M O M S M O N E Y I D
Bugar

Ketahui 5 Manfaat Alpukat untuk Kulit Wajah, Kulit Jadi Lembab

Ketahui 5 Manfaat Alpukat untuk Kulit Wajah, Kulit Jadi Lembab
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Yuk, kenali manfaat alpukat untuk kulit wajah berikut ini. Alpukat memiliki rasa manis dan legit, alpukat mengandung vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, Vitamin C dan Vitamin E, serta kandungan antioksidan yang mampu mencegah kanker.

Selain baik untuk kesehatan, Alpukat mempunyai banyak manfaat untuk kecantikan kulit. Manfaatnya seperti mencegah kerutan, melembabkan kulit, dan menghaluskan kulit.

Lebih jelasnya, berikut lima manfaat alpukat untuk kulit wajah, dilansir dari evamuliaclinic.com, yaitu:

1. Mencegah kerutan

Pertama, manfaat alpukat untuk kulit wajah adalah mencegah kerutan wajah sejak dini. Walaupun kerutan pasti akan dialami oleh banyak orang, tetapi anda masih bisa memperlambat kerutan. 

Kandungan antioksidan dan vitamin yang ada pada alpukat dipercaya mampu mencegah kerutan. Anda dapat membuat krim campuran dari alpukat dan yoghurt. Hal ini juga dipercaya mampu melancarkan peredaran darah.

2. Melembabkan kulit

Manfaat alpukat untuk kecantikan selanjutnya adalah melembabkan kulit. Kandungan di dalam alpukat seperti minyak, vitamin E dan antioksidan sangat baik untuk tubuh. Anda dapat membuat masker wajah dengan bahan dasar alpukat.

Cara membuat masker alpukat tidak sulit, yaitu campurkan alpukat, madu dan yoghurt hingga rata. Oleskan pada wajah, lalu diamkan hingga 15 menit, lalu bersihkan dengan air hangat. 

Baca Juga: Pahami 5 Manfaat Buah Plum untuk Kecantikan, Cegah Penuaan Dini

3. Mengurangi minyak berlebih di wajah

Berikutnya, Alpukat bisa mengurangi minyak berlebih di wajah. Bagi pemilik kulit berminyak, anda bisa mencoba masker wajah ini.

Campurkan air perasan lemon, alpukat dan telur menggunakan blender hingga menjadi pasta halus. Oleskan pada wajah dan tunggu hingga 20 menit, setelah itu bilas menggunakan air hangat.

4. Membersihkan pori-pori wajah

Masker alpukat juga bisa digunakan untuk membersihkan pori-pori kulit. Cara membuatnya sangat mudah, Aduk kuning telur hingga berbusa, tambahkan daging alpukat dan setengah cangkir susu.

Aduk hingga merata seperti lotion, lalu oleskan pada wajah. Anda bisa membasuh wajah dengan air hangat yang diberi perasan jeruk nipis.

5. Mengatasi kantung mata

Manfaat alpukat lainnya adalah mengatasi kantung mata. Kantung mata sangat mengganggu penampilan wajah. Lingkar hitam membuat wajah terlihat lelah dan tua.

Oleh karena itu, Anda bisa menghaluskan buah alpukat dan menggunakannya sebagai masker selama 20 menit.

Itulah lima manfaat alpukat untuk kulit wajah. Selain dikonsumsi secara langsung, Anda bisa membuat masker wajah alpukat di rumah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Bahaya Duduk Terlalu Lama Menurut Dokter yang Penting Diketahui

Ini, lho, beberapa bahaya duduk terlalu lama menurut dokter yang penting diketahui. Apa saja?​       

Inilah Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes yang Tak Boleh Diabaikan

Ternyata ada sejumlah manfaat olahraga bagi penderita diabetes yang tak boleh diabaikan. Apa saja?  

Tips Memilih Sunscreen untuk Tipe Kulit Berjerawat

Ada beberapa tips memilih sunscreen untuk tipe kulit berjerawat, lho. Yuk, intip pembahasannya di sini!  

Jadwal dan Prediksi Skor Burnley vs Manchester United di Liga Inggris 2025/2026

Simak jadwal Burnley vs Manchester United pada Kamis 8 Januari 2026 pukul 03.15 WIB di Stadion Turf Moor dalam lanjutan Liga Inggris 2025/2026.  

9 Cara Mengurangi Selulit pada Kulit yang Dapat Anda Coba

Yuk, intip beberapa cara mengurangi selulit pada kulit yang dapat Anda coba berikut ini!                 

Perubahan Kecil di Dapur Ini Terbukti Ampuh Cegah Bau dan Bikin Hunian Lebih Bersih

Simak perubahan sederhana di dapur yang bisa membantu mengurangi bau, menjaga kebersihan, dan membentuk kebiasaan hidup sehat di rumah.  

Ternyata Ini 15 Penyebab Breakout pada Kulit yang Sering Terabaikan

​Apa saja penyebab breakout pada kulit yang sering terabaikan, ya? Cari tahu selengkapnya di sini, yuk!  

4 Metode Jalan Kaki yang Bagus untuk Kesehatan, Mau Coba?

Tahukah bahwa ada beberapa metode jalan kaki yang bagus untuk kesehatan, lho. Yuk, intip selengkapnya di sini!

5 Cara Konsumsi Jahe untuk Menjaga Kesehatan Pencernaan

Inilah beberapa cara konsumsi jahe untuk menjaga kesehatan pencernaan. Mau coba?                    

Panduan Mengelola Keuangan saat Perceraian agar Tetap Adil dan Transparan

Simak panduan lengkap cara mengelola keuangan saat perceraian agar aset, utang, dan kebutuhan anak tetap terlindungi dengan bijak.