M O M S M O N E Y I D
Santai

Lebih Kolaboratif, Perempuan Punya Tipe Kepemimpinan yang Khas

Lebih Kolaboratif, Perempuan Punya Tipe Kepemimpinan yang Khas
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Perempuan menjadi pemimpin nampaknya kini bukan hanya menjadi jargon semata.

Insight dari Grant Thornton "Women in Business 2021" menunjukkan, secara global, jumlah wanita yang memegang posisi manajemen senior di perusahaan telah meningkat sebesar 31%.

Di Indonesia sendiri, terdapat peningkatan jumlah perempuan yang menduduki jabatan sebagai Chief Executive Officer (CEO) menjadi sebesar 25% dibanding hasil survei tahun sebelumnya sebesar 20%.

Pengaruh positif ini diharapkan masih akan terus berkembang demi menciptakan kesetaraan gender dalam dunia industri dan karir.

"Berawal dari membentuk komunitas kemudian peran saya fokus untuk membesarkan perusahaan yang menjadi rumah dari ragam suku hingga gender," ujar Hanifa Ambadar, CEO Female Daily, dalam keterangan tertulis, Senin (23/10).

"Saya rasa pria maupun wanita di sini juga memiliki tipe masing-masing, ada yang ambisius dan ada yang tidak. Itu melengkapi semua keragaman," sebutnya.

Baca Juga: Inovasi Jadi Kunci Sukses Kembangkan Bisnis

Di Indonesia, kepemimpinan perempuan kini perlahan diakui di berbagai sektor. Mulai dari jajaran menteri, pemimpin perusahaan, hingga berbagai peran lainnya kian mendapatkan penerimaan yang baik oleh publik.

Deputi Bidang Sarana dan Prasarana Otorita Ibu Kota Nusantara Sylvia Halim mengatakan, kepemimpinan perempuan cenderung lebih kolaboratif untuk mengatasi masalah, mengidentifikasi masalah lalu cari jalan bersama.

"Jadi, hasil dari pemecahan masalah itu adalah milik bersama. Selain itu, saya pikir perempuan memiliki tipe kepemimpinan yang khas yaitu menjadi pendengar yang lebih baik," ungkapnya.

Menurut Sylvia, Indonesia adalah tempat yang cukup terbuka untuk perempuan meraih karir yang tinggi. Keterbukaan kesempatan dan kesetaraan akses pendidikan adalah dua faktor utama yang memengaruhi berkembangnya karir perempuan di Indonesia.

Maya Kamdani, Deputy CEO BNP Paribas Asset Management, bilang, pemimpin harus adaptif dengan segala situasi organisasi atau perusahaannya.

"Yang terpenting adalah bagaimana fokus pada tujuan dan abaikan stigma-stigma yang melekat pada perempuan. Saya yakin, gender equality itu berkembang beriringan," kata Maya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Alfamidi Ngartis Periode 16-31 Januari 2026, Gentle Gen-Buavita Beli 1 Gratis 1

Cek promo Alfamidi Ngartis periode 16-31 Januari 2026 untuk belanja Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

Ketika Sosok Ibu Hadir Lewat AI di Film Esok Tanpa Ibu

Film Esok Tanpa Ibu menghadirkan kerinduan mendalam seorang anak akan ibunya yang disalurkan lewat AI lo.

Kiat Orangtua Menyesuaikan Konten YouTube Yang Baik untuk Anak Remaja

Inilah kiat bagi para orangtua untuk menyesuaikan konten YouTube bagi anak remaja.                  

Promo Es Krim Alfamart 16-31 Januari 2026, Cornetto dan Hula-Hula Beli 2 Gratis 1

Cek promo es krim Alfamart Carnaval Ice Cream periode 16-31 Januari 2026 untuk borong es krim favorit.

Marak Penipuan Berkedok Pengiriman, Ini Imbauan dari J&T Cargo

​J&T Cargo mengedukasi pelanggan agar selalu melakukan verifikasi sebelum menanggapi pesan pengiriman.

Hindari Peretasan, Amankan WhatsApp dengan Fitur Rahasia Ini

Nomor HP terhubung ke rekening bank? Pastikan WhatsApp Anda aman dari peretas, ini cara melindungi semua aset digital Anda.

Rekor Tertinggi Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus US$ 4.700 per troi ons

Kekhawatiran potensi perang dagang antara AS dan Eropa, mendorong harga emas hari ini memperbarui rekor tertinggi sepanjang.

Ingin Rambut Lembap Saat Musim Hujan, Ellips Hadirkan Hair Mask 1 Menit

​Ellips memperluas pilihan perawatan rambut dengan menghadirkan hair mask dalam kemasan jar 200 gram dirancang bekerja hanya dalam satu menit

HP Infinix Rp 4 Jutaan Pilih yang Mana? Cek Performa Gaming & Kamera

Pilih HP Infinix paling kencang untuk gaming dan multitasking. Prosesor gahar, RAM besar, cek spesifikasi lengkapnya di sini!

Fitur iOS 26: AI Saring Spam, Ponsel Lama Makin Canggih

Lupakan cara lama menggunakan iPhone. iOS 26 memperkenalkan fitur revolusioner yang wajib Anda coba.