M O M S M O N E Y I D
Santai

Lebih dari 4.000 Peserta Ramaikan Herbalife Run 2024, Promosikan Gaya Hidup Sehat

Lebih dari 4.000 Peserta Ramaikan Herbalife Run 2024, Promosikan Gaya Hidup Sehat
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Herbalife, perusahaan kesehatan dan gaya hidup serta komunitas, Minggu (14/9) menggelar event lari Herbalife Run 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang. 

Event lari ini sebagai bagian rangkaian Anniversary ke-26 Herbalife Indonesia, menandai 26 tahun upaya perusahaan dalam mempromosikan nutrisi yang baik dan gaya hidup aktif yang sehat di tanah air.

Direktur Kesehatan Usia Produktif dan Lanjut Usia Kementerian Kesehatan Vensya Sitohangmelakukan pelepasan pelari (flag off) pelari di kategori 5 bersama Director & General Manager Herbalife Indonesia Oktrianto Wahyu Jatmiko.

Lebih dari 4.000 peserta bergabung dalam Herbalife Run 2024 dari sejumlah komunitas lari dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Member Independen Herbalife, dan masyarakat umum. 

Selain itu, beberapa atlet yang Herbalife Indonesia sponsori antara lain Jauhari Johan, Chaidir Akbar, Andi Gumilang, Inge Prasetyo, dan Juphie Sembiring turut berpartisipasi dalam event ini.

Baca Juga: Intip yuk Perlengkapan yang Dibawa saat Lari Marathon

Oktrianto bilang, sejak pertama kali diselenggarakan pada 2012, total peserta yang berpartisipasi mencapai lebih dari 50.000 peserta. 

"Sebagai perusahaan kesehatan dan gaya hidup terkemuka, kami secara konsisten menjalankan inisiatif yang meningkatkan kesadaran akan pentingnya nutrisi sehat dan kebiasaan berolahraga, guna menginspirasi perubahan gaya hidup yang positif," katanya.

ICE BSD Tangerang dipilih sebagai tempat penyelenggaraan Herbalife Run 2024 karena memiliki akses yang lebih mudah dan berlokasi tidak jauh dari Ibu Kota Jakarta, serta memiliki fasilitas pendukung lainnya. 

Yang pasti, harapannya, para peserta mendapatkan pengalaman lari yang menyenangkan.

Setelah menyelesaikan lomba, peserta menerima medali Herbalife Run 2024. Mereka juga berkesempatan untuk mencoba produk terbaru Herbalife 24 RS PRO serta melakukan pengukuran indeks tubuh dan pemeriksaan fisik serta kesehatan di lokasi acara. 

Para peserta juga mengikuti sesi cardio dance, serta menikmati berbagai permainan seru, photo booth, musik live, dan hiburan lainnya yang disediakan sebagai bagian dari perayaan Anniversary ke-26 Herbalife Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.