Bugar

Moms, Kenali Sederet Tanda dan Penyebab Hernia Inguinalis pada Anak

Moms, Kenali Sederet Tanda dan Penyebab Hernia Inguinalis pada Anak

MOMSMONEY.ID - Inilah sederet tanda dan penyebab hernia inguinalis pada anak yang perlu Anda ketahui Moms agar bisa memberikan penanganan yang tepat. 

Tanda dan penyebab hernia inguinalis pada anak memang perlu diketahui, agar bisa menanganinya dengan tepat.  

Hernia dapat dideskripsikan sebagai tonjolan atau benjolan lunak di bawah kulit yang muncul karena organ atau jaringan tubuh mendesak otot yang melemah. 

Penyakit ini termasuk yang sering timbul pada usia bayi dan anak serta menjalani pembedahan oleh dokter bedah anak. 

Baca Juga: Moms Wajib Tahu, Ini Beberapa Gejala Hernia yang Bisa Terjadi pada Bayi

Menurut penyebabnya, dikutip dari Health Focus, hernia inguinalis pada anak dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu: 

1. Hernia inguinalis tidak langsung terjadi akibat cacat lahir pada dinding perut. Kondisi ini biasanya terjadi pada bayi atau anak-anak.

2. Hernia inguinalis langsung terjadi akibat lemahnya otot-otot dinding perut karena tekanan berulang. Kondisi ini umum ditemukan pada orang dewasa.

Beberapa faktor risiko yang dapat menyebabkan hernia inguinalis pada anak, antara lain:  

1. Riwayat penyakit hernia di dalam keluarga

2. Batuk kronis

3. Kebiasaan mengejan saat buang air besar atau buang air kecil

4. Sembelit (konstipasi) kronis

5. Kehamilan

6. Riwayat cedera atau operasi pada perut

7. Kelebihan berat badan

8. Kebiasaan merokok

Orang yang mengalami kondisi ini umumnya akan merasakan adanya tonjolan atau benjolan di selangkangan. 

Pada beberapa kasus, tonjolan dapat meluas sampai ke skrotum sehingga membuat skrotum tampak membesar. 

Tonjolan akibat hernia inguinalis bisa hilang timbul atau menetap. Jika tonjolannya menetap, beberapa gejala yang dapat muncul berupa: 

1. Sensasi berat pada penonjolan

2. Rasa perih atau terbakar pada penonjolan

3. Rasa sakit dan pembengkakan pada selangkangan

4. Nyeri saat batuk, mengedan, atau membungkuk

Baca Juga: Moms Wajib Tahu, Ini Penjelasan Kenapa Feses Bayi Berwarna Merah

Hernia inguinalis yang terjadi pada anak-anak dan bayi yang baru lahir dan akan muncul saat anak menangis, batuk, atau saat buang air besar. 

Agar hernia pada anak dapat dideteksi sedini mungkin dan ditangani segera, Anda harus mengenali gejalanya. 

Perhatikan kondisi anak dengan saksama setiap kali Anda memandikannya atau mengganti pakaiannya. 

Jika Anda menemukan benjolan di area pusar atau perut bagian bawah, sebaiknya segera periksakan ke dokter. 

Itulah sederet tanda dan penyebab hernia inguinalis pada anak yang perlu Anda ketahui Moms agar bisa memberikan penanganan yang tepat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News