M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Mitos Populer Tentang Rambut yang Perlu Anda Ketahui, Cek Kebenarannya di Sini

5 Mitos Populer Tentang Rambut yang Perlu Anda Ketahui, Cek Kebenarannya di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Berikut ini beberapa mitos mengenai rambut yang kerap kali muncul dan dipercaya masyarakat.

Merawat rambut bukanlah perkara yang mudah. Banyak hal yang harus diperhatikan agar perawatan rambut bisa cantik maksimal.

Namun, memang tidak semua informasi seputar rambut benar adanya. Banyak juga yang sifatnya mitos. Kendati mitos yang salah, namun banyak juga orang yang percaya dengannya.

Sebaiknya cek dulu kebenarannya, ini beberapa mitos tentang rambut yang perlu diketahui.

Baca Juga: 6 Efek Samping Perawatan Smoothing untuk Rambut, Bisa Beruban

Rutin memotong rambut

Mitos mengenai rutin memotong rambut akan mempercepat proses pertumbuhan rambut masih berlaku di masyarakat umum. 

Padahal kenyataannya, kegiatan rutin memotong rambut hanya membantu untuk menghilangkan rambut bercabang yang mengganggu tekstur rambut. Yang tentu saja tak memiliki hubungan dengan pertumbuhan rambut pada folikel rambut.

Terlalu sering keramas bisa merusak rambut

Tentu mitos yang satu ini sudah banyak berkembang dan dipercaya. Kenyataannya, mencuci rambut dengan sering tidak akan merusak rambut. Terutama jika rambut banyak terekspos kotoran, debu, dan keringat.

Mencuci bagian kulit kepala bisa membantu menjaga kebersihan rambut dan membuatnya sehat. Walau begitu, cara ini tidak dapat membantu rambut untuk tumbuh dengan cepat juga, ya.

Baca Juga: Ini 4 Cara Memakai Kondisioner yang Benar biar Rambut Makin Lembut

Mengganti produk perawatan rambut

Ada mitos yang berkembang bahwa rutin mengganti produk perawatan rambut setiap 1-2 bulan sekali bisa membuat rambut menjadi makin sehat. Padahal itu hanyalah mitos belaka.

Mengganti produk perawatan rambut sebaiknya dilakukan dalam kondisi tertentu saja. Menurut laman Skin Kraft, ketika rambut diwarnai, berpindah ke lingkungan dengan iklim baru, atau saat produk tersebut tidak cocok dengan rambut. 

Jika produk tersebut cocok dengan kondisi rambut, maka tidak akan bermasalah jika digunakan dalam jangka waktu lama.

Topi membuat kebotakkan

Mitos yang satu ini mungkin lebih berkaitan dengan pria. Pasalnya, hampir semua pria gemar menggunakan topi dan kemudian menyalahkan topi karena masalah kerontokkan rambut. 

Padahal kenyataannya, topi berguna untuk melindungi rambut dari paparan radiasi sinar matahari yang merusak rambut. Paparan sinar matahari pada rambut bisa menyebabkan rambut kering dan akhirnya rusak.

Topi bisa digunakan untuk melindungi rambut bukan menyebabkan kerontokkan.

Mencabut rambut beruban

Mencabut rambut beruban merupakan mitos lama yang masih dipercaya hingga saat ini. Mitos mengatakan, jika satu rambut beruban dicabut maka akan tumbuh lebih banyak uban.

Laman Byrdie menyebutkan, satu akar rambut hanya terikat pada satu folikel rambut saja. Sehingga, sangat kecil kemungkinan untuk bertambahnya jumlah uban setelah dicabut.

Padahal faktanya, muncul dan tumbuhnya rambut beruban dipengaruhi oleh banyak hal lainnya. Seperti genetik, stres, dan terlalu lama terkena paparan sinar matahari.

Nah, itulah tadi beberapa mitos populer tentang rambut yang perlu diketahui agar tidak salah kaprah, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Alfamart Home Care 12-15 November 2025, Mama Lemon Mulai Rp 5.900 Saja!

Promo Alfamart Home Care periode 1-15 November 2025. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

Yuk Cicipi Ragam Makanan Dunia di SIAL Interfood 2025

​Pameran kuliner terbesar se-Asia Tenggara kembali hadir di Jakarta dengan berbagai kegiatan mulai dari demo masak hingga kompetisi kopi

Tips Desain Kamar Mandi Terjangkau dari IKEA

Membuat kamar mandi dengan lebih tertata bukan perkara yang mudah. Intip tips desain kamar mandi berikut dari IKEA. 

Masuk ke Dunia Wicked: For Good, Airbnb Ajak Tamu Menginap di Elphaba’s Retreat

Airbnb membuka pintu Elphaba's Retreat, mengundang para penggemar masuk ke dalam tempat persembunyian di hutan yang jadi ruang pribadi Elphaba.

Strategi Atasi DBD Tangerang, Libatkan Jumantik & 3M Plus

Pentingnya pencegahan DBD di Tangerang. Zurich Indonesia adakan kampanye edukasi, vaksinasi, dan pembentukan bank sampah. Pelajari selengkapnya.

Promo HokBen Hari Ayah Nasional 12-14 November, Paket Makan Berdua Hemat Cuma Rp 60K

HokBen hadirkan promo Hari Ayah Nasi mulai 12-14 November 2025. Nikmati paket makan berdua yang hemat hanya Rp 30.000-an per orang.

Promo Alfamart Kebutuhan Dapur 12-15 November 2025, Kewpie Mayonais Diskon Rp 13.600

Kebutuhan dapur habis? Ada promo Alfamart Kebutuhan Dapur yang bisa Anda manfaatkan. Berlaku sampai 15 November 2025.

Promo Weekday Superindo & Hypermart 10-13 November 2025, Diskon 50%-Beli 1 Gratis 1

Promo Weekday hadir di Superindo dan Hypermart dengan cek promo selengkapnya di sini sebelum belanja, Moms.

Promo Bakmi GM P3K sampai 7 Desember, Makan Nasi Goreng atau Bakmi Cuma Rp 29.000

Bakmi GM hadirkan promo P3K sampai 7 Desember 2025. Nikmati menu favorit berupa Nasi Goreng atau Bakmi hanya Rp 29.000 melalui pemesanan online.

Redmi Note 15 Pro+ Mengusung Kamera Telefoto yang Mendukung Optical Zoom 2.5x

Redmi Note 15 Pro+ mempunyai lensa telefoto yang mendukung optical zoom 2.5x, ungguli Poco M6 yang tidak punya fitur ini.