M O M S M O N E Y I D
Santai

Mantan Masih Sering Ajak Ketemu Bisa Jadi Ingin Ajak Balikan, Ini Tanda Lainnya

Mantan Masih Sering Ajak Ketemu Bisa Jadi Ingin Ajak Balikan, Ini Tanda Lainnya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Agar tidak salah tangkap, ada beberapa tanda mantan ingin ajak Anda balikan lagi. Salah satunya sering ajak ketemu.

Setelah putus, biasanya kontak dan hubungan dengan mantan banyak juga yang diakhiri dan diberi jarak secara khusus.

Tapi tak jarang, masih ada saja mantan yang suka menghubungi atau mengajak berkomunikasi kembali meskipun merasa takut untuk mengajak balikan.

Marriage mencatat ada beberapa alasan mengapa mantan takut mengajak balikan walaupun ingin. Salah satu yang teratas adalah karena ketakutan mengulang kesalahan yang sama.

Selain itu, kehilangan rasa kepercayaan juga menjadi alasan mengapa banyak mantan takut memulai hubungan kembali.

Nah, agar tidak salah tangkap, ada beberapa tanda dan sinyal mantan yang punya keinginan baik untuk mengajak Anda balikan. Ini daftarnya:

Baca Juga: 6 Jenis Batuan Kristal Pembawa Keberuntungan di Tahun Baru

Berinteraksi dengan orang terdekat

Tanda yang bisa dilihat dari mantan kekasih yang ingin mengajak balikan adalah ia kerap kali menanyakan kabar melalui teman atau bahkan keluarga.

Sinyal ini juga biasa diberikan secara khusus untuk mengetahui bagaimana perkembangan kehidupan personal. Lebih lagi biasanya tanda ini digunakan untuk menunjukkan niatan menjaga hubungan baik dengan orang-orang di sekitar yang sama-sama dikenal.

Membuat alasan untuk berkomunikasi

Komunikasi merupakan salah satu cara untuk bisa terhubung kembali dengan seseorang, termasuk mantan yang menginginkan balikan. Mendapatkan pesan singkat atau informasi random yang tidak ada kaitan dengan mantan juga bisa menjadi tanda ingin balikan.

Apalagi, jika topik obrolan dalam komunikasi menyangkut kesukaan atau ketertarikan personal. Itulah tanda bahwa mantan masih memikirkan dan ingin berkomunikasi lagi.

Baca Juga: 4 Cara Atasi Monday Blues Salah Satunya Jauhkan Diri dari Pekerjaan Saat Weekend

Suka merespons postingan

Memberikan komentar ataupun menyukai unggahan yang di-posting di media sosial bisa menjadi sebuah tanda ketertarikan seseorang. Bisa jadi, mantan belum bisa move on dan ingin mengajak balikan.

Melansir dari laman Insider, memberikan komentar, mengirim pesan, hingga menyukai postingan di sosial media secara intens padahal tidak ada kontak di media sosial sebelumnya, bisa menjadi tanda bahwa orang tersebut ingin menjalin komunikasi dan mencari perhatian.

Penasaran dengan status percintaan

Melansir dari laman Bustle, mantan yang masih penasaran dengan status percintaan saat ini juga jadi sebuah tanda ingin balikan. Tanda ini biasanya digunakan untuk melihat apakah ada kesempatan untuk kembali melakukan pendekatan.

Tak hanya penasaran dengan status sekarang, bahkan terkadang mereka pun terang-terangan menunjukkan status pribadinya secara terbuka. Sehingga, ada alasan untuk kembali bersama jika berada dalam status yang sama.

Masih mengajak bertemu

Wajarnya, setelah menyelesaikan satu hubungan, Anda dan mantan tidak memiliki alasan untuk bertemu dengan mantan setiap saat.

Namun, jika mantan masih suka membuat alasan untuk mengajak bertemu meski sudah putus, itu bisa menjadi salah satu tanda ia ingin memulai kembali hubungan dengan Anda.

Demikiah tadi adalah beberapa tanda mantan yang ingin ajak balikan dan memulai hubungan bersama kembali.

Selanjutnya: Tonton 7 Drama Korea Berlatar Perkampungan Kecil Penuh Ketenangan Ini di Netflix

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 12 wakil Indonesia menembus partai perempatfinal turnamen BWF Super 300 ini.

4 Tips Parenting Anak Gen Alpha, Bantu Anak Tumbuh Seimbang di Era Digital

Membesarkan anak Gen Alpha menghadirkan tantangan unik yang belum pernah dihadapi generasi orang tua sebelumnya.

Estetika Ruangan Semakin Meningkat Drastis, Ini Rekomendasi Model Tirai Modern

Cek tren tirai jendela yang sudah usang dan temukan solusi modern agar rumah terasa lebih terang, nyaman, dan relevan dengan gaya hidup sekarang.

Beberapa Kesalahan Fatal Ini Akan Hancurkan Keuangan Pengantin Baru, Catat Sekarang

Kesalahan mengatur keuangan sering dialami pengantin baru. Simak panduan ini agar finansial rumah tangga kamu lebih stabil sejak awal.  

Hujan Turun Sejak Subuh, Ini Prakiraan Cuaca Besok (30/1) di Jakarta dari BMKG

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Jumat (30/1) di Jakarta dengan hujan intensitas sedang berpotensi kembali turun di subuh dan pagi hari.

Data Pribadi Kamu Terancam? Hindari 7 Kebiasaan Buruk saat Pakai Mobile Banking

Simak yuk, panduan agar transaksi mobile banking Anda tetap aman dari penipuan digital dan kebocoran data di era serba online.

Rumah Terlihat Kuno Tanpa Disadari? Ini 7 Detail Interior yang Perlu Segera Diganti

Rumah terasa jadul padahal tak direnovasi? Ini solusi cerdas mengganti detail interior yang bikin tampilan terlihat tua, yuk simak.

Kebutuhan Mendesak: KTA atau Multiguna, Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

Punya aset tapi bingung mau jaminan atau tidak? Kredit multiguna tawarkan plafon besar. Hitung keuntungannya sebelum mengajukan.

Tren Warna Cat Rumah 2026 yang Diprediksi Mendominasi, Lebih Cozy dan Menonjol

Tren warna cat rumah 2026 hadir lebih hangat dan berani, yuk, cek inspirasi lengkapnya agar hunian Anda terasa hidup dan kekinian.

4 Fakta Menarik Tentang Gen Z, Generasi Blak-Blakan yang Peduli Kesehatan Mental

Gen Z punya 4 fakta menarik yang tak banyak diketahui. Pelajari cara mereka mengubah tren pasar dan komunikasi global.