M O M S M O N E Y I D
Santai

KAI Sudah Jual 1,91 Juta Tiket KA Jarak Jauh untuk Periode Lebaran

KAI Sudah Jual 1,91 Juta Tiket KA Jarak Jauh untuk Periode Lebaran
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - Minat masyarakat untuk menggunakan kereta api jarak jauh untuk angkutan lebaran tinggi. Terlihat dari pemesanannya yang sudah mencapai hampir 2 juta, dari total 3.443.832 kursi yang dialokasikan untuk perjalanan Kereta Api Jarak Jauh (KA JJ).

“Hingga 14 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, penjualan tiket KA Jarak Jauh telah mencapai 1.917.476 tiket atau sekitar 55,68% dari total kapasitas yang tersedia," ujar Vice President Public Relations KAI Anne Purba dalam keterangan tertulis, Jumat (14/3).

Untuk periode angkutan lebaran tahun ini, KAI telah menyediakan total kapasitas 4.591.510 tempat duduk selama periode 21 Maret hingga 11 April 2025. Selain lebih dari 3 juta kursi yang dialokasikan untuk KA jarak jauh, sebanyak 1.147.678 kursi diperuntukkan bagi layanan KA Lokal yang melayani rute di Pulau Jawa dan Sumatra.

Hingga 14 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, penjualan KA Lokal mencapai 42.806 atau sekitar 3,73%. "Penjualan tiket KA Lokal masih tergolong rendah karena tiket baru dapat dipesan mulai H-30 sebelum keberangkatan, bahkan sebagian besar hanya tersedia mulai H-7,” ujar Anne.

Baca Juga: Cara Memilih Panel Shower yang Modern dan Praktis untuk Kamar Mandi Anda

Lebaran tahun ini menunjukkan pola pemesanan yang relatif konsisten dengan tahun-tahun sebelumnya, di mana rute-rute favorit masih didominasi oleh perjalanan dari dan ke kota-kota besar. Sepuluh rute paling diminati oleh pelanggan antara lain:

1. Gambir – Yogyakarta: 23.288 penumpang

2. Yogyakarta – Gambir: 19.853 penumpang

3. Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng: 18.854 penumpang

4. Pasarsenen – Surabaya Pasar Turi: 17.422 penumpang

5. Surabaya Pasar Turi – Pasarsenen: 16.761 penumpang

6. Pasarsenen – Lempuyangan: 16.304 penumpang

7. Pasarsenen – Kutoarjo: 15.937 penumpang

8. Semarang Tawang Bank Jateng – Gambir: 15.286 penumpang

9. Lempuyangan – Pasarsenen: 14.549 penumpang

10. Gambir – Purwokerto: 14.272 penumpang

Anne mengimbau masyarakat yang belum mendapatkan tiket sesuai keinginan untuk mempertimbangkan opsi alternatif, seperti memilih tanggal keberangkatan yang berbeda atau memanfaatkan jadwal perjalanan di luar jam-jam favorit guna meningkatkan peluang memperoleh tiket.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Weekend Hemat di Pizza Hut Beli Big Box Gratis Meat Lovers Rp 50.000

Momen santai Anda akan semakin sempurna dengan penawaran menarik dari promo Pizza Hut lo. Manfaatkan diskon ini sebelum berakhir.

Wajah Flawless Tanpa Dempul: 5 Cushion Paling Dicari Tahun Ini, Hasilnya Dewy

Temukan formula cushion inovatif yang memadukan perawatan kulit dan riasan, memberikan coverage ringan dengan manfaat SPF dan hidrasi.

Rekomendasi Tablet Murah RAM 6 GB, Huawei MatePad SE 11 Bawa Layar Luas 11 Inci

Dengan daya tahan 7700 mAh, tablet murah Huawei MatePad SE 11 bisa digunakan seharian penuh tanpa harus mencari colokan.

Jadwal Malaysia Open 2026, 5 Wakil Indonesia Berlaga ke Panggung Semifinal

Jadwal Malaysia Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (9/1), lima wakil Indonesia turun ke gelanggang menuju laga semifinal.

Ubah Channel Jadi Mesin Cuan: Ini Cara Dapatkan Sponsor di Channel YouTube

Ingin pendapatan YouTube melonjak? Brand kini mencari kreator dengan strategi khusus. Pelajari langkahnya sekarang.

Jangan Anggap Remeh! Asam Urat Picu Penyakit Kardiovaskular

Kondisi asam urat ternyata memiliki kaitan erat dengan risiko serangan jantung dan stroke. Skrining dini sangatlah penting.

6 Resolusi Keuangan Keluarga di 2026 agar Sang Anak Lebih Siap Mengelola Uang

Yuk simak resolusi keuangan keluarga ini agar anak lebih paham mengatur uang, tidak konsumtif, dan siap menghadapi masa depan.    &l

9 Warna Cat Ini yang Bisa Membuat Kamar Mandi Terasa Lebih Luas dan Nyaman

Simak pilihan warna cat kamar mandi yang terbukti bikin ruangan kecil kamu terasa lebih luas, terang, dan enak dipakai sehari hari.  

Cara Praktis Memilih Leasing Kendaraan agar Cicilan Tetap Aman di Kantong

Simak yuk, cara cerdas memilih leasing kendaraan agar cicilan tetap ringan, aman, dan tidak mengganggu kondisi keuangan bulanan.  

Dekorasi Kitsch Lagi Trendy? Ini Caranya Bikin Rumah yang Hangat dan Penuh Makna

Dekorasi kitsch kembali hits dan penuh warna, yuk cek cara mudah menerapkannya agar rumah Anda terasa hidup dan berkarakter.