M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Kehadiran AI Benarkah Bantu Aktivitas Bisnis?

Kehadiran AI Benarkah Bantu Aktivitas Bisnis?
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Dunia industri dan bisnis kini diramaikan oleh perkembangan teknologi Artificial Intelligence (AI). Di dorong investasi besar-besaran dari perusahaan teknologi raksasa seperti Microsoft, Google, dan Meta, AI berkembang semakin pesat dan bahkan diramalkan akan mengubah banyak hal di berbagai sisi dari mulai dunia kerja, operasi perusahaan, pelayanan publik, bahkan mungkin, kehidupan sehari-hari.

Investasi pada teknologi AI sangat besar. Pada tahun 2019 saja, startup berbasis AI menerima suntikan pendanaan sebesar US$18,5 miliar. Investasi keseluruhan di sektor ini diperkirakan hampir mencapai UUS$100 miliar pada tahun 2023.

Gartner memperkirakan pasar AI mempunyai potensi pertumbuhan yang besar. Nilainya diprediksi akan mencapai US$ 126 miliar pada 2025. Dorongan besar dari para investor menjadi salah satu faktor utama banyak perusahaan harus tanggap dalam menyesuaikan diri dan turut menyertakan AI dalam sektor bisnisnya.

Baca Juga: Ini Alasan Serial Twinkling Watermelon Bukan Sekedar Drama Remaja Biasa

Ayu Purwarianti selaku Kepala Pusat AI ITB mengatakan AI pada dasarnya dibuat dan hadir di Indonesia untuk membantu pekerjaan manusia. Untuk itu, diperlukan reskilling dan upskilling agar berbagai profesi dapat menggunakan AI dengan bijak dan tepat.

"Salah satunya post processing dalam mengelola informasi yang sudah dikumpulkan AI karena memiliki risiko ketidakakuratan informasi yang cukup tinggi," ucap Ayu.

Dayu Dara Permata, CEO Pinhome melihat saat ini berbagai perusahaan harus mulai terbuka dengan penggunaan AI dalam berbagai aspek operasional bisnis bila tidak ingin tertinggal dan untuk dapat bersaing.

Setidaknya kata Dayu terdapat tiga strategi yang dapat diterapkan untuk penerapan AI dalam perusahaan, pertama, manfaatkan dengan baik teknologi AI yang sudah tersedia, kedua, terapkan penggunaan AI dalam berbagai aspek operasional bisnis, ketiga, investasikan waktu untuk menyusun ‘prompt’ yang tepat dalam penggunaan AI.

"Setidaknya, tiga hal tersebut telah kami terapkan oleh Pinhome sebagai salah satu e-commerce yang menyediakan kebutuhan transaksi properti di Indonesia," sebut Dara.

Menurut Dara, AI akan menjadi potensi besar untuk memudahkan berbagai pekerjaan dan dapat diterapkan sebagai mitigasi berbagai masalah di Indonesia. Ini menjadi keuntungan bagi perusahaan agar dapat menciptakan manajemen bisnis yang akuntabel, transparan, cepat dan reliable.

Baca Juga: WhatsApp Tidak Bisa Mencadangkan di iCloud Secara Otomatis? Simak Cara Memperbaikinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Gejala Asam Urat Semakin Parah, Pahami Penyebabnya Sekarang Juga!

Gejala asam urat semakin parah ditandai dengan rasa nyeri yang tak kunjung membaik dan sering kambuh.   

Cara Menghasilkan Uang dari Tiktok Untuk Pemula di Tahun 2025, Cek Panduannya

Ingin tahu cara menghasilkan uang dari TikTok untuk pemula, tetapi bingung harus mulai dari mana? Anda tidak sendirian.   

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Selasa 25 November 2025

Berikut ramalan zodiak hari ini Selasa, 25 November 2025, energi kolaborasi, strategi, dan penyelesaian proyek dalam urusan karier dan keuangan.  

Infinix Zero X Pro Bawa Kamera Telefoto Periskop, Bisa Zoom Optik hingga 5x!

Infinix telah mengukir namanya sendiri di kategori ponsel murah dengan meluncurkan Infinix Zero X Pro, bersaing dengan Samsung M23.  

Ketahui Tanda Laptop Overheat dan 5 Cara Mengatasi Laptop Panas di Sini

Supaya laptop tak mudah panas atau overheat, coba terapkan cara mudah merawat laptop agar tetap awet berikut ini.​

8 Daftar Sepatu Vans Terbaik di Tahun 2025, Cek Daftar Lengkapnya Berikut Ini

Sepatu Vans terbaik hadir dengan beragam warna dan desain yang cukup menarik. Sol luarnya berikan daya cengkeram yang hebat.  

25 Ucapan HUT PGRI Ke-80 Tahun Untuk Peringati Hari Guru Nasional 2025

 Ada beragam ucapan HUT PGRI ke-80 tahun untuk memberikan apresiasi kepada guru-guru hebat di Indonesia.  

20+ Link Twibbon HUT PGRI Ke-80 dan Hari Guru Nasional 2025 Terbaru dan Gratis

Twibbon HUT PGRI ke-80 berikut ini juga cocok untuk dijadikan foto profil di media sosial Anda sebagai apresiasi Hari Guru Nasional.

Mahasiswa & Pekerja Muda Wajib Baca: 7 Cara Optimalisasi Part Time

Ingin part time sukses? Temukan 7 kesalahan fatal yang harus dihindari untuk menjaga produktivitas, kesehatan, dan menambah pemasukan finansial.

Investasi & Hobi: Kunci Passive Income ala Pakar Keuangan

Cara menyiapkan passive income agar tujuan finansial lebih cepat tercapai dan masa depan makin aman tanpa bergantung pada satu penghasilan.