M O M S M O N E Y I D
Santai

Mengenal Siklon Tropis yang Jelang Akhir Tahun Mengepung Indonesia

Mengenal Siklon Tropis yang Jelang Akhir Tahun Mengepung Indonesia
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Yuk, mengenal siklon tropis yang menjelang akhir tahun mengepung Indonesia, bahkan jadi salah satu penyebab banjir bandang dan tanah longsor di utara Sumatra.

Sejak akhir November 2025 lalu, siklon tropis rajin menyambangi wilayah Indonesia, bahkan sampai menerjang daratan negara kita.

Siklon Tropis Senyar akhir November lalu, misalnya, masuk ke daratan utara Sumatra yang menyebabkan banjir bandang dan tanah longsor di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat.

Siklon tropis masuk daratan Indonesia jarang terjadi. Biasanya, ada di perairan sekitar Indonesia saja. Seperti, Siklon Tropis Bakung yang Desember ini berada di Samudera Indonesia barat Lampung.

Baca Juga: Bibit 93S di Selatan Jawa Berpotensi Jadi Siklon Tropis, Hujan Lebat di Provinsi Ini

Lalu, apakah itu siklon tropis?

BMKG menjelaskan, siklon tropis adalah badai besar yang terbetuk di atas perairan hangat, minimal 26,5 derajat Celcius, dengan radius mencapai 150-200 km.

"Sklon ini memiliki angin kencang minimal 63 km per jam yang berputar dengan kecepatan luar biasa, dan menjadi salah satu fenomena cuaca paling kuat di Bumi," jelas BMKG.

Apa bedanya bibit siklon dan siklon tropis?

Menurut BMKG, bibit siklon adalah fase awal pembentukan sklon tropis dengan kecepatan angin 15-34 knot.

Saat ini, dua bibit siklon tropis, masing-masing 93S dan 95S, terpantau berada di perairan Indonesia.

Jika kondisi atmosfer mendukung, bibit siklon akan tumbuh menjadi siklon tropis dengan kecepatan angon 35 knot atau lebih, dan semakin terorganisir membentuk struktur badai. 

Baca Juga: Siklon Tropis Bakung Meningkat Jadi Kategori 3, Hujan Lebat di Provinsi Ini

Siklon tropis vs puting beliung

BMKG menyebutkan, meski sama-sama fenomena cuaca ekstrem, siklon tropis dan puting beliung berbeda dari segi skala, durasi, dan dampaknya.

Skala

Siklon tropis adalah badai raksasa yang terjadi di atas laut hangat dengan dampak meluas.

Puting beliung terjadi di daratan atau perairang dangkal (water sprout) dan memiliki skala kecil dibanding siklon tropis.

Durasi

Siklon tropis bisa terjadi dalam durasi cukup lama. Rata-rata bertahan 3-18 hari.

Puting beliung terjadi secara singkat. Biasanya berlangsung sekitar 5-10 menit.

Dampak

Dampak siklon tropis sangat berbahaya dan bisa menyebabkan kerusakan besar di wilayah yang luas.

Efek puting beliung juga sangat berbahaya dan bisa menyebabkan kerusakan besar pada area yang lebih kecil.

Selanjutnya: Resmi Melantai di BEI, Saham Superbank (SUPA) Langsung ARA

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Bahaya Duduk Terlalu Lama Menurut Dokter yang Penting Diketahui

Ini, lho, beberapa bahaya duduk terlalu lama menurut dokter yang penting diketahui. Apa saja?​       

Inilah Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes yang Tak Boleh Diabaikan

Ternyata ada sejumlah manfaat olahraga bagi penderita diabetes yang tak boleh diabaikan. Apa saja?  

Tips Memilih Sunscreen untuk Tipe Kulit Berjerawat

Ada beberapa tips memilih sunscreen untuk tipe kulit berjerawat, lho. Yuk, intip pembahasannya di sini!  

Jadwal dan Prediksi Skor Burnley vs Manchester United di Liga Inggris 2025/2026

Simak jadwal Burnley vs Manchester United pada Kamis 8 Januari 2026 pukul 03.15 WIB di Stadion Turf Moor dalam lanjutan Liga Inggris 2025/2026.  

9 Cara Mengurangi Selulit pada Kulit yang Dapat Anda Coba

Yuk, intip beberapa cara mengurangi selulit pada kulit yang dapat Anda coba berikut ini!                 

Perubahan Kecil di Dapur Ini Terbukti Ampuh Cegah Bau dan Bikin Hunian Lebih Bersih

Simak perubahan sederhana di dapur yang bisa membantu mengurangi bau, menjaga kebersihan, dan membentuk kebiasaan hidup sehat di rumah.  

Ternyata Ini 15 Penyebab Breakout pada Kulit yang Sering Terabaikan

​Apa saja penyebab breakout pada kulit yang sering terabaikan, ya? Cari tahu selengkapnya di sini, yuk!  

4 Metode Jalan Kaki yang Bagus untuk Kesehatan, Mau Coba?

Tahukah bahwa ada beberapa metode jalan kaki yang bagus untuk kesehatan, lho. Yuk, intip selengkapnya di sini!

5 Cara Konsumsi Jahe untuk Menjaga Kesehatan Pencernaan

Inilah beberapa cara konsumsi jahe untuk menjaga kesehatan pencernaan. Mau coba?                    

Panduan Mengelola Keuangan saat Perceraian agar Tetap Adil dan Transparan

Simak panduan lengkap cara mengelola keuangan saat perceraian agar aset, utang, dan kebutuhan anak tetap terlindungi dengan bijak.