M O M S M O N E Y I D
Santai

Jemaah Haji Lansia dan Risti Bisa Tanazul, Ini Cara Pengajuannya!

Jemaah Haji Lansia dan Risti Bisa Tanazul, Ini Cara Pengajuannya!
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - Fase pemulangan jemaah haji ke tanah air sudah dimulai. Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi memberikan kesempatan kepada jemaah untuk melakukan tanazul.

Tanazul adalah pengajuan pulang lebih cepat dari jadwal yang seharusnya, ataupun pengunduran waktu pulang yang seharusnya mungkin lebih awal.

Anggota Media Center Kementerian Agama Widi Dwinanda menjelaskan, program tanazul ini diprioritaskan pada jemaah lansia, terutama jemaah lansia risiko tinggi.

Lantas bagaimana caranya? Terdapat dua cara pengajuan tanazul.

Pertama, PPIH kloter atau PPIH Arab Saudi bisa menyampaikan beberapa nama jemaah haji yang akan ditanazulkan.

"Hal ini berdasarkan informasi dari tenaga kesehatan bahwa jemaah dimaksud harus dipulangkan sesegera mungkin oleh karena kondisi kesehatan yang butuh penanganan intensif di Tanah Air," terang Widi dalam keterangan tertulis, Senin (24/6).

Baca Juga: Indonesia Dapat Kuota 221.000, Ini Tahapan Penyelenggaraan Haji 2025

Kedua, jemaah haji bisa mengajukan secara tertulis kepada bagian pemulangan di PPIH Daker Makkah maupuh Madinah dengan mencantumkan alasan tanazulnya.

Setelah itu, jelas Widi, PPIH akan memverifikasi alasan yang diajukan, apakah cukup dijadikan sebagai dasar jemaah dimaksud dapat ditanazulkan atau tidak.

Seiring cuaca Makkah yang cukup panas, PPIH mengimbau jemaah haji untuk ibadah dan salat fardlu di masjid-masjid yang ada di hotel atau sekitar hotel.

"Bagi jemaah yang akan kembali ke Tanah Air agar dapat bersiap sebaik mungkin, khususnya menjaga kondisi kesehatan tetap terjaga dengan makan yang teratur, menjaga asupan nutrisi dan istirahat yang cukup," kata Widi.

Adapun, pada Senin (24/6), terdapat 21 kelompok terbang, dengan jumlah jemaah haji sebanyak 8.297 orang. Mereka telah dan akan diterbangkan ke Tanah Air, dengan rincian sebagai berikut:

1. Debarkasi Solo (SOC) sebanyak 1.080 jemaah/3 kloter.

2. Debarkasi Makassar (UPG) sebanyak 450 jemaah/1 kloter.

3. Debarkasi Banjarmasin (BDJ) sebanyak 320 jemaah/1 kloter.

4. Debarkasi Batam (BTH) sebanyak 450 jemaah/1 kloter.

5. Debarkasi Jakarta bekasi (JKS) sebanyak 1.320 jemaah/3 kloter.

6. Debarkasi Padang (PDG) sebanyak 393 jemaah/1 kloter.

7. Debarkasi Medan (KNO) sebanyak 360 jemaah/1 kloter.

8. Debarkasi Surabaya (SUB) sebanyak 1.484 jemaah/4 kloter.

9. Debarkasi Balikpapan (BPN) sebanyak 324 jemaah/1 kloter.

10. Debarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) sebanyak 786 jemaah/2 kloter.

11. Debarkasi Palembang (PLM) sebanyak 450 jemaah/1 kloter.

12. Debarkasi Kertajati (KJT) sebanyak 880 jemaah/2 kloter.

Berdasarkan data dari Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) pukul 07.46 WIB, jemaah haji Indonesia yang wafat berjumlah 234 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Investasi Modal Kecil yang Aman dan Menguntungkan di 2025, Cocok untuk Pemula

Berikut rekomendasi investasi modal kecil yang aman dan menguntungkan. Cocok untuk pemula atau kamu yang ingin bangun masa depan finansial.  

Pensiun Usia 62 Tahun Apakah Sudah Tepat? Ini Panduan Agar Tidak Salah Langkah

Panduan santai dan lengkap soal pensiun usia 62 tahun agar keputusan tepat aman secara finansial dan tidak menyesal. Simak selengkapnya.  

Strategi Keuangan Anti Boncos untuk Gen Z dan Cara Bangun Masa Depan Finansial

Gaya hidup konsumtif makin marak di kalangan Gen Z. Yuk cek cara kelola uang yang cerdas biar masa depan aman dan bebas stres finansial.

Promo JSM Alfamidi 27-30 November 2025, So Good Chicken Wings Beli 2 Gratis 1

Ada promo JSM Alfamidi Spesial Gajian yang dapat Anda manfaatkan dengan baik. Promo ini berlaku sampai 30 November 2025.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 29 November 2025, Kuncinya Kolaborasi

Ramalan Zodiak karier dan keuangan besok Sabtu 29 November 2025 hadir dengan energi kolaboratif yang kuat di hampir semua zodiak. 

9 Daftar Promo Black Friday November 2025, Diskon Jumbo di Lotte Mall sampai Zalora

Sambut Black Friday November 2025! Temukan diskon hingga 80% di Lotte Mall, Zalora, H&M, Revlon, dan banyak brand lainnya. Belanja hemat sekarang!

Promo CFC Boks Periode November 2025. Pilih Sendiri Gratisan Favorit Anda

Nikmati promo CFC Boks dengan paket hematnya mulai Rp 149.000-an saja. Selain itu juga bisa pilih menu gratisan sesuai favorit.

Promo Superindo Hari Ini 28-30 November 2025, Ada Diskon 50% dan Beli 1 Gratis 1

Cek promo Superindo hari ini periode 28-30 November 2025 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Erafone & iBox Kini Hadir di Lebih Banyak Kota, Termasuk Manado dan Cianjur

​Hadirkan pengalaman belanja yang lebih dekat dengan pelanggan lewat pembukaan toko di 18 lokasi baru

Promo Alfamart Kebutuhan Dapur 28-30 November 2025, Aneka Produk Sasa Harga Spesial

Manfaatkan promo Alfamart Kebutuhan Dapur periode 16-30 November 2025 untuk belanja kebutuhan dapur dengan lebih untung.