Bugar

Konsumsi Ubi Ungu untuk Diet yuk, Ampuh Menurunkan Berat Badan lo

Konsumsi Ubi Ungu untuk Diet yuk, Ampuh Menurunkan Berat Badan lo

MOMSMONEY.ID - Diet untuk menurunkan berat badan? Konsumsi makanan yang tepat adalah salah satu kuncinya. Tahukah bahwa Anda dapat mengonsumsi ubi ungu untuk diet, lo.

Ada beberapa alasan mengapa ubi ungu sangat bagus untuk dikonsumsi saat diet. Di bawah ini telah Momsmoney rangkumkan beberapa manfaat ubi ungu untuk diet:

1. Kaya serat

Ubi ungu merupakan sumber serat yang sangat baik. Serat penting dalam diet karena membantu memperlambat pencernaan, yang berarti Anda merasa kenyang lebih lama. Ini bisa mengurangi keinginan untuk ngemil berlebihan atau konsumsi kalori yang tidak perlu.

Baca Juga: Mau Kurus dan Langsing? Konsumsi 12 Makanan untuk Diet yang Enak dan Sehat Berikut

2. Karbohidrat kompleks

Berbeda dengan karbohidrat sederhana, karbohidrat kompleks yang terkandung dalam ubi ungu memecah lebih lambat dalam tubuh. Hal ini memberikan energi yang berkelanjutan tanpa picu lonjakan gula darah yang tajam, membuatnya ideal untuk pengaturan berat badan dan pengendalian diabetes.

Melansir dari Hello Sehat, meskipun mengandung sekitar 20 gram karbohidrat per 100 gram, ubi ungu juga rendah kalori dan tinggi nutrisi lain, yang membantu tubuh membakar lebih banyak kalori antara waktu makan.

3. Kalori rendah

Meskipun menyediakan banyak energi, ubi ungu relatif rendah kalori. Ini menjadikannya tambahan yang bagus untuk diet penurunan berat badan. Ubi ungu dapat membuat Anda merasa kenyang tanpa mengonsumsi terlalu banyak kalori.

Baca Juga: Mengulik Manfaat Nanas untuk Kolesterol, Ketahui 14 Buah Penurun Kolesterol Lainnya

Cara mengonsumsi ubi ungu untuk diet Anda

Menambahkan ubi ungu ke dalam diet sehari-hari Anda cukup mudah. Anda dapat memanggang ubi ungu hingga lembut, kemudian taburi dengan sedikit garam dan merica untuk camilan sehat atau sebagai bagian dari makanan utama.

Selain itu, Anda juga dapat menambahkan ubi ungu rebus ke dalam smoothie untuk menambah tekstur yang kaya dan manfaat nutrisi.

Demikianlah ulasan terkait ubi ungu untuk diet. Ubi jadi pilihan yang sangat baik untuk diet karena kandungan serat dan karbohidrat kompleks.

Dengan kalori yang rendah namun kaya nutrisi, ubi ungu dapat membantu Anda merasa kenyang lebih lama, mendukung pengelolaan berat badan yang sehat, dan meningkatkan kesehatan Anda secara keseluruhan. Semoga bermanfaat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News