M O M S M O N E Y I D
Santai

Kenalan yuk dengan Dua Pemeran Cantik di Serial The Betrayal

Kenalan yuk dengan Dua Pemeran Cantik di Serial The Betrayal
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Tak hanya serial Korea, drama Thailand juga menarik perhatian para penggemarnya. Salah satunya, The Betrayal yang memberikan pilihan tontonan yang menarik bagi para penonton Viu.

Drama ini merupakan adaptasi dari serial British, Doctor Foster dan pernah populer dalam versi drakor, The World of The Married. Drama ini bercerita tentang perselingkuhan yang terjadi di keluarga terpandang.

Seorang dokter psikiatris, Dr. “Jane” Jenphitcha Pattanakit (Anne Thongprasom) memiliki kehidupan yang sempurna. Dia punya karier yang sukses, keluarga harmonis, dan status sosial yang tinggi.

Sayangnya, semua kebahagiaan ini seketika rusak saat dia menemukan fakta kalau suaminya, Athin (Ananda Everingham) sudah berselingkuh.

Lebih parahnya lagi, selingkuhan Athin ternyata gadis yang jauh lebih muda dari Jane, yaitu anak kuliahan bernama Kate (Patricia Tanchanok Good). Jane lalu mulai mengorek semua rahasia dari suaminya.

Termasuk, seberapa jauh hubungannya dengan sang selingkuhan. Perbuatan bermain detektif dan kejar-kejaran dengan suaminya sendiri ini malah membuat Jane jadi menyakiti keluarganya sendiri dan membuat perpecahan di mana-mana.

Nah, siapakah pemeran dua wanita cantik, Jane dan Kate yang saling bersaing memperebutkan cinta dari Athin? Kenalan, yuk, dengan aktris cantik pemeran The Betrayal.

Baca Juga: Ini Alasan Serial Twinkling Watermelon Bukan Sekedar Drama Remaja Biasa

1. Dr. “Jane” Jenphitcha Pattanakit (Anne Thongprasom)

Dr. Jane dalam drama The Betrayal digambarkan sebagai sosok istri dan ibu yang baik serta penyayang. Namun, ternyata cintanya tidak cukup membuat suaminya setia.

Dia mulai menemukan berbagai fakta kalau suaminya selingkuh. Kenyataan ini kemudian mengubahnya menjadi sosok yang pendendam dan ingin membalas perbuatan orang-orang yang sudah merusak keluarganya.

Pemeran Dr. Jane adalah aktris senior Thailand, Anne Thongprasom. Aktris kelahiran 1 November 1976 ini merupakan keturunan Swedia-Thailand.

Anne sudah terjun ke dunia entertainment sejak usia 13 tahun dengan menjadi model sebuah music video. Kemudian, di tahun 1992, dia mulai menjajaki karier aktingnya untuk pertama kali dengan bermain di film I Miss You.

Setelah itu, Anne mulai berperan di berbagai drama hingga dia termasuk aktris yang sering dipilih sebagai pemeran utama di series Thailand.

Namun, peran besar yang membuat namanya makin terkenal adalah saat dia bermain dalam film The Letter: Jod Mai Rak (2004). Film romantis yang merupakan adaptasi dari film Korea ini sukses di pasaran hingga meraih keuntungan 50 juta bath.

Selain menjadi aktris, Anne juga merupakan seorang produser. Drama pertama yang dia pegang sebagai produser adalah The Kitchen Scholar (2012). Drama ini terbilang sukses sehingga dia kemudian tidak ragu untuk memproduseri drama-drama selanjutnya.

Hingga kini sudah ada sekitar 8 drama yang dikerjakan Anne sebagai produser. Termasuk di antaranya yang cukup terkenal adalah drama The Crown Princess (2018).

Baca Juga: Serial I Don't Love Him Resmi Tayang di Viu

2. Kate (Patricia Tanchanok Good)

Kate merupakan selingkuhan muda dari suami Dr. Jane, Athin. Kate yang masih berstatus seorang mahasiswi sebenarnya bukanlah orang asing bagi Dr. Jane, karena dia ternyata adalah anak dari rekan bisnisnya dan merupakan pasien di rumah sakit yang dikepalai oleh Dr. Jane.

Meskipun tahu kalau Athin sudah menikah dan punya anak, Kate tidak peduli dan malah meminta Athin untuk bercerai ketika dia mengetahui kalau dia sedang hamil.

Patricia Tanchanok Good atau lebih dikenal dengan Pat adalah aktris Thailand berdarah Inggris-Thailand. Pat yang lahir 18 Agustus 1997 ini mulai masuk ke dunia entertainment karena ajakan dari teman ibunya yang merupakan produser TV.

Dia pun memulai kariernya dengan menjadi model di berbagai majalah. Lalu, di tahun 2012, Pat pertama kali debut berakting dengan menjadi pemeran pendukung di drama Noom Ban Rai Kub Wan Ja Hai So.

Setahun kemudian, Pat kemudian terpilih sebagai pemeran utama untuk pertama kalinya di drama Kaen Sanaeha (2013). Sejak saat itu, Pat selalu menjadi pemeran utama wanita di setiap drama yang dia perankan.

Hingga kini, lulusan Fakultas Seni Komunikasi, Chulalongkorn University, ini sudah menjadi pemeran utama untuk 12 drama Thailand.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Segera Singkirkan! Ini 4 Benda Pembawa Sial di Tahun 2026 Menurut Feng Shui

Ada 4 benda pembawa sial di tahun 2026 menurut Feng Shui. Sebaiknya disingkirkan, berikut daftarnya.

Frugal Chic: Gaya Stylish Tanpa Menguras Kantong, Ini Tips dari Mia McGrath

Apakah Anda salah satu pengguna TikTok yang kerap melihat konten tentang frugal chic? Apa sebenarnya frugal chic itu? Ini jawabannya.

5 Efek Negatif Makanan Tinggi Gula untuk Kulit, Bikin Cepat Tua dan Jerawatan!

Suka makanan manis? Awas, ini 5 efek negatif makanan tinggi gula untuk kulit yang perlu Anda ketahui sekarang juga.

Perempuan Produktif Berisiko Terkena Autoimun, Benarkah?

Deteksi gejala dan mengatasi penyakit autoimun pada perempuan yang produktif. Berikut lengkapnya    

Cara Orangtua Menghadapi Anak Terluka Tanpa Harus ada Drama

Cara baru bagi orangtua menghadapi anak yang terluka tanpa merasa perih dan tanpa drama yang panjang

Wisatawan Mancanegara yang Gunakan Layanan KA Jarak Jauh Sepanjang 2025 Naik 3,7%

KAI mencatat terdapat 694.123 wisatawan mancanegara tercatat bepergian menggunakan kereta api KAI sepanjang 2025.

5 Ciri-Ciri Akun Instagram Diblokir Seseorang, Ini Cara Mudah Mengetahuinya

Merasa akun seseorang hilang tiba-tiba? 5 ciri ini membuktikan Anda diblokir, bukan dinonaktifkan.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (13/1), Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Selasa 13 Januari 2026 dan Rabu 14 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hujan Lebat di Daerah Ini, Simak Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (13/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Selasa (13/1) dan Rabu (13/1) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat.

Harga Emas Hari Ini Rekor All Time High, Nyaris Mencapai US$ 4.600 per troi ons

Harga emas hari ini di pasar global melonjak 1,9% ke level tertinggi sepanjang masa.