M O M S M O N E Y I D
Santai

Layani Angkutan Haji, DAMRI Siapkan 225 Unit Bus dan 38 Unit Truk Box

Layani Angkutan Haji, DAMRI Siapkan 225 Unit Bus dan 38 Unit Truk Box
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - DAMRI mulai melayani pelaksanaan angkutan haji tahun ini. Untuk itu, DAMRI menyiapkan 225 unit bus dan 38 unit truk box untuk menjadi transportasi calon jemaah haji menuju dan dari bandara embarkasi atau debarkasi.

Adapun, DAMRI melayani pelaksanaan embarkasi Angkutan Haji 2024 mulai 12 Mei-10 Juni 2024, sedangkan debarkasi mulai 24 Juni-22 Juli 2024. 

Pelaksanaan embarkasi dan debarkasi ini dilakukan di 5 wilayah yaitu Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Nusa Tenggara Barat.

DAMRI mengoperasikan Angkutan Jemaah Haji 2024 di embarkasi dan debarkasi Banda Aceh, Medan, Padang, Jakarta, Bekasi, Solo, Balikpapan, Banjarmasin, Makassar, Lombok, Palembang, Surabaya, Pontianak, Lampung dan Indramayu.

Baca Juga: Fase I Penerbangan Haji, Garuda Indonesia Akan Terbangkan 4.232 Calon Jemaah Haji

Corporate Secretary DAMRI Chrystian R. M. Pohan mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen mendukung penyelenggaraan angkutan haji setiap tahun. Dia memastikan kesiapan DAMRI mulai dari armada, fasilitas, dan pelayanan selama proses embarkasi dan debarkasi calon jamaah haji.

"DAMRI pastikan armada dan pramudi dalam keadaan prima dan optimal melalui rangkaian ramp check dan medical check up sehingga seluruh proses embarkasi dan debarkasi dapat berjalan aman, selamat dan nyaman," ujar Pohan dalam keterangan tertulis, Senin (13/5).

DAMRI juga menyediakan sejumlah unit armada dan truk cadangan untuk mengantisipasi kemungkinan adanya perubahan dalam pelaksanaannya.

Dalam melaksanakan angkutan haji iini, DAMRI bekerja sama dengan PT Garuda Indonesia, PT Ayuberga, dan Pemerintah Provinsi di sejumlah wilayah. Diperkirakan, DAMRI akan melayani lebih dari 400.000 calon jamaah haji yang tersebar di beberapa kota.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.