M O M S M O N E Y I D
Bugar

Lakukan Tiap Hari Cukup 10 Menit, Ini Sederet Manfaat Jalan Kaki yang Anda Dapatkan

Lakukan Tiap Hari Cukup 10 Menit, Ini Sederet Manfaat Jalan Kaki yang Anda Dapatkan
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah sederet manfaat jalan kaki yang perlu Anda ketahui, setidaknya lakukan walau hanya 10 menit namun setiap hari agar bisa merasakan manfaatnya.

Perlu Anda ketahui bahwa berjalan kaki selama 15 menit dan dilakukan setidaknya empat kali sehari mampu membakar kalori sebanyak berjalan kaki selama satu jam. 

Untuk menjaga berat badan, Anda perlu melakukan lebih banyak jalan kaki atau olahraga dalam seminggu. 

Aktivitas fisik yang terakumulasi dalam beberapa segmen (setidaknya 10 menit per segmen) juga mampu meningkatkan kesehatan tubuh.  

Saat berjalan kaki, tubuh menggantikan glikogen yang terbakar baik melalui kalori yang Anda makan atau dengan memecah lemak yang tersimpan. 

Jika Anda makan lebih banyak kalori dibanding yang dibutuhkan tubuh, maka tubuh akan menyimpan kelebihan kalori sebagai lemak.  

Berjalan selama beberapa periode waktu yang lebih singkat yang ditambah hingga 30 menit per hari juga sama efektifnya dengan berjalan dengan waktu yang lama.  

Setidaknya, tiga sesi berjalan kaki selama 15 menit sama efektifnya dalam mengontrol gula darah seperti berjalan kaki berkelanjutan selama 45 menit. 

Mengutip dari Health Focus, inilah sederet manfaat jalan kaki yang perlu Anda ketahui, antara lain: 

Baca Juga: Waspadai! Ini 5 Tanda Jika Tubuhmu Sudah Terlalu Banyak Lemak

1. Memperkuat jantung

Manfaat jalan kaki yang perlu Anda ketahui pertama adalah bisa memperkuat jantung.  

Berjalan kaki setidaknya 15-30 menit sehari, lima hari seminggu dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner. 

Risiko ini bisa berkurang lebih banyak lagi saat Anda meningkatkan durasi atau jalan-jalan setiap harinya.  

2. Meningkatkan mood

Manfaat jalan kaki yang perlu Anda ketahui kedua meningkatkan mood. Berjalan kaki membantu kesehatan mental, karena mengurangi kecemasan, depresi, dan suasana hati yang negatif. 

Dengan begitu, Anda dapat meningkatkan harga diri dan mengurangi gejala penarikan sosial. 

Baca Juga: Kurang Minum Air Putih Ganggu Kesehatan, Bisa Sampai Mengganggu Fungsi Otak lo

3. Meredakan nyeri sendi

Manfaat jalan kaki yang perlu Anda ketahui ketiga adalah meredakan nyeri sendi. Berjalan kaki membantu melindungi persendian, termasuk lutut dan pinggul. 

Berjalan kaki juga membantu melumasi dan memperkuat otot yang menopang persendian. Perlu diketahui bahwa berjalan kaki bermanfaat untuk pengidap arthritis untuk mengurangi rasa sakit.  

4. Meningkatkan energi

Manfaat jalan kaki yang perlu Anda ketahui keempat adalah meningkatkan energi. Berjalan kaki dapat memacu energi. 

Berjalan meningkatkan aliran oksigen ke seluruh tubuh dan meningkatkan kadar kortisol, epinefrin, dan norepinefrin. Ini adalah hormon yang membantu meningkatkan energi.  

Baca Juga: Lakukan Setiap Hari, Ini Sederet Manfaat Berjemur Pagi Hari untuk Kesehatan

5. Meningkatkan imunitas tubuh

Manfaat jalan kaki yang perlu Anda ketahui kelima adalah meningkatkan imunitas tubuh. Jalan kaki dapat mengurangi risiko terkena flu. 

Berjalan kaki juga mampu mengurangi gejala jika Anda mengalami flu daripada tidak bergerak sama sekali. Cobalah untuk berjalan kaki setiap hari untuk merasakan manfaat ini. 

Jika cuaca tidak mendukung, Anda bisa berjalan kaki di atas treadmill atau berkeliling di dalam rumah.  

Selain sangat bermanfaat bagi kesehatan, jalan kaki ke tempat tujuan juga bisa bantu mengurangi volume kendaraan biar jalanan nggak macet. 

Itulah sederet manfaat jalan kaki yang perlu Anda ketahui, setidaknya lakukan walau hanya 10 menit namun kakukan setiap hari agar bisa merasakan manfaatnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.