M O M S M O N E Y I D
Bugar

Kenali 6 Jenis Bath Gloves dan Cara Merawatnya dengan Benar, Yuk!

Kenali 6 Jenis Bath Gloves dan Cara Merawatnya dengan Benar, Yuk!
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Buat mandi Anda terasa bersih, cari tahu jenis-jenis bath gloves dan cara merawatnya dengan benar. Bath gloves berfungsi untuk membantu mengangkat sel kulit mati saat mandi. Bath gloves juga efisien menghilangkan daki di tubuh.

Namun, Anda harus selalu membersihkan bath gloves agar hasilnya maksimal dan terhindar dari masalah kulit lainnya.

Oleh karena itu, simak jenis bath gloves dan cara merawatnya dengan benar dilansir dari blog.avoskinbeauty.com, yaitu:  

Baca Juga: Simak 5 Manfaat Oatmeal untuk Kulit, Hilang Masalah Jerawat!

1. Silikon

Pertama, jenis bath gloves yang terbuat dari silikon. Bahan silikon lebih mudah dibersihkan dibanding dengan bahan lainnya.

Untuk membersihkan bath gloves berbahan silikon, Anda hanya perlu mencucinya dengan air hangat yang sudah diberi campuran sabun, kemudian bilas dengan air mengalir. Hindari mencuci dengan mesin agar gloves tetap aman dan tidak rusak.

2. Viscose atau Rayon

Jenis bath gloves selanjutnya dari bahan viscose atau rayon. Viscose atau rayon jadi salah satu bahan pembuatan bath gloves yang paling umum.

Cara merawatnya adalah dengan merendamnya terlebih dahulu dengan air sabun yang hangat. Kemudian, gosok dengan lembut untuk memastikan kotoran yang menempel dengan maksimal.

Setelah itu, bilas menggunakan air mengalir hingga bersih, peras lalu jemur. Pastikan bath gloves benar-benar kering sebelum digunakan kembali

Baca Juga: Manfaatkan Promo Tiket.com Tiket Travel Diskon Setiap Hari

3. Nilon

Kemudian, bath gloves dari bahan nilon juga sangat mudah dibersihkan. Anda bisa mencucinya langsung dengan sabun dan membilasnya, atau juga bisa mencucinya dengan mesin cuci dengan pengaturan rendah.

Hal ini karena bahan nilon cepat kering, jadi Anda bisa menggantungkannya pada tempat yang kering, atau mengeringkannya dengan bantuan hair dryer.

4. Microfiber

Anda bisa menggunakan bath gloves dari bahan microfiber. Kain microfiber bisa jadi pilihan anti ribet untuk bath gloves karena teknik membersihkannya yang sangat mudah.

Anda cukup memasukkannya dalam laundry net, kemudian masukkan ke dalam mesin cuci dengan pakaian lainnya, lalu jemur hingga kering.

Baca Juga: Promo Kartu Kredit Citi 13-22 Okt 2023, Diskon Pesawat & Hotel Traveloka Rp 500.000

5. Kain Kumakaza

Jenis kain satu ini biasa digunakan sebagai material untuk handuk. Jika mau mencucinya, Anda harus lebih berhati-hati.

Jika ingin mencuci menggunakan mesin cuci, Anda perlu memasukkannya terlebih dahulu dalam laundry net agar kainnya tidak mudah rusak, dan cuci dengan pakaian berwarna senada.

Sebaiknya hindari penggunaan produk pewangi atau pelembut pakaian untuk mencegah noda pada kain, serta gunakan deterjen dengan pH normal.

6. Rami atau Serat Bambu

Jenis bath gloves lainnya adalah dari bahan rami atau serat bambu. Jika Anda ingin bath gloves yang ramah lingkungan, maka bahan dari serat rami ini jawabannya. 

Cara mencuci bath gloves dengan bahan ini juga mudah, bath gloves ini dapat dicuci dengan air hangat dan sabun. Setelah dibilas dan diperas, Anda bisa langsung menjemurnya.

Sekarang Anda sudah mengenal jenis-jenis dan cara merawat bath gloves untuk mandi. Jadi, mana yang Anda suka?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Yuk, Cek Rekomendasi Saham dari Mirae Saat Market Tertekan (29/1)

Cek proyeksi IHSG dan rekomendasi saham untuk hari ini, Kamis, 29 Januari 2026 dari Mirae Asset Sekuritas.

Intip Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Kamis 29 Januari 2026

Berikut ramalan 12 zodiak keuangan dan karier hari ini Kamis 29 Januari 2026, lengkap peluang kerja dan strategi finansial.

HokBen Tawarkan Promo Makan Berdua Cuma Rp 34 Ribuan per Orang, Gratis Burito!

Makan berdua di promo HokBen cuma Rp 34 ribuan per orang plus gratis Yakimeshi Burito. Penawaran terbatas sampai 31 Januari sayang dilewatkan!

Naik Ugal-ugalan, Cek Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini (29/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (29/1/2026) naik ugal-ugalan. Emas Galeri 24 jadi Rp 3.068.000, emas UBS Rp 3.136.000.

Manis Akhir Januari: Promo Mister Donut & Krispy Kreme Banjir Penawaran Spesial

Manjakan diri dengan donat gratis Promo Mister Donut atau Minis Krispy Kreme. Akhir bulan jadi makin manis dan hemat. Cek promonya segera!

Saham REAL Diborong Asing di Tengah Tekanan Pasar, Ini Sentimennya

​Tekanan volatilitas pasar tak membuat REAL kehilangan daya tarik, saham ini justru mencatatkan aliran dana masuk.

Wajib Tahu! 6 Film Vampir Terbaik Ini Siap Temani Malammu

Dari romansa Twilight hingga horor klasik Nosferatu, dunia vampir hadir dalam beragam cerita. Temukan favorit Anda di sini!

Jadwal Thailand Masters 2026, 13 Wakil Indonesia Tempur untuk Maju ke Perempatfinal

Jadwal Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 13 wakil Indonesia bertempur untuk maju ke perempatfinal. 

Lindungi Akun! Ekstensi Chrome Palsu Ancam Data Sensitif dan Keamanan

Data pribadi seperti sandi dan kartu rentan dicuri ekstensi Chrome. Pelajari cara cepat mengecek dan mengamankan browser Anda segera.

Oppo A6T HP Terbaru dengan AI GameBoost 2.0: Intip Spek dari Seri Lainnya Juga

Oppo A6T mengejutkan dengan baterai hingga 7000mAh dan layar 120Hz. Simak perbandingan chipset Snapdragon 685 vs Dimensity 6300 di sini.