M O M S M O N E Y I D
Santai

Living World Kota Wisata Cibubur Operasikan Lantai 3, Usung Konsep Food Paradise

Living World Kota Wisata Cibubur Operasikan Lantai 3, Usung Konsep Food Paradise
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Living World Kota Wisata Cibubur resmi mengoperasikan area lantai 3 yang mengusung konsep food paradise yang sarat akan unsur forest pada desain interiornya untuk memberikan pengalaman unik tersendiri.

Jadi, Anda dapat merasakan kesejukan dan keindahan alam tropis Indonesia yang dihadirkan oleh Living World Kota Wisata Cibubur sambil menikmati berbagai hidangan lezat.

Theresia Setiadjaja, Direktur Operasional Living World Kota Wisata Cibubur, menuturkan, setelah lower ground hingga 2nd floor pada soft opening Maret 2024 lalu, Living World resmi beroperasi penuh untuk memenuhi kebutuhan rumah, gaya hidup, kuliner, juga tempat untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Pengunjung kini dapat menikmati Chatime with Korean Snacks by Cupbop, Gindaco, Marugame Udon, Steak 21, Hokkaido-Ya Indonesia, Tom Sushi, dan berbagai brand kuliner lokal di area food court Living World Kota Wisata Cibubur, seperti Soto Betawi H. Mamat, Bakso Afung, Mie Kejaksaan Bandung, Kwetiau 28 AHO.

Baca Juga: Pet Kingdom Tambah Gerai Baru, Ada di Living World Cibubur

Living World Kota Wisata Cibubur juga menawarkan pengalaman menonton film di Cinema XXI dengan ragam pilihan film berkualitas dari berbagai genre, baik dari dalam negeri maupun mancanegara.

Dari lima studio yang tersedia di Living World Kota Wisata Cibubur, pengunjung juga dapat menikmati sensasi menonton film yang lebih premium di studio XXI The Premiere yang dilengkapi dengan fasilitas menonton film terbaik dengan kursi yang dapat direbahkan.

Dan, studio IMAX yang dilengkapi dengan teknologi proyeksi revolusioner IMAX yang menyampaikan gambar sejernih kristal dan sistem suara digital laser-aligned IMAX dengan dynamic range 10 kali lebih kuat dibanding suara studio standar, yang akan segera hadir pada akhir April mendatang.

Selain itu, Living World Kota Wisata Cibubur juga menghadirkan wahana hiburan keluarga, seperti Kidzooona Safari sebagai tempat bermain anak dengan wahana permainan Flying Fox dan Funworld Gokart yang menghadirkan unsur fun dan racing di setiap sesi permainannya.

Baca Juga: ACE Hadirkan Produk Solutif &Penawaran Menarik, Eratkan Kebersamaan di Hari Fitri

Ke depannya, pengunjung juga dapat menikmati edutainment playground dari Youreka World yang pertama kali akan hadir di Cibubur.

"Kami juga akan menghadirkan berbagai promo menarik selama satu hari pada 6 April 2024 dari berbagai brand yang berpartisipasi. Pengunjung juga bisa mengikuti shopping program untuk memenangkan voucher belanja dan hadiah menarik lainnya," tambah Theresia.

Jelang Idulfitri 1445 H, selain brand ternama yang hadir, Living World Kota Wisata Cibubur juga akan menyuguhkan beragam promo menarik, di antaranya program All Day Sale Diskon hingga 60% pada 6 April 2024 mulai pukul 20.00-23.00 WIB.

Lalu, bagi pengunjung yang telah melakukan pembelian minimal Rp 500.000, Living World Kota Wisata Cibubur akan memberikan hadiah berupa Kawan Lama Gift Voucher yang dapat digunakan langsung oleh pengunjung.

Yakni, di toko ACE, INFORMA, INFORMA ELECTRONICS, SELMA, KELS, Toys Kingdom, Pet Kingdom, ATARU, EYE SOUL, THYS dan beragam brand kuliner di bawah naungan F&B ID, di antaranya Chatime with Korean Snacks by Cupbop, Gindaco, Chatime Atealier.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Samsung Galaxy A55: Desain Mewah Mirip S24, Performa Ngebut di Kelas Menengah

Samsung Galaxy A55 hadir dengan desain bingkai logam dan layar OLED adaptif 120Hz, sangat mirip S24+.  

7 Khasiat Konsumsi Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Ternyata ini, lho, khasiat konsumsi buah melon untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Apa saja?        

Rekomendasi HP Kamera 200 MP: Pilihan Terbaik Januari 2026, Foto Sejernih DSLR

HP kamera 200 MP menjanjikan lompatan kualitas foto. Ketahui bagaimana teknologi ini akan mengubah pengalaman fotografi Anda.

Harga Emas Antam Sabtu 31 Januari 2026 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.860.000 Sabtu (31/1/2026), turun Rp 260.000 dibanding harga Jumat (30/1/2026).

Anjlok Parah Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Sabtu (31/1/2026)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (31/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 3.171.000, emas UBS Rp 3.186.000

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Sabtu 31 Januari 2026, Waktunya Refleksi

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 31 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kolaborasi, dan strategi profesional.

15 Rutinitas Pagi yang Bikin Berat Badan Turun, Apa Saja?

Ini dia beberapa rutinitas pagi yang bikin berat badan turun. Apa sajakah itu?                            

6 Film Romantis Ini Buktikan Benci Bisa Jadi Cinta

Mulai dari rekan kerja hingga beda kelas sosial, 6 film ini punya plot musuh jadi cinta paling ikonik.

8 Rekomendasi Makanan Sehat yang Bisa Mencegah Kanker

Intip beberapa rekomendasi makanan sehat yang bisa mencegah kanker berikut ini, yuk!                

8 Minuman yang Bagus untuk Penderita Asam Lambung Konsumsi

Ada beberapa minuman yang bagus untuk penderita asam lambung konsumsi. Apa saja? Cek di sini, yuk!