M O M S M O N E Y I D
Santai

Lakukan Terapi Butterfly Hug dengan Cara Ini Saat Serangan Panik dan Anxiety

Lakukan Terapi Butterfly Hug dengan Cara Ini Saat Serangan Panik dan Anxiety
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini penjelasan dan cara melakukan butterfly hug yang bermanfaat untuk serangan panik dan anxiety.

Dengan semakin meningkatnya kepedulian terhadap kesehatan jiwa, beberapa metode untuk menenangkan diri semakin banyak diperkenalkan pada masyarakat awam. Butterfly hug adalah sebuah metode yang digunakan untuk menekan rasa cemas dan membuat diri merasa lebih aman dan tenang.

“Melatih butterfly hug akan membantu Anda terhubung ke sisi sistem saraf yang lebih tenang, yang dikenal sebagai sistem parasimpatis,” jelas Hillary Schoninger, LCSW yang dilansir dari laman Today (17/9).

Pelukan ini diberikan pada diri sendiri dan digunakan untuk menenangkan ketegangan, stres, atau kecemasan yang sedang dirasakan.

Melansir laman Wild Tree Wellness, terapi butterfly hug ini dikembangkan oleh dua praktisioner Lucina Artigas, M.A., M.T., dan Ignacio Jarero, Ed.D., Ph.D., M.T.

Baca Juga: Bisa Terapkan Work Life Balance, Ini 5 Keuntungan Pilih Kerja Remote

Cara untuk melakukannya cukup mudah, berikut ini langkah-langkahnya:

1. Ambil nafas yang panjang. Lalu buatlah diri Anda fokus pada nafas bukan kecemasan atau pikiran Anda.

2. Silangkan kedua telapak tangan ke pundak Anda. Posisikan seperti Anda sedang memberi pelukan kepada diri Anda sendiri.

3. Setelahnya tutup mata Anda. Fokuskan pikiran Anda kembali pada pernafasan. Jika ada  pikiran buruk, alihkan secepatnya pada pernafasan Anda.

4. Tarik nafas dalam lalu hembuskan perlahan. Ulangi sampai Anda merasa tenang dan nyaman.

5. Tepuk kedua tangan yang berada di pundak Anda. Secara perlahan seperti kepakan sayap pada kupu-kupu. Ulangi beberapa kali sambil tetap mengatur nafas Anda.

Baca Juga: 5 Cara Reach Out Teman Lama Setelah Lama Tidak Berkomunikasi

Jika masih merasa belum tenang, Anda bisa mengulangi kembali langkah tersebut hingga tubuh dan pikiran merasa lebih tenang.

Cara melakukan butterfly hug tersebut dapat dilakukan kapan pun dan di mana pun, terutama saat rasa panik, stres, dan emosional muncul. Terapi butterfly hug ini juga dapat digunakan untuk melatih kestabilan emosi pada diri.

Untuk mengetahui cara melatih butterfly hug dengan tepat, Anda bisa menggunakan video-video yang bisa dicari di Youtube dengan memasukan kata kunci butterfly hug.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

40 Pedagang Jam Tangan Mewah Kumpul, Jual Beli Langsung di Sini

Memburu Richard Mille bekas atau Rolex langka? Pameran JWX-7 di Gandaria City dibuka 15-18 Januari. Cek detail cicilan dan tukar tambah.

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.