M O M S M O N E Y I D
Santai

Lihat Status Bansos Kemensos Lewat HP & Jadwal Pencairan Terbarunya di Sini!

Lihat Status Bansos Kemensos Lewat HP & Jadwal Pencairan Terbarunya di Sini!
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID -   Lihat satus  bansos Kemensos lewat HP android kini semakin mudah dan praktis, sangat membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan sosial. Dengan memanfaatkan layanan ini, Anda dapat mengakses informasi tentang status bantuan sosial secara cepat tanpa harus datang ke kantor pemerintah.

Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) RI secara rutin menyalurkan berbagai jenis bantuan sosial, mulai dari Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), hingga Bantuan Langsung Tunai (BLT). 

Semua bisa dicek secara mandiri tanpa harus datang langsung ke kantor desa atau kelurahan. Dilaporkan dari situs resmi Kemensos RI , penyaluran bansos triwulan kedua akan dimulai pada minggu ketiga Mei 2025 atau sekitar tanggal 11-17 Mei 2025.

Simak cek bansos Kemensos secara online dan jadwal pencairan terbaru berikut agar memudahkan Anda:

Baca Juga: Cara Cek Bansos BPNT di HP dengan Cepat, Cari Nama Anda di Sini!

Cara cek bansos/pendaftaran akun bansos kemensos

1. Unduh aplikasi cek bansos dari playstore

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunduh aplikasi resmi dari Kementerian Sosial yaitu aplikasi cek bansos. Aplikasi ini tersedia di Playstore dan bisa diunduh secara gratis. Pastikan mengunduh aplikasi resmi agar data Anda aman.

2. Registrasi akun

Setelah aplikasi berhasil diinstal, pengguna baru harus membuat akun terlebih dahulu melalui menu “buat akun baru”. Berikut caranya:

  • Buka aplikasi, lalu klik tombol “buat akun baru” pada halaman login.
  • Isi semua form registrasi sesuai dengan data administrasi kependudukan seperti nomor KK, NIK, nama lengkap, Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan dan. Kelurahan/Desa
  • Data ini akan langsung dijalankan oleh Dukcapil untuk verifikasi keabsahan.

3. Data tambahan yang wajib diisi

Selain data dari Dukcapil, pengguna juga harus melengkapi data tambahan berikut nomor RT/RW, alamat lengkap, nomor ponsel, email, username , kata sandi dan foto pribadi. Pastikan data yang terisi benar agar proses registrasi berjalan lancar.

4. Fitur-fitur setelah registrasi akun

Setelah berhasil mendaftar, akun Anda dapat mengakses berbagai fitur penting, seperti cek bansos, sanggah anggota keluarga, kelayakan bansos dan usul penerima bansos.

Selain itu, Anda dapat melihat menu Profil Pengguna, yang menampilkan nama pengguna dan status bantuan sosial (PKH atau BPNT).

Cara cek bansos di aplikasi

1. Pilih wilayah domisili

Aplikasi menyediakan menu dropdown untuk memilih wilayah secara tepat dan cepat. Ini untuk meminimalkan kesalahan penulisan nama daerah. Langkah-langkahnya:

  • Ketik atau pilih Provinsi
  • Ketik atau pilih Kabupaten/Kota
  • Ketik atau pilih Kecamatan
  • Ketik atau pilih Kelurahan/Desa

2.Masukkan nama

Pastikan Anda mengetik nama lengkap sesuai KTP untuk memudahkan pencarian data.

3. Klik tombol “cari data”

Setelah memasukkan wilayah dan nama, tekan tombol “cari data” untuk melihat hasil pencarian.

3.Tampilan hasil pencarian penerima manfaat

Jika nama ditemukan, akan muncul kotak hasil pencarian yang menampilkan:

  • Nama lengkap
  • Umur
  • Status Kepesertaan Bansos

Jadwal penyaluran bansos 

Mengacu pada informasi dari akun Instagram resmi @kemensosri, berikut ini jadwal penyaluran bansos tahun 2025:

  • Tahap 1: Januari 2025 – Maret 2025
  • Tahap 2: April 2025 – Juni 2025
  • Tahap 3: Juli 2025 – September 2025
  • Tahap 4: Oktober 2025 – Desember 2025

Itulah penjelasan lengkap yang membahas cara cek bansos Kemensos secara online dan jadwal pencairan terbaru.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Minggu 11 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier Minggu 11 Januari 2026 ini, cek peluang kerja, stabilitas finansial, dan arah rezekimu.

11 Daftar Makanan yang Tinggi Kandungan Kolesterolnya

Ternyata ini, lho, daftar makanan yang tinggi kandungan kolesterolnya. Cek selengkapnya di sini!       

Spesifikasi Gila! Tecno Camon 40 Pro Bawa Helio G100 dan Sertifikasi IP69

Tecno Camon 40 Pro hadir dengan Helio G100 Ultimate, RAM 8GB, dan sertifikasi IP68/IP69. Simak ulasan mendalam kualitas layar AMOLED & kamera 50MP

Promo Pepper Lunch Awal Tahun 2026, Diskon Delivery sampai 40% Lewat Ojol

Awal tahun makin hemat! Pepper Lunch tawarkan diskon delivery hingga 40% untuk menu andalan di berbagai aplikasi ojek online.