M O M S M O N E Y I D
Santai

Mengenal Vitiligo dan Penyebab juga Ciri Penyakit Kulit Ini yuk

Mengenal Vitiligo dan Penyebab juga Ciri Penyakit Kulit Ini yuk
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Yuk, mengenal lebih dalam tentang vitiligo dan penyebab juga ciri penyakit kulit ini.

Vitiligo tengah jadi salah satu penyakit kulit yang sempat meramaikan media sosial belakangan.

Tentu saja, hal itu kemudian banyak membuat orang penasaran dengan penyakit ini.

Lalu, apa, sih, sebenarnya penyakit vitiligo ini? Simak penjelasan singkat mengenai penyebab dan ciri-cirinya berikut ini.

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Vagina Terasa Kering lo, Simak Penjelasannya Berikut

Apa itu vitiligo?

Secara umum vitiligo adalah sebuah penyakit kulit yang membuat kulit kehilangan warna pada beberapa bagian kulit secara random. Perubahan warna ini bisa menyebar dan membesar hingga membentuk pola pada kulit seiring berjalannya waktu.

Tampilan kulit yang memiliki warna lebih cerah dibanding warna kulit di bagian lainnya adalah bentuk dari vitiligo. Kondisi vitiligo ini tak hanya bisa mempengaruhi kulit saja, bagian rambut hingga bagian dalam mulut juga bisa terpengaruh.

Apa ciri vitiligo?

Ciri utama dari vitiligo adalah terbentuknya beberapa bagian kulit dengan warna yang lebih pucat di beberapa bagian.

Melansir laman Everyday Health, pola tambalan ini akan muncul pertama kali pada bagian tubuh atau kulit yang banyak terekspos sinar matahari.  Seperti di area wajah, tangan, lengan, hingga bagian kaki.

Ciri lain dari vitiligo yang perlu diperhatikan juga adalah munculnya uban secara prematur, warna alis dan bulu mata yang berubah menjadi putih, hingga munculnya perubahan warna di kulit bagian hidung dan mulut.

Baca Juga: Sering Dikira Sama, Ini Beda Panic Attack dan Anxiety Attack

Apa penyebab vitiligo?

Bagian warna kulit dan rambut ditentukan oleh fungsi melanin dalam tubuh. Laman Mayo Clinic menjelaskan, jika melanin dalam tubuh berhenti berfungsi, maka vitiligo pun bisa terbentuk.

Belum jelas apa yang membuat pigmen kulit tidak berfungsi. Namun ada beberapa kondisi yang bisa mendukungnya. Seperti kondisi autoimun, keturunan, dan penyebab eksternal lain seperti terekspos bahan-bahan kimia atau pun terbakar.

Apakah vitiligo bisa disembuhkan?

Sayang sekali, vitiligo adalah salah satu penyakit kulit yang hingga kini belum bisa disembuhkan.

Meski ada beberapa obat dan pengobatan yang bisa digunakan untuk mengatasi vitiligo, namun efektivitasnya bergantung pada masing-masing individu dan seberapa parah kondisi vitiligo yang dialami.

Dalam jumlah yang kecil dan sedikit, vitiligo bisa diatasi dengan terapi laser untuk mengembalikan pigmen warna kulit.

Apa efek samping komplikasi vitiligo?

Walaupun bukan penyakit kulit yang berbahaya dan mematikan, ada juga beberapa kondisi yang fungsinya akan berkurang ketika terserang vitiligo.

Kulit menjadi mudah terbakar, gangguan penglihatan, dan berkurangnya pendengaran adalah beberapa efek yang mungkin muncul pada beberapa orang dengan vitiligo.

Tetapi, efek samping yang paling berpengaruh adalah karena mengalami stres secara sosial dan psikis lantaran kurangnya rasa percaya diri dengan bentuk dan warna kulit tidak merata.

Demikianlah penjelasan singkat tentang vitiligo dari mulai penyebab hingga cirinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Film Fashion dan Shopping untuk Ditonton saat Black Friday

Awas bikin pengen shopping, film fashion berikut ini cocok banget ditonton saat Black Friday tiba.​ 

Mengapa Pasangan Punya Sikap Clingy ya? Jadi Tanda Red Flag lo

Sifat clingy dikenal sebagai salah satu sifat red flags atau sifat buruk yang sebaiknya dihindari dalam sebuah hubungan.​ Ini penjelasannya

5 Tips Diet Sehat untuk Mencegah Asam Urat, Simak Informasinya Berikut Ini!

Ada beberapa tips diet sehat untuk mencegah asam urat yang bisa dicoba di rumah. Kadar asam urat tinggi membuat ginjal kesulitan bekerja.. ​  

Pilih Samsung Galaxy Tab S10 Lite atau Galaxy Tab S10 Ultra? Cek Perbandingannya

Samsung Galaxy Tab S10 Lite & Samsung Galaxy Tab S10 Ultra, dua tablet ini pakai S Pen. Samsung Tab S10 Ultra dilengkapi dengan peringkat IP68. 

Cara Menghapus Akun Facebook dengan Mudah, Ada Juga Alternatif Lainnya!

Cara menghapus akun Facebook bisa dilakukan dengan mudah. Anda hanya perlu mengakses menu "Pusat Akun" untuk memulai menghapus akun.  

Hari Terakhir Promo J.CO 4EVER, Beli Donut Dapat Gratisan & Bundling Minum Hemat

Promo J.CO 4EVER memasuki hari terakhir. Jangan lewatkan penawaran beli 1 lusin Donuts gratis 1/2 lusin dan bundling minuman cuma Rp 50.000.

Sejarah Black Friday yang Jadi Puncak Diskon dan Promo Besar-Besaran

Pernah penasaran mengapa hari Jumat setelah Thanksgiving disebut dengan Black Friday atau tidak? Ini dia penjelasannya.

25 Ucapan Hari Dongeng Nasional untuk Inspirasi Lestarikan Dongeng Negeri

Ucapan Hari Dongeng Nasional 2025 berikut ini dapat digunakan untuk merayakan karya-karya dongeng besar di dalam negeri.

Promo Payday Es Teler 77 sampai 30 November, Nasgor Juara & Es Teler Harga Spesial

Es Teler 77 hadirkan promo Payday sampai 30 November 2025. Beli voucher di TikTok bisa dapat Nasi Goreng Juara dan Es Teler 77 dengan harga hemat.

Promo JSM Hypermart 28 November-1 Desember 2025, Beli 1 Gratis 1 Daging Slice

Cek dan manfaatkan katalog promo JSM Hypermart Hyper Diskon Weekend periode 28 November-1 Desember 2025.