M O M S M O N E Y I D
Santai

KAI Layani 2 Juta Penumpang Selama Angkutan Lebaran

KAI Layani 2 Juta Penumpang Selama Angkutan Lebaran
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - Sejak awal periode Angkutan Lebaran pada 21 Maret hingga 31 Maret 2025 pukul 24.00 WIB, PT Kereta Api Indonesia atau KAI telah melayani 2.028.210 pelanggan di berbagai wilayah operasional Pulau Jawa dan Sumatera.

Stasiun-stasiun dengan volume keberangkatan tertinggi meliputi Stasiun Pasarsenen, Gambir, Yogyakarta, Surabaya Gubeng, Semarang Tawang Bank Jateng, Surabaya Pasar Turi, Semarang Poncol, Bekasi, Bandung, dan Purwokerto.

Pada angkutan Lebaran tahun ini, KAI telah menyediakan total kapasitas angkutan sebanyak 4.591.510 tempat duduk untuk periode perjalanan 21 Maret -11 April 2025.

Jumlah ini mencakup 3.443.832 tempat duduk untuk layanan kereta api jarak jauh (KA JJ) dan 1.147.678 tempat duduk untuk layanan kereta api lokal.

Hingga 1 April 2025 pukul 07.00 WIB, penjualan tiket telah mencapai 3.601.556 tiket atau sekitar 78,44% dari total kapasitas yang disediakan.

Baca Juga: Hadirkan Atmosfer Lebaran Lebih Meriah, KAI Pasang Ornamen Tematik di Stasiun

"Dari jumlah tersebut, tiket KA Jarak Jauh yang telah terjual mencapai 3.172.482 tiket dengan tingkat okupansi 92,12%, sedangkan tiket KA Lokal terjual sebanyak 429.074 tiket atau 37,39% dari total kapasitas yang tersedia," ujar Vice President Public Relations KAI Anne Purba dalam keterangan tertulis, Selasa (1/4).

Lebih lanjut, KAI pun mengimbau seluruh pelanggan untuk mematuhi aturan larangan merokok serta menjaga kebersihan selama berada di dalam kereta api. KAI telah menerapkan kebijakan larangan merokok di seluruh rangkaian kereta api sejak tahun 2012. 

"Setiap perjalanan kereta api merupakan perjalanan bebas asap rokok. Merokok tidak diperkenankan di seluruh area kereta api, termasuk di dalam kereta makan, toilet, maupun bordes antar gerbong," jelas Anne.

Untuk memastikan kepatuhan terhadap aturan ini, KAI secara aktif mengingatkan pelanggan melalui pengumuman audio serta pemasangan stiker larangan merokok di berbagai titik strategis dalam kereta. Pelanggar aturan ini akan dikenakan tindakan tegas berupa penurunan di stasiun terdekat.

Kebijakan ini merupakan implementasi dari peraturan pemerintah, termasuk Peraturan Bersama Menteri Kesehatan dan Menteri Dalam Negeri tentang Pedoman Pelaksanaan Kawasan Tanpa Rokok Tahun 2011 serta Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan.

Baca Juga: KAI Hadirkan KA Mutiara Timur Panoramic, Beroperasi 21 Maret-11 April 2025

Bagi pelanggan yang tetap ingin merokok, KAI telah menyediakan area khusus merokok di sejumlah stasiun yang telah ditetapkan, demi menjaga kenyamanan bersama.

Selain larangan merokok, KAI mengimbau seluruh pelanggan untuk berpartisipasi dalam menjaga kebersihan selama perjalanan. Untuk mendukung hal ini, petugas kebersihan akan secara berkala berkeliling untuk mengumpulkan sampah dari dalam kereta.

KAI juga telah menyediakan tempat sampah di berbagai titik di dalam kereta dan stasiun guna memudahkan pelanggan dalam membuang sampah pada tempat yang telah disediakan.

Sebagai upaya tambahan, KAI menyediakan waste bag berbahan kertas daur ulang ramah lingkungan, yang dapat digunakan oleh pelanggan untuk membuang sampah sementara di kursi penumpang sebelum dibuang pada tempat yang sesuai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cicilan KPR Berat? Ini Cara Take Over KPR untuk Angsuran Optimal

Meringankan angsuran KPR kini lebih mudah. Pelajari penawaran take over KPR BCA, bunga kompetitif, dan keuntungan lainnya untuk keuangan stabil. 

Ini Sederet Kesalahan Dropshipper yang Bikin Bisnis Gagal Cuan

Pelajari 7 kesalahan umum dropshipper pemula yang sering membuat bisnis online gagal cuan.                   

Karyawan Kontrak Bisa Punya Rumah? Ini 2 Program KPR Subsidi

Karyawan kontrak dan outsourcing kini bisa punya rumah! Pahami syarat KPR FLPP dan BP2BT, program subsidi pemerintah untuk MBR. 

Cara Edit Foto Setara DSLR Hanya di Smartphone yang Hasilkan Foto Lebih Aesthetic

Ara edit foto setara DSLR di smartphone bisa dilakukan dengan menambahkan kontras dan bereksperimen dengan kejernihan. 

Panduan Keuangan untuk Pekerja Outsourcing, Jaga Arus Kas Tetap Sehat

Strategi finansial penting bagi pekerja outsourcing. Temukan tips cerdas agar tetap stabil, punya dana darurat, dan terhindar dari utang.

Promo A&W WednesDeal Terbaru, Spicy Jumbo Chicken Sandwich & Deluxe Burger Mulai 40K

Promo A&W WednesDeal terbaru di bulan November 2025. Nikmati paket Spicy Jumbo Chicken Sandwich dan Deluxe Burger mulai Rp 40.000 saja.

Daftar Film Terbaik Fedi Nuril, dari Ayat‑Ayat Cinta hingga Pangku

Bintangi film Pangku, berikut daftar film Indonesia yangdibintangi oleh aktor Fedi Nuril.            

Dividen Interim Indo Tambangraya (ITMG) Rp 738 per saham, Segini Potensi Yieldnya!

Bagi Moms yang ingin mendapatkan dividen ITMG, perhatikan timeline pembagian dividen di sini!       

Promo Horee Bakmi GM November 2025, Bakso Komplit & Ragam Minuman Favorit Diskon 25%

Nikmati promo Horee dari Bakmi GM sepanjang November 2025. Mulai dari Bakso Komplit, Pangsit Goreng, sampai ragam minuman segar diskon hingga 25%.

Malam Ini Ada Supermoon Terbesar, Fase Puncak Bulan Purnama di Pukul Berikut

Mulai malam ini ada fenomena langka Bulan Purnama Perige atau Supermoon 5 dan 6 November 2025, yang terbesar di tahun ini.