M O M S M O N E Y I D
Bugar

Moms, Inilah 5 Manfaat Tahu untuk Kesehatan yang Sayang Jika Dilewatkan

Moms, Inilah 5 Manfaat Tahu untuk Kesehatan yang Sayang Jika Dilewatkan
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa manfaat tahu untuk kesehatan yang sayang untuk dilewatkan dan bisa Anda konsumsi rutin setiap hari.

Tahu adalah makanan yang terbuat dari bahan dasar kacang kedelai. Untuk membuat tahu, kedelai perlu Anda rendam, rebus, hingga menjadi susu. 

Kemudian, susu kedelai tersebut dimasak kembali dan ditambahkan zat pengental yang bernama koagulan untuk membentuknya. 

Meski demikian, kandungan nutrisi pada tahu tidak hanya itu. Hal yang juga penting, tahu mengandung fitoestrogen (phytoestrogen) yaitu isoflavon. 

Kandungan ini berasal dari kacang kedelai yang merupakan bahan dasar dari tahu.

Selain itu, dilansir dari Mayo Clinic, berikut ini adalah manfaat dari tahu yang bisa Anda rasakan, antara lain:  

Baca Juga: Waspadai, 5 Penyebab Kanker Darah pada Anak yang Perlu Diketahui

1. Menurunkan kadar kolesterol

Manfaat tahu untuk kesehatan yang sayang untuk dilewatkan pertama adalah menurunkan kolesterol. 

Mengonsumsi makanan kaya akan protein, termasuk tahu, dipercaya bisa menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah. 

Dengan demikian, manfaat tahu ini baik untuk mencegah penumpukan kolesterol di dalam pembuluh darah, sehingga menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung dan aterosklerosis. 

2. Mengontrol gula darah

Manfaat tahu yang kedua adalah membantu mengontrol gula darah. Tahu mengandung isoflavon yang berasal dari bahan baku utamanya, yaitu kacang kedelai.  

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa kandungan isoflavon di dalam kedelai bisa menurunkan kadar gula darah dan menjaganya tetap stabil. 

3. Memelihara fungsi dan kesehatan otak

Manfaat mengonsumsi tahu yang selanjutnya diketahui baik untuk menjaga kesehatan dan fungsi otak. 

Manfaat ini berasal dari kandungan isoflavon dan lecithin di dalam tahu yang bisa meningkatkan daya ingat dan konsentrasi, terutama pada lansia. 

4. Menurunkan risiko kanker payudara

Manfaat tahu untuk kesehatan yang sayang untuk dilewatkan keempat bisa menurunkan risiko kanker payudara. 

Fitoestrogen sebagai penyebab kanker payudara seringkali dikaitkan karena kandungan ini disebut mirip dengan hormon estrogen pada wanita. 

Meski demikian, efek kandungan ini tidak selalu sama dengan estrogen. 

Dilansir dari NutritionFacts.org, fitoestrogen pada kacang kedelai memiliki efek antiestrogenik pada jaringan tubuh sehingga bisa menurunkan risiko kanker payudara. 

Baca Juga: Catat! Konsumsi 5 Makanan Ini untuk Membantu Meredakan Sakit Maag

5. Menurunkan risiko kanker saluran pencernaan

Manfaat tahu untuk kesehatan yang sayang untuk dilewatkan terakhir bisa menurunkan risiko kanker saluran pencernaan.

Kandungan isoflavone juga diyakini bisa menurunkan risiko kanker di saluran pencernaan, seperti kanker lambung dan kanker kolorektal. 

Penelitian tahun 2016 pada European journal of nutrition, asupan kedelai lebih tinggi terkait dengan penurunan risiko kanker sistem pencernaan sebesar 7 persen. 

Tak hanya lezat atau mudah diolah, beragam manfaat tahu untuk kesehatan juga bisa Anda peroleh. 

Namun, jika Anda memiliki kondisi tertentu atau mengalami reaksi alergi setelah mengonsumsi tahu, segera periksakan diri ke dokter agar menbisakan penanganan yang tepat.

Itulah beberapa manfaat tahu untuk kesehatan yang sayang untuk dilewatkan dan bisa Anda konsumsi rutin setiap hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Sultan Isra Miraj di Emado’s 8 Ayam & 10 Porsi Nasi Mandhi Harga Spesial

Emado's hadirkan promo paket Sultan Isra Miraj 8 ayam dan 10 nasi mandhi. Dapatkan harga spesial mulai 15-18 Januari 2026 sebelum promo ditutup.

Hari Terakhir Promo Hemat HokBen KA99ET Bank Saqu & 15 Tahun Chatime Diskon Spesial

Promo HokBen dan Chatime kompak beri harga spesial hari ini. Mulai dari Hoka Hemat Rp9.900 hingga Milk Tea Rp15.000. 

Promo Whoosh Libur Isra Miraj 2026: Tiket Murah untuk Long Weekend sampai 18 Januari

Whoosh hadirkan promo libur Isra Miraj 2026. Ada tiket murah untuk perjalanan liburan Anda dengan periode pemesanan 14-18 Januari.

Daftar HP Murah Spek Dewa Harga 4 Juta: Ada yang Tawarkan Baterai Jumbo 7300 mAh

Membeli HP 4 jutaan ternyata bisa dapat spek dewa, baterai 7300 mAh dan AnTuTu 1,5 juta. Ada selisih performa yang harus diwaspadai sebelum beli.

Waspadai Profit Taking, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG rawan mengalami koreksi pada perdagangan Kamis (15/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Naik, Harga Emas Antam Hari Ini Kamis (15/1) Kembali Ukir Rekor Tertinggi Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.675.000 Kamis (15/1/2026), naik Rp 10.000 dibanding harga Rabu (14/1/2026).

IHSG Berpotensi Terkoreksi, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG diproyeksikan terkoreksi pada perdagangan Kamis (15/1/2026).​ Cek daftar rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ untuk hari ini.

Masih Lanjut Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG masih memiliki peluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Kamis (15/1/2026​). Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Kamis 15 Januari 2026

Simak ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Kamis 15 Januari 2026, lengkap peluang kerja, strategi, dan arah profesional Anda.

16 Januari Libur Apa? Cek Jawabannya di Sini dan Makna Perayaannya

Libur Isra Miraj jatuh pada 16 Januari 2026. Ini adalah libur nasional kedua di Januari. Simak daftar lengkap tanggal libur 3 hari berturut-turut.