MOMSMONEY.ID - Ditengah gejolak harga pangan dunia, saat ini banyak orang yang mulai kembali bertani untuk memenuhi kebutuhan pangan. Apalagi saat musim kemarau seperti sekarang ini, dimana harga pangan seperti beras ikutan menanjak.
Nah, buat kalian yang memiliki rencana untuk bertani padi, ada tips nih dari Persatuan Pengusaha Penggilingan Padi dan Beras Indonesia (Perpadi) agar rencanamu untuk menanam padi tidak gagal.
Baca Juga: Pupuk Indonesia Perluas Penerapan Aplikasi iPubers untuk Tebus Pupuk Bersubsidi
Sutarto Alimoeso, Ketua Umum Perpadi menyebut jika ingin melakukan budidaya padi maka harus dilakukan dengan serius. Makanya buat kamu yang tertarik menanam padi setidaknya ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan. Apa saja itu? Yuk disimak:
Lahan
Selain ketersediaan lahan, pengolahan lahan juga perlu dilakukan sebaik-baiknya. Termasuk memastikan bahwa lahan yang akan dijadikan sawah memiliki pengairan yang baik. Tak perlu lahan yang luas, kamu bisa memanfaatkan lahan tidur disekitarmu agar lebih produktif.
Alat
Kamu harus menyiapkan alat pertanian salah satunya untuk membajak dan menggemburkan tanah sebelum ditanam. Kalau lahan besar maka kalian harus menyiapkan traktor, risikonya tentu kebutuhan bahan bakar solar perlu dipenuhi. Sedangkan bila lahan yang ingin ditanam cukup mini, kamu hanya butuhkan peralatan sederhana seperti cangkul.
Baca Juga: Harga Beras Naik, Perpadi Minta Bantuan Pangan Beras Segera Digelontorkan
Bibit
Pemilihan bibit padi harus sesuai dan cocok, misalnya ketika musim hujan harus menanam varietas yang sesuai, termasuk ketika musim kemarau itu harus memilih bibit yang varietasnya tahan dengan jumlah air yang sedikit. Nah, sekarang mencari bibit tidak sulit seperti dulu, cukup buka marketplace dan order, pastikan ya untuk melihat review produknya terlebih dahulu.
Pupuk
Meskipun subsidi pupuk dikurangi pemerintah, namun pupuk adalah faktor utama agar padi bisa bertumbuh baik agar padi bisa tahan terhadap serangan hama maupun penyakit. Sama seperti bibit, saat ini tidak sulit untuk mencari pupuk melalui marketplace.
Nah, hal tersebut merupakan faktor yang perlu kamu pertimbangkan sebelum memutuskan untuk bertani padi. Selain itu, Sutarto menyebut perlu kiranya berkumpul dengan koperasi maupun paguyuban tani untuk mendapatkan pendampingan agar kamu bisa panen padi yang berkualitas.
Baca Juga: Pupuk Indonesia Bantu Dorong Produktivitas Petani Lewat Program Makmur
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News