M O M S M O N E Y I D
Santai

Konser Coldplay di Jakarta, Ini Jadwal Penjualan Tiket BCA Presale

Konser Coldplay di Jakarta, Ini Jadwal Penjualan Tiket BCA Presale
Reporter: Selvi Mayasari  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - PT Bank Central Asia Tbk atau BCA menjadi official banking partner konser Coldplay bertajuk Music of The Spheres World Tour 2023. Catat, jadwal penjualan tiket BCA Presale bagi nasabah penggemar Coldplay.

Konser Coldplay akan berlangsung di Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 15 November 2023. Konser grup band asal Inggris ini merupakan rangkaian tur dunia, setelah Coldplay mengadakan pertunjukan di Jepang, Taiwan, dan Malaysia. 

Sebagai official partner perbankan resmi, secara eksklusif BCA akan menggelar penjualan tiket BCA  Presale bagi nasabah penggemar Coldplay pada 17-18 Mei 2023 mulai pukul 10.00 WIB di coldplayinjakarta.com.

Pembelian tiket BCA Presale hanya bisa nasabah lakukan dengan menggunakan Kartu Kredit/Debit BCA Mastercard atau melalui transfer ke Virtual Account BCA.

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan, BCA bangga bisa menjadi bagian dari perhelatan konser yang sangat dinantikan pecinta musik di Indonesia. 

Baca Juga: Awas Penipuan, Ini Cara Beli Tiket Konser yang Aman Melalui Jasa Titip dan Perorangan

Ia menyadari antusiasme masyarakat, dan sebagai bank yang senantiasa di sisi nasabah, BCA dengan setulus hati ingin mewujudkan wishlist tersebut dengan memberikan kemudahan transaksi dalam mendapatkan tiket konser. 

"Dukungan ini juga menjadi komitmen kami untuk turut mendorong bangkitnya industri kreatif di Indonesia," katanya dalam siaran pers, Selasa (9/5).

Direktur BCA Santoso berharap, kehadiran Coldplay yang mendapat julukan The Most Successful Band of the 21st Century bisa turut meningkatkan traffic perjalanan ke Jakarta.

"BCA turut mendukung program Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) sebagai bentuk inisiatif dalam meningkatkan minat masyarakat untuk berwisata dalam negeri," ujarnya.

Untuk pembayaran tiket BCA Presale melalui Virtual Account BCA, bisa nasabah lakukan melalui aplikasi myBCA, selain BCA mobile atau KlikBCA.

Baca Juga: Lee Seung-gi Akan Konser di Jakarta, Tiket Dijual Mulai Tanggal Ini

"Aplikasi myBCA merupakan platform digital platform terbaru dari BCA di mana nasabah hanya memerlukan single user ID untuk dapat mengakses seluruh  informasi rekening melalui aplikasi yang dapat diakses melalui HP dan PC," kata EVP Transaction Banking  Business Development BCA I Ketut Alam Wangsawijaya.

Selain menyediakan akses pembayaran, BCA juga mengapresiasi konser Coldplay yang selalu berfokus pada kelestarian lingkungan. Hal ini sejalan dengan komitmen BCA dalam mengedepankan nilai-nilai environmental, social, and governance (ESG).

Sebagai bank swasta terbesar di Indonesia, BCA senantiasa membudayakan operasi ramah lingkungan dan berinovasi untuk mendukung  bisnis rendah karbon. 

EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA Hera F. Haryn mengungkapkan, BCA mendukung penuh penerapan sustainable concert seperti yang Coldplay lakukan, yang sejalan dengan komitmen perseroan dalam mencapai Sustainable Development Goals (SDGs).

"Kami  percaya, melalui perhelatan ini kita dapat merangkul lebih banyak orang untuk turut berkontribusi  terhadap pelestarian lingkungan dan perubahan iklim," imbuh Hera.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Telur hingga Sayuran: 7 Superfood Sederhana Ini Ampuh Jaga Kesehatan Tubuh

Ingin hidup sehat tanpa mahal? Telur hingga sayur adalah superfood yang baik. Cek daftar lengkap 7 bahan sederhana yang harus Anda konsumsi rutin!

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.