M O M S M O N E Y I D
AturUang

Jual Emas Anti Rugi, Ini Tips untuk Investor Emas

Jual Emas Anti Rugi, Ini Tips untuk Investor Emas
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Sejak jaman nenek moyang hingga sekarang, emas masih menjadi investasi yang tak pernah pudar. Siapa saja boleh membeli emas, lalu menjualnya. Namun, Anda perlu mengetahui cara jual emas agar tidak rugi.

Berikut ini tersedia 5 tips dari Pegadaian yang bisa dilakukan sebelum melego emas, yuk simak di bawah ini :

1. Menyertakan Surat Pembelian Emas

Umumnya, surat pembelian emas berbentuk nota resmi dari toko. Karena ukurannya kecil, sebaiknya berhati-hati saat menyimpannya. Jangan sampai tercecer atau jatuh dari tempatnya. Pasalnya, surat tersebut merupakan bukti keaslian emas sehingga bisa menaikkan harga jualnya.

2. Mengenali Kadar Emas dan Harga Jualnya

Kadar emas adalah karat. Nilai jual emas tergantung besar karat dan beratnya. Harga jual emas 24 karat tentu berbeda dengan 18 karat. Biasanya, nilai jual emas 24 karat lebih mahal.Selain itu, berat emas ikut menentukan harganya. Jadi, untuk mendapatkan keuntungan, pilih emas yang lebih dari 18 karat dan berkualitas.

Baca Juga: Cara dan Biaya Cetak Emas di Pegadaian

3. Teliti Alat Penguji Keaslian Emas

Beberapa toko perhiasan umumnya memberikan syarat pengecekan emas. Ketika hal itu terjadi, Anda harus memperhatikan jenis alat yang digunakan. Biasanya, di pegadaian atau toko perhiasan yang jujur memakai avometer atau X-Ray Fluorescence. Namun jika pihak toko meminta emasnya digosok, sebaiknya hindari. Pasalnya, penggosokan tersebut bertujuan untuk mengurangi kadar emas.

4. Mencari Tempat yang Tepat

Tidak semua toko perhiasan membeli emas dengan harga mahal. Setiap toko memiliki kriteria yang berbeda. Untuk itu, Anda harus memilih tempat yang sesuai. Pegadaian merupakan salah satu lokasi yang ideal. Biasanya, Pegadaian membeli emas dengan harga relatif mahal, sekitar 97% dari nilai jual di pasaran. Selain Pegadaian, ada unit Antam dan butik emas di berbagai mal. Tempat-tempat ini bersedia memberikan 95% dari harga pasar. Khusus di Antam, Anda pun bisa membeli emas batangan yang kadarnya tinggi.

5. Menjual di Tempat Membeli Emas

Anda tidak menemukan toko atau tempat yang sesuai untuk menjual emas? Tenang saja, toko tempat membeli emas, umumnya bersedia menerimanya kembali. Namun, harganya lebih rendah dibandingkan saat Anda melakukan pembelian. Mungkin, nominal yang diterima hanya 70%-80% dari harga beli.

Itulah 5 cara jual emas agar tidak rugi. Jika meniatkan pembelian emas untuk berbisnis, sebaiknya cari emas dengan mutu terbaik.

Baca Juga: Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (1/11/2025) Kompak Naik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Bahaya Duduk Terlalu Lama Menurut Dokter yang Penting Diketahui

Ini, lho, beberapa bahaya duduk terlalu lama menurut dokter yang penting diketahui. Apa saja?​       

Inilah Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes yang Tak Boleh Diabaikan

Ternyata ada sejumlah manfaat olahraga bagi penderita diabetes yang tak boleh diabaikan. Apa saja?  

Tips Memilih Sunscreen untuk Tipe Kulit Berjerawat

Ada beberapa tips memilih sunscreen untuk tipe kulit berjerawat, lho. Yuk, intip pembahasannya di sini!  

Jadwal dan Prediksi Skor Burnley vs Manchester United di Liga Inggris 2025/2026

Simak jadwal Burnley vs Manchester United pada Kamis 8 Januari 2026 pukul 03.15 WIB di Stadion Turf Moor dalam lanjutan Liga Inggris 2025/2026.  

9 Cara Mengurangi Selulit pada Kulit yang Dapat Anda Coba

Yuk, intip beberapa cara mengurangi selulit pada kulit yang dapat Anda coba berikut ini!                 

Perubahan Kecil di Dapur Ini Terbukti Ampuh Cegah Bau dan Bikin Hunian Lebih Bersih

Simak perubahan sederhana di dapur yang bisa membantu mengurangi bau, menjaga kebersihan, dan membentuk kebiasaan hidup sehat di rumah.  

Ternyata Ini 15 Penyebab Breakout pada Kulit yang Sering Terabaikan

​Apa saja penyebab breakout pada kulit yang sering terabaikan, ya? Cari tahu selengkapnya di sini, yuk!  

4 Metode Jalan Kaki yang Bagus untuk Kesehatan, Mau Coba?

Tahukah bahwa ada beberapa metode jalan kaki yang bagus untuk kesehatan, lho. Yuk, intip selengkapnya di sini!

5 Cara Konsumsi Jahe untuk Menjaga Kesehatan Pencernaan

Inilah beberapa cara konsumsi jahe untuk menjaga kesehatan pencernaan. Mau coba?                    

Panduan Mengelola Keuangan saat Perceraian agar Tetap Adil dan Transparan

Simak panduan lengkap cara mengelola keuangan saat perceraian agar aset, utang, dan kebutuhan anak tetap terlindungi dengan bijak.