CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Mau Mendekorasi Rumah untuk Perayaan Natal? Ini Hiasan yang Wajib Digunakan!

Mau Mendekorasi Rumah untuk Perayaan Natal? Ini Hiasan yang Wajib Digunakan!
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Bulan Desember selalu identik dengan perayaan natal yang akan tiba pada tanggal 25 nanti.

Dalam rangka menyambut kedatangan hari natal, banyak orang yang sudah mulai mendekorasi rumah supaya bernuansa natal sepanjang bulan ini. Apakah Anda salah satunya?

Untuk menghadirkan suasana natal yang meriah di rumah, tentunya ada beberapa barang dekorasi atau hiasan khusus yang perlu Anda siapkan di rumah.

Apa sajakah barang tersebut? Dilansir dari Real Simple dan Curated Interiors, berikut barang-barang dekorasi yang wajib ada di rumah untuk menyambut natal.

Baca Juga: 6 Tips Dekorasi Natal di Rumah, Hadirkan Suasana Meriah dan Ceria!

Pohon natal

Rasanya kurang lengkap membicarakan dekorasi natal tanpa menyebutkan pohon natal. Barang yang satu ini memang merupakan ciri khas dekorasi natal yang wajib ada di setiap perayaan hari Natal.

Di Indonesia, umumnya orang-orang menggunakan pohon natal palsu atau artifisial yang terbuat dari plastik, karena cenderung lebih murah dan mudah didapatkan. Namun, tidak ada salahnya menggunakan pohon asli jika Anda memiliki budget dan akses untuk membelinya.

Ornamen natal

Pohon natal akan terasa sepi dan kosong jika tidak dihiasi dengan berbagai ornamen. Keberadaan ornamen inilah yang membuat kegiatan dekorasi natal lebih seru, karena Anda bisa berkreasi dengan berbagai jenis ornamen untuk menghias pohon natal dan rumah.

Ornamen natal sendiri banyak jenisnya, mulai dari miniatur hewan-hewan khas natal, tree topper untuk diletakkan di puncak pohon, hingga bauble atau bola-bola natal yang cantik.

Wreath dan garland

Untuk menambah suasana meriah di rumah saat natal, penggunaan wreath dan garland juga tidak boleh dilewatkan.

Wreath adalah rangkaian bunga dan daun yang dibentuk melingkar dan biasanya dipasang pada pintu luar rumah, walaupun Anda juga bisa memasangnya pada pintu-pintu di dalam rumah. Anda bisa menggunakan rangkaian wreath yang segar, artifisial, atau bahkan membuatnya sendiri dari barang bekas.

Sementara itu, garland adalah untaian (biasanya terdiri dari bunga dan daun) yang bisa dipasang di mana saja di rumah, mulai dari dinding hingga susuran tangga.

Baca Juga: 5 Ide Kegiatan Sederhana untuk Menyambut Hari Natal bersama Keluarga di Rumah

Stoking atau kaus kaki

Berbeda dari stoking atau kaus kaki biasa, stoking dan kaus kaki natal memiliki ukuran yang lebih besar untuk menampung kado natal dari Santa Klaus.

Di luar negeri, stoking natal biasanya digantung di dekat perapian. Sementara itu di Indonesia, Anda bisa menggantung stoking natal di tempat yang Anda inginkan, misalnya di dinding, dekat pohon natal, atau dekat tangga. Pastikan Anda menggunakan kaitan atau gantungan yang kokoh supaya stoking tidak mudah jatuh.

Baca Juga: Pohon Natal Asli vs Palsu untuk Dekorasi Rumah, Pilih Mana?

Lilin

Untuk menambah suasana hangat dan nyaman di rumah saat natal, Anda bisa menggunakan lilin aromaterapi dengan wangi yang khas natal. Atau, gunakan lilin-lilin kecil (tea lights) yang disebar ke beberapa titik di rumah.

Sebagai alternatif, Anda bisa menggunakan lilin tiruan yang ditenagai baterai untuk mendapatkan efek kehangatan yang sama tanpa harus takut dengan potensi kebakaran di rumah.

Lampu dan lentera

Selain lilin, keberadaan lampu dan lentera juga dapat menambah suasana festive dan hangat saat natal.

String lights atau lampu Tumblr merupakan jenis lampu yang umum digunakan saat natal. Lampu jenis ini sangat fleksibel dan bisa dipasang di berbagai tempat, mulai dari sekeliling pohon natal, susuran tangga, bahkan di luar rumah.

Sementara itu, lentera menyimbolkan keberadaan cahaya terang di tengah kegelapan. Anda bisa menggunakan lentera dengan beragam ukuran dan meletakkannya di tempat-tempat tertentu, mulai dari sudut ruangan hingga di pintu masuk rumah.

Itulah beberapa barang atau hiasan yang biasa ditemui pada dekorasi bertema natal. Bagaimana, sudah tahu seperti apa tampilan dekorasi natal di rumah Anda?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Easycash Gandeng Bank Saqu, Perluas Akses Pembiayaan Unbanked dan Underbanked

Easycash jalin kerjasama dengan Bank Saqu untuk memperluas akses pembiayaan unbanked dan underbanked​.

Melejit Lagi, Cek Harga Emas Antam Hari Ini Kamis 20 November 2025

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.364.000 Kamis pagi (20/11/2025), melejit Rp 21.000 dibanding Rabu pagi (19/11/2025).

7 Cara Mengatasi Foto WhatsApp yang Mendadak Hilang di Galeri HP, Ini Infonya!

Cara mengatasi foto WhatsApp yang mendadak hilang di galeri HP ternyata tidak sesulit yang dibayangkan.   

IHSG Diproyeksi Lanjut Naik, Cek Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Kamis (20/11)

IHSG diproyeksi melanjutkan kenaikan pada perdagangan Kamis (20/11/2025). Simak daftar rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ berikut ini.

Ini 7 Film Animasi Garapan Studio Dream Works Untuk Rayakan Hari Anak Sedunia

Cocok ditonton bareng anak dan keluarga di Hari Anak Sedunia, ini rekomendasi film animasi garapan Studio Dream Works.​

Dari Asia hingga Eropa, Ini 7 Negara Bersalju Bebas Visa buat Traveler Indonesia

Ada beberapa negara bersalju bebas visa untuk pemegang paspor Indonesia. Mulai dari Asia sampai Eropa tawarkan pemandangan salju yang indah.

Rekomendasi 6 Film Kuliner dari Beragam Dunia Untuk Para Foodies

Penggemar dunia kuliner, ini rekomendasi film kuliner dari penjuru dunia yang dijamin bakal bikin ngiler saat nontonnya.

6 Film Kisahkan Perceraian Rumah Tangga Penuh Haru

Tampilkan konflik rumah tangga hingga perpisahan, film-film ini punya tema tentang perceraian suami istri, lho.​

Daftar 7 Film Animasi Anak-Anak Seru di Netflix, Cocok Untuk Semua Umur

Jika Anda berencana menghabiskan waktu akhir pekan bareng anak-anak, coba tonton beberapa film animasi ini saja di Netflix, yuk.​

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Kamis 20 November 2025, Intip Peluangnya

Berikut ramalan zodiak harian pada Kamis 20 November 2025 yang melihat perkembangan pesat dalam urusan karier dan keuangan Anda.