Monthong Harga Spesial

Cek promo Superindo hari ini periode 30 Januari-1 Februari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

IHSG Masih Melemah, Simak Proyeksi dan Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Jumat (30/1)

IHSG diperkirakan masih rawan mengalami koreksi pada perdagangan Jumat (30/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas ​