M O M S M O N E Y I D
Bugar

Jawab Kebutuhan Wanita, Kérastase Luncurkan Produk Perawatan Rambut Gloss Absolu

Jawab Kebutuhan Wanita, Kérastase Luncurkan Produk Perawatan Rambut Gloss Absolu
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Tidak hanya sehat, melainkan memiliki rambut yang berkilau dan bervolume adalah impian banyak wanita modern saat ini. Memenuhi kebutuhan itu, Kérastase, luxury hair care brand meluncurkan inovasi terbarunya, Gloss Absolu. Untuk produk Gloss Absolu ini akan diluncurkan di lebih dari 100 mitra salon Kérastase.

Ivonne Vania, Brand General Manager Kérastase Indonesia menyebut bahwa banyak perempuan muda khususnya yang banyak beraktivitas di ibukota menginginkan rambut sehat, wangi dan tampil keren. Dengan banyak perawatan yang dilakukan hal itu tidak mudah didapat dalam waktu singkat. Dari dilema itu, Kérastase meluncurkan Gloss Absolu.

Untuk proses pengembangan produk ini sendiri, Ivonne bilang butuh waktu tiga tahun hingga akhirnya meluncurkannya ke pasar. Berbeda dengan produk skincare wajah, untuk bahan yang terdapat dalam Gloss Absolu itu ada tiga kandungan aktif yakni Glycolic Acid, Hyaluronic Acid, dan Wild Rose Oil. Teknologi ini bekerja menyeluruh untuk plump, tighten, dan glaze. Glycolic Acid sebagai bahan aktif dengan fungsi plump, membantu mengeksfoliasi kulit kepala dan batang rambut.

Sementara kombinasi bahan aktif Hyaluronic Acid memiliki peran tighten, untuk merapatkan lapisan kutikula agar rambut rapi dan berkilau. Sentuhan spesial datang dari Wild Rose Oil memiliki fungsi Glaze menciptakan lapisan pelindung yang membuat rambut tampak bebas kusut, bouncy, berkilau luar biasa dengan wangi yang sangat memikat.

"Untuk itu, mulai lah diagnosa rambut anda, kemudian minta rekomendasi untuk perawatan, lalu cari produk perawatan rambu yang mendukung kepercayaan diri," ungkap Ivonne usai peluncuran Gloss Absolu di Senayan, Jakarta, Rabu (16/7).

Baca Juga: Loreal Akan Akuisisi Merek Perawatan Kulit Medik8

Tidak hanya itu, Freddie Banks, General Manager Professional Product Division L’Oréal Indonesia menyebut  Kérastase Gloss Absolu menjawab kebutuhan wanita modern yang menganggap rambut sebagai salah satu sumber kepercayaan diri.

Meskipun rambut berkilau dan bervolume menjadi dambaan, 40-60% wanita masih memiliki keluhan rambut kusam dan sulit di tata. Salah satu penyebabnya adalah kondisi kutikula di batang rambut yang kasar dan terbuka, membuat permukaan rambut tidak beraturan dan pantulan kilau rambut tidak optimal.

“Bersama dengan scientist dan tim laboratorium, kami memecahkan teknologi baru yang bisa memberikan rambut berkilau dan bervolume untuk semua wanita, didukung oleh sains, dan ditingkatkan dengan wangi mewah yang memanjakan," ucap Freddie Banks.

Berdasarkan riset internal, 93% perempuan merasa lebih percaya diri setelah menggunakan rangkaian Gloss Absolu, menjadikannya rahasia baru untuk tampil cantik setiap hari. Dengan upaya yang minimal, Gloss Absolu memberikan hasil profesional yang mudah dicapai di salon maupun di rumah, sekaligus menghadirkan wangi memikat yang memperkuat pengalaman sensoris. Rambut tidak hanya terlihat lebih sehat dan indah, tetapi juga terasa lebih kuat dari dalam.

“Dengan 8x uji instrumen dan 2x uji konsumen pada lebih dari 100 wanita yang dilakukan, Gloss Absolu mampu memberikan hasil yang terlihat nyata: up to 4 days anti-frizz, bouncy, glossy hair," tambah Ivonne.

Rangkaian Gloss Absolu terdiri dari empat produk utama yang bekerja secara sinergis untuk menciptakan rambut bervolume, indah, dan hasil akhir maksimal. Seluruh rangkaian Gloss Absolu dirancang untuk menjadi bagian dari rutinitas perawatan rambut yang efektif sekaligus memanjakan. Mulai dari Bain Hydra-Glaze Shampoo, Fondant Insta Glaze Conditioner, Glaze Milk Heat Protectant, hingga Glaze Drops Hair Oil, setiap produk bekerja saling melengkapi untuk membersihkan, menghidrasi, melindungi, dan memberikan kilau tahan lama.

Pengunjung dapat merasakan pengalaman imersif memasuki The World of Gloss, sebuah pop-up experience interaktif di Senayan City pada 17–20 Juli 2025. Di sana, pengunjung dapat mencoba langsung rangkaian Gloss Absolu, personalisation bar, memahami kebutuhan rambut melalui Hair Diagnosis Area. Dengan desain modern dan pengalaman imersif, Gloss World menawarkan kesempatan bagi masyarakat untuk merasakan langsung keunggulan rangkaian Gloss Absolu dan filosofi perawatan rambut Kérastase. Acara peluncuran Gloss Absolu juga berlangsung sukses dan dihadiri lebih dari 200 tamu undangan, termasuk media, beauty editor, content creator, dan professional hairdresser.

Baca Juga: 5 Kesalahan Merawat Rambut yang Harus Dihindari, Awas Rambut Jadi Rusak!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Sangat Lebat di Sini, Cek Peringatan dini BMKG Cuaca Besok (16/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (16/1) dan Sabtu (17/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil India Open 2026, 2 Pemain Tunggal Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil India Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (15/1), tunggal putra Jonatan Christie dan tunggal putri Putri Kusuma Wardan menembus perempat final.

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.